Menyebut nama Yamaha, di benak sebagian orang mungkin langsung terpikir adalah produsen sepeda motor. Namun sebagian lagi bakal menyebut Yamaha sebagai punggawa alat musik.
Keduanya tidaklah salah, karena Yamaha merupakan produsen motor dan juga alat musik yang terkenal. Meski secara struktur, keduanya merupakan perusahaan yang terpisah.
Namun kedua pabrikan Yamaha tersebut berkolaborasi dalam ajang musik Java Jazz 2022 dengan tajuk 'Connected 2 Yamaha'. Hal ini merupakan wujud nyata dari slogan keduanya 'Two Yamaha One Passion'.
"Kami Yamaha Motor asalnya dari anak perusahaan Yamaha Musik dan cikal bakal kami sama. Kami juga memakai brand Yamaha dan memiliki passion yang sama. Jadi konsumennya mungkin sama, sehingga kami ingin memperkuat hubungan bersama-sama," urai Dyonisius Beti, COO PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Display Motor Yamaha di Event Musik
Di event Java Jazz 2022, Yamaha setidaknya menghadirkan tiga booth display (satu booth utama dan dua booth satelit) yang memamerkan model-model teranyar. Diantaranya model terbaru dari keluarga Classy Yamaha, yaitu Yamaha Fazzio Hybrid Connected. Serta skuter matic di jajaran Maxi Yamaha, yaitu Yamaha NMax 155 Connected serta Yamaha Aerox 155 Connected.
Yamaha Fazzio ramaikan ajang musik Java Jazz.
Hadirkan Gitar Berdesain Motor Cafe Racer
Uniknya lagi Yamaha juga merilis gitar elektrik baru, yang terinspirasi dari motor Yamaha berjenis cafe racer berjuluk Yamaha Revstar.
Bhagas Raditya, Marketing PT Yamaha Musik Indonesia Distributor (YMID) menyebutkan jika Yamaha Revstar menampilkan grafis dari sosok motor cafe racer ala tahun 60-an.
"Penampilannya memadukan desain gitar elektrik dan desain sepeda motor Yamaha janis cafe racer dengan performa tinggi yang memancarkan kepribadian pengendaranya," ucap Bhagas.
Yamaha Music racik gitar bertema motor cafe racer.
Hal senada disampaikan Dyonisius di mana menurutnya banyak juga inspirasi motor dari musik. "Bahkan suara mesin motor kami juga dipikirkan biar merdu. Seperti musik," papar Dyon sapaannya.
Yamaha Fazzio Jingle Competition
Lewat ajang Java Jazz 2022 ini, kedua Yamaha juga turut mengajak para pengunjung pecinta musik untuk berpartisipasi pada kegiatan Fazzio Jingle Competition. Lomba ini masih berlangsung hingga 10 Juni 2022 mendatang.
Kompetisi adu kreativitas dalam bermusik yang hasil karyanya langsung dinilai oleh Music Director ternama tanah air, Ronald Steven. Peserta akan memperebutkan banyak hadiah-hadiah menarik untuk 6 kategori pemenang terpilih yang terdiri dari 3 Juara dan 3 Special Award sebagai wujud apresiasi terhadap karya anak bangsa.
Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberikan orangtuanya, dan terus mencintai dunia otomotif khususnya roda dua. Kecintaannya membuat dirinya berkecimpung dalam industri media otomotif sampai saat ini.
Facebook : Ainto Harry Budiawan
Instagram : harrykriwil