Promo Mobil Suzuki di GJAW 2023, Ada DP Kecil dan Gratis e-Money Rp2 Juta
Herdi · 15 Mar, 2023 08:06
0
0
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) turut serta dalam gelaran Gaikindo Jakarta Auto Week 2023 atau GJAW 2023 yang berlangsung di JCC, Senayan, Jakarta, 10-19 Maret 2023. Selain menghadirkan lini produk unggulan, Suzuki juga menawarkan berbagai promo menarik.
Asst to Dept Head 4W Sales PT SIS Randy Murdoko, beberapa promo yang ditawarkan Suzuki cukup beragam, mulai dari uang muka atau Down Payment (D)P rendah, bunga kredit rendah, pilihan tenor cicilan hingga 7 tahun, dan tambahan cashback.
"Program penjualan ini bisa langsung digunakan oleh pengunjung untuk mendapatkan mobil impiannya seperti All New Ertiga, XL7, Baleno, SX4 S-Cross, dan juga New Carry selama pameran otomotif GJAW 2023 berlangsung,” ungkap Randy di GJAW, di JCC, Senayan, Jakarta, Rabu (15/3/2023).
Kata Randy, dengan hadirnya program penjualan Suzuki, maka diharapkan dapat memudahkan konsumen yang hadir memiliki pengalaman memuaskan bersama Suzuki Indonesia.
Anda yang ingin beli mobil Suzuki di GJAW 2023 maka ini bisa kesempatan untuk mendapatkan unit barunya agar bisa digunakan untuk mudik ke kampung halaman saat perayaan Lebaran 2023.
Adapun beberapa promo yang ditawarkan Suzuki selama GJAW 2023 diantaranya, untuk pembelian mobil penumpang seperti Ertiga, XL7 dan Baleno akan berkesempatan mendapatkan promo uang muka sebesar 10 persen, bunga kredit rendah, pilihan tenor cicilan hingga tujuh tahun.
Selain itu, pengunjung juga akan mendapatkan tambahan cashback sebesar Rp3 Juta untuk XL7 dan cashback Rp4 Juta untuk Ertiga dan Baleno transmisi manual apabila pengunjung melakukan tukar tambah melalui Auto Value.
Jika Anda ingin membeli Suzuki S-Cross, maka bisa memberikan Total Down Payment (TDP) sebesar cukup 15 persen, atau mendapatkan bunga kredit rendah dan pilihan tenor hingga tujuh tahun.
Selain kendaraan penumpang, Anda juga bisa membeli mobil komersial yang cocok untuk para pelaku bisnis atau wirausahawan seperti Suzuki Carry selama GJAW 2023 berlangsung. Nah, promo untuk pembelian mobil niaga tersebut diantaranya uang muka rendah, potongan angsuran, bunga kredit yang kompetitif dan pilihan tenor cicilan hingga lima tahun.
Bukan hanya itu saja, setiap pembelian mobil Suzuki di GJAW 2023, ada juga hadiah langsung berupa uang elektronik senilai Rp500 Ribu hingga Rp2 Juta.
Untuk memudahkan pengunjung yang ingin melakukan pembelian selama pameran otomotif GJAW 2023, Suzuki Indonesia bekerja sama dengan 6 perusahaan pembiayaan, yaitu Suzuki Finance, Mandiri Tunas Finance, BCA Finance, OTO Finance, Adira Finance dan Indomobil Finance Indonesia.
Mengawali karir sebagai jurnalis sejak tahun 2011 di salah satu media massa Nasional Tanah Air. Memiliki ketertarikan untuk membahas bidang otomotif, mulai dari sepeda motor, mobil, hingga bus dan truk.