Cek Cicilan Honda ADV 160 2023, Masih Ada yang Rp 1,6 Jutaan!
Ilham · 13 Okt, 2023 13:30
0
0
Uang mukanya mulai Rp 2,7 jutaan saja.
Paling mahal sudah di angka Rp 40 jutaan.
Untuk Anda yang ingin motor praktis, tapi tampil beda dan gemar bertualang dengan sesekali melintas jalan jelek, maka Honda ADV 160 2023 bisa jadi andalan.
Sebab selain volume mesinnya yang cukup besar dan bertenaga, sejumlah komponennya pun mendukung untuk diajak bertualang.
Seperti penggunaan ban dual purpose, sokbreker belakang tabung dan windshield besar.
Menariknya, dengan harga jual Rp 36-40 jutaan, motor ini mengincar genre skuter matic adventure menengah, jadi pasar yang diisi Honda ADV 160 tidaklah padat.
Tercatat pesaing terdekatnya hanya wakil dari pabrikan Italia, Aprilia SR GT 200 saja.
Itu dari segi volume mesin dan desain, namun soal harga keduanya terpaut cukup jauh, karena SR GT 200 dilepas Rp 60 jutaan.