Kia Rio 2020 merupakan salah satu model mobil perkotaan yang menghadirkan kesan menawan dengan bahasa desain yang elegan khas Kia, serta beragam teknologi dan fitur menarik dari hatchback milik Korea Selatan ini.
Harga Kia Rio | ||
---|---|---|
Kia Rio EX M/T | Rp 276.600.000 | |
Kia Rio EX A/T | Rp 291.900.000 |
Spesifikasi Kia Rio
Mesin Kia Rio | ||
---|---|---|
Tipe | Keppa 1.4L D-CVVT DOHC | |
Kapasitas Silinder | 1.348 cc | |
Tenaga Maksimal | 100 PS/6.000 rpm | |
Torsi Maksimal | 133 Nm/4.000 rpm | |
Transmisi | 6-percepatan manual dan otomatis | |
Sistem Penggerak | Front-wheel drive |
Kaki-kaki dan Suspensi Kia Rio | ||
---|---|---|
Suspensi Depan | MacPherson strut independent | |
Suspensi Belakang | Coupled Torsion Beam Axle | |
Rem Depan | Discs | |
Rem Belakang | Disc | |
Ukuran Ban Depan/Belakang | 205/45 R17 | |
Velg | 17 inci |
Dimensi Kia Rio | ||
---|---|---|
PxLxT | 4.065 x 1.725 x 1.460 mm | |
Wheelbase | 2.508 mm | |
Ground Clearence | 150 mm | |
Radius Putar | 5.1 m |
Sejarah Kia Rio
Kia Rio merupakan model hatchback yang masuk ke mobil A segmen dengan dimensi yang kompak, cocok sebagai mobil perkotaan. Modelnya tak banyak berubah, namun Kia menawarkan berbagai pengembangan dan teknologi baru yang ditawarkan.Sejarah Kia Rio
Meski generasi pertama diperkenalkan pada tahun 1999, namun butuh waktu 12 tahun bagi Kia Motors untuk memasukkan hatchback ini ke Indonesia. Adalah generasi ketiga yang menjadi debut perdana Kia Rio yang diperkenalkan pada tahun 2011 dengan penjualan dimulai setahun setelahnya.
Rio menjadi salah satu andalan Kia untuk segmen mobil perkotaan atau city car. Desain Kia Rio terasa menawan dengan berbagai fitur terbaru ditawarkan. Bahkan dengan dimensi yang kompak, Rio menawarkan kabin yang lapang.
Sejak generasi pertama Kia Rio dibawa ke Indonesia, ada tiga pilihan yang tersedia. Yaitu Kia Rio Standard, Option, dan Platinum yang menjadi model tertinggi. Sedangkan melalui facelift All New Kia Rio 2019, hatchback ini hanya dipasarkan dalam satu varian saja.
Dengan dimensi dan harga yang hampir sama, Kia Rio berhadapan langsung dengan Honda Jazz dan Toyota Yaris. Pusing memilih dari tiga model hatchback tersebut? Simak review Kia Ro 2020 lebih lengkap di bawah ini.