window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_model_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685590498875-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685590498875-0'); });
Rp 362,60 - 536,70 Juta
Spesifikasi Isuzu D-MAX
Segmen Pickup
Tipe Bodi Pickup
Jenis Penggerak AT / MT
Kapasitas Mesin 2.5 L
Tenaga 134 PS
Tempat Duduk 3 - 5
Isuzu D MAX 2024 - 2025 ditawarkan dalam 7 varian - mulai Rp 362,60Juta hingga Rp 536,70Juta , varian entry levelnya yaitu Isuzu D MAX Single Cab 2.5 VGS MT Rp 362,60Juta dan varian tertingi Isuzu D MAX yaitu Isuzu D MAX Rodeo 2.5L VGS AT ditawarkan dengan harga Rp 536,70Juta.
Car for sale
window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_model_usedcar_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685590583536-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685590583536-0'); });
  • Overview
  • Eksterior
  • Interior
  • Fitur
  • Mesin dan Performa
  • Kesimpulan
  • Overview

    Seiring meningkatnya permintaan pasar akan kebutuhan kendaraan tambang, dimanfaatkan oleh PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) dengan menghadirkan Isuzu D-Max 2022 lewat ajang GIIAS 2021.

    Selain fokus untuk memenuhi kebutuhan bisnis tambang, All New Isuzu D-Max dihadirkan untuk menyasar segmen fleet yang melakukan bisnis di bidang plantation, rental, serta oil and gas sebagai kendaraan operasional. 

    Melihat sisi interiornya, mobil ini memiliki desain yang elegan namun tetap tangguh berkat diperkuat dengan memadukan konsep Emotive Interior Styling.

    Sama seperti MU-X terbaru, All New Isuzu D-Max juga diproduksi di pabrik Isuzu Motors Company Thailand, Samrong Plant. Dengan begitu, kehadirannya di Tanah Air mobil ini didatangkan secara utuh atau CBU (Completely Built Up) dari Negeri Gajah Putih.

    Mengenai tipenya, sosok kendaraan niaga terbaru Isuzu tersebut ditawarkan dalam tiga varian, yakni D-Max Single Cab, D-Max Double Cab, dan D-Max Double Cab Rodeo. Semua tipe hadir dengan pilihan transmisi manual 6-percepatan yang dipadukan transfer case 4WD – Shift On The Fly. Untuk bandrolnya, mobil ini diniagakan mulai dari Rp363,6 juta sampai dengan Rp459,8 juta.

    Ingin tahu bagaimana rasanya? Simak terus ulasannya di bawah ini.

  • Eksterior

    Desain Isuzu D-Max

    Bicara bentuk, D-Max terbaru hadir dengan gaya bahasa desain yang jauh lebih berani dengan tampilan bold dan sporty yang macho. Bengis sekaligus berotot berkat paduan grill baru, headlamp, rear combination lamp, bed liner serta garis tegas menyudut yang mendominasi sektor wajahnya. Tak hanya itu, bagian samping dan buritannya pun juga terlihat kokoh dan sporty berkat mengikuti alur garis yang ditampilkan.

  • Interior

    Interior Isuzu D-Max

    Meskipun secara market menyasar segmen fleet, ketika pertama kali singgah di bangku driver, kami langsung disuguhkan rasa nyaman berkat penggunaan jok dengan material berbahan dasar fabric yang dibuat mengikuti lekuk tubuh.

    Selain posisi duduk yang bisa dibilang cukup nyaman karena memiliki beberapa posisi pengaturan jok, serta fitur tilt & telescopic steering, All New Isuzu D-Max Rodeo juga mempunyai tingkat pandangan mengemudi yang cukup luas.

    Seperti MU-X yang punya bonnet cukup panjang, di Isuzu D-Max 2022 kami tidak memiliki masalah untuk pandangan ke depan. Karena penutup mesinnya juga dibuat tinggi, dengan mudah kami bisa melihat jarak antara bagian depan mobil dengan objek didepannya.

    Sebelum melakukan tes jalan All New D-Max, kami sempat merasakan beberapa fiturnya yang kini terasa lebih ergenomis berkat beberapa tombol pengaturan yang dibuat menyatu di center cluster serta console tengahnya.

  • Fitur

    Fitur Isuzu D-Max

    Isuzu D-Max DC M/T sebagai varian termurah D-Max 2022 telah disematkan head unit 2 din yang mendukung format radio dan bluetooth. Untuk MID nya sendiri masih basic, namun sudah dilengkapi dengan power window di semua pintunya dan central door lock.

    Melihat sisi keselamatannya, pick up multifungsi ini turut tersematkan disc brake 17 inch di bagian depan, drum brake di roda belakang, Emergency Stop Signal (ESS), dual airbag, ABS + EBD dan Brake Assist (BA). Menengok sistem pencahayaannya, mobil ini masih mengandalkan bohlamp halogen namun sudah dilengkapi fitur follow me home headlamp.

    Meski tipe terendah, Isuzu D-Max DC M/T berhasil tersematkan velg berbahan dasar alloy berkelir silver model palang yang diselimuti ban berprofil 255/65 R17.

    Tak hanya itu, kami juga dengan mudah melakukan pengaturan pada head unit layar sentuh berukuran 7 inci yang mendukung konektivitas Apple CarPlay, Android Auto, USB, bluetooth, USB dan radio melalui tombol switch control yang terdapat di bagian kiri lingkar kemudinya.

  • Mesin dan Performa

    Performa Mesin Isuzu D-Max

    Isuzu D-Max mengusung mesin diesel RZ4E-TC In-line 4-cylinder DOHC, 16 Valve featuring electronic high pressure common-rail direct fuel injection with intercooled VGS (Variable Geometry System) berkapasitas 1.898 cc yang menghasilkan tenaga 150 PS @3.600 rpm dengan torsi puncak 350 Nm @1.800-2.600 rpm.

    Mengenai transmisinya, mobil ini dikawinkan dengan transmisi manual 6 percepatan dengan transfer case 4WD - Shift On The Fly, menggunakan Rough Terrain mode atau Diff-lock dengan traksi lebih baik daripada LSD (Limited-slip differential) dengan mode pengaturan 2H, 4H dan 4L model putar. Dengan teknologi tersebut, perpindahan sistem penggerak bisa dilakukan disaat mobil melaju pelan.

    Kenyamanan Berkendara Isuzu D-Max

    Agar bisa lebih merasakan kebuasan mesin diesel 1.9L dengan teknologi turbo yang pengaturannya sudah menggunakan model elektrik, sesekali kami meningkatkan putaran mesin dengan cara menekan pedal gas lebih dalam dan menambahkan tingkat percepatan. Setelah putaran mesin melewati angka 2.500 rpm, tenaga menyembur lebih kuat dan halus saat akselerasi dari 20-60km/jam.

    Di area test drive GIIAS 2021 beberapa waktu lalu diletakan speed bump guna meraskan kenyamanan setiap mobil baru yang disediakan. Disaat melewatinya menggunakan Isuzu Di-Max 2022, tingkat kenyamanan yang disuguhkan suspensi berjeniskan Double Wishbone Coil Spring di roda depan dan Leafspring Rigid Axle pada roda belakangnya terasa keras layaknya mobil d-cab pada umumnya.

    Memiliki suspensi dengan karakter seperti ini tentunya dapat memberikan kestabilan baik di jalan yang ekstrim serta tidak tertalu limbung disaat berbelok.

    Mobil kabin ganda yang ditopang dengan sasis tangga biasanya memiliki radius putar yang besar. Namun tidak untuk All New Isuzu D-Max, Ketika sampai diujung area test drive kami dipaksa untuk putar arah. Saat melakukan putar arah, kami tidak sedikit pun mengalami kendala. Bagi kami radius putar mobil ini cukup kecil sehingga mudah ketika melakukan manuver.

    Oh iya, untuk gaya putar setir yang kami rasakan Isuzu D-Max 2022 terbilang lebih ringan dari Isuzu MU-X 2022 walaupun keduanya sama-sama telah dilengkapi dengan power steering.

  • Kesimpulan

    Setelah melakukan first drive singkat Isuzu D-Max 2022 tipe Rodeo beberapa waktu lalu, kami merasakan bahwa mobil ini cukup responsif untuk tarikan awal. Sekelas mobil fleet, kami menyukai tampilan luar maupun dalamnya yang terlihat gagah dan kekar.

    Sebagai informasi, tipe teratas All New Isuzu D-Max telah dilengkapi fitur keselamatan berupa Anti-Lock Brake System (ABS), Electronic Brake-force Distributor (EBD), Brake Assist (BA), Electronic Stability Control (ESC), Traction Control System (TCS), Hill Start Assist (HSA), Hill Descent Control (HDC), serta disc brake yang lebih besar.

    Bahkan jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, fitur Crash Door Unlock System siap membuka lock kunci secara otomatis saat terjadi kecelakaan. Ada juga dua fitur tambahan, yakni Emergency Stop Lamp dan Follow Me Home.

Isuzu D-MAX 2024 memiliki total 8 pilihan warna di Indonesia: Blue, Titanium Silver, Ash Beige, Cosmic Black, Mineral Gray, Tundra Green, Garnet Red, Spalsh White

  • Isuzu D MAX Blue
  • Isuzu D MAX Titanium Silver
  • Isuzu D MAX Ash Beige
  • Isuzu D MAX Cosmic Black
  • Isuzu D MAX Mineral Gray
  • Isuzu D MAX Tundra Green
  • Isuzu D MAX Garnet Red
  • Isuzu D MAX Spalsh White

Blue

  • Apa Sunroof dari Isuzu D MAX?

    Berikut adalah Sunroof dan varian Isuzu D MAX:

    VarianIsuzu D MAX Single Cab 2.5 VGS MTIsuzu D MAX Double Cab 2.5 VGS MTIsuzu D MAX Rodeo 2.5L VGS MTIsuzu D MAX Rodeo 2.5L VGS AT
    SunroofNNNN
  • Apakah Isuzu D MAX tersedia di Pengingat sabuk pengaman?

    Tidak, Isuzu D MAX tidak tersedia di Pengingat sabuk pengaman.

  • Apakah Isuzu D MAX tersedia di Anti-lock Braking System (ABS)?

    Tidak, Isuzu D MAX tidak tersedia di Anti-lock Braking System (ABS).

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_model_sidebar_1_pc', [ 300, 250 ], 'div-gpt-ad-1685609732008-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685609732008-0'); });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

Isuzu D MAX Single Cab 2.5 VGS MT

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil
Mitsubishi Triton
Rp 287,15 - 510,00 Juta
Toyota Hilux
Rp 245,85 - 497,65 Juta
Nissan Navara
Rp 448,46 - 551,00 Juta
Toyota Hilux Rangga
Rp 188,70 - 299,20 Juta
Mahindra Scorpio Pikup
Rp 278,00 - 318,00 Juta
VS