Layak jadi Incaran, Suzuki Satria F150 Bekas Dijual Mulai Rp7 Jutaan!
Ary · 5 Apr, 2021 16:00
0
0
Diantara kompetitor sekelasnya, harga Suzuki Satria F150 dipatok paling mahal. Bagaimana tidak, penetapan banderol bebek underbone ini saja sudah mencapai Rp26,76 juta. Sementara yang lain seperti Honda Sonic 150R atau Yamaha MX King 150, dijual pada rentang Rp23 dan Rp24 jutaan.
Kemahalan? Tenang, Anda tetap bisa memiliki motor buatan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) ini dengan bujet lebih terjangkau. Intip saja di pasar motor bekas, misalnya via platform online. Memang tidak kepalang banyak. Namun, menurut kami tetap menarik untuk dibeli.
Sebagai contoh penjualan di wilayah Jakarta. Agar lebih mudah, klasifikasi pencarian kami batasi untuk Satria F150 produksi 2016-2021. Nominal paling murah sudah pasti ditemui pada unit paling tua. Mayoritas, Suzuki Satria lansiran 2016 dilepas antara Rp7-9 jutaan.
Sementara untuk tahun 2017, 2018 dan 2019, harga Suzuki Satria F150 bekas dilego pada kisaran Rp9,9 juta sampai Rp13 jutaan. Bahkan, ada juga pemilik yang meniagakan Suzuki Satria F150 2021 dengan harga tak sampai Rp13 juta! Dibandingkan harga barunya tadi (Rp26,76 juta), artinya ada penurunan sekitar Rp13 jutaan. Penurunan yang sangat drastis bukan?
Namun, Anda mesti berebut untuk mendapatkan unit termuda itu. Bilapun tak kebagian, opsi bisa diarahkan kepada unit 2018 atau 2019. Selain masih cukup murah, ketersediaan Satria F150 tahun tersebut lumayan banyak. Lantas soal perbekalan. Kedua model tetap mengedepankan rancang bangun yang sudah menjadi ciri khasnya sejak lama.
Paling identik, tentu sajian berupa clip-on handlebar atau setang jepitnya. Yup, tak ubahnya kemasan pada motor sport. Kenyataannya, bukan sekadar mengejar tampilan. Faktanya, Suzuki Satria F150 punya bekalan mumpuni di sektor performa.
Suzuki Satria F150 dimodali mesin DOHC satu silinder berkapasitas 147,3 cc. Melalui jantung mekanis dengan 4 katupnya itu, ia sanggup melontarkan daya 18,49 PS di putaran 10.000 rpm. Sementara untuk momen puntir maksimal, dicapainya pada 13,8 Nm sejak 8.500 rpm. Keseluruhan performa tersebur tersalur ke roda belakang melalui transmisi enam percepatan.
Performa paling Tinggi di Kelas Bebek 150 cc
Sebagai pembanding, catatannya paling tinggi di kelas bebek 150 cc. Sebut saja dari Honda Sonic 150R. Ayam jago buatan PT Astra Honda Motor (AHM) cuma punya torehan 16 PS @9.000 rpm dan 13,5 Nm @6.500 rpm. Sedangkan motor garapan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) disetel 15,3 PS @8.500 rpm dan 13 Nm @7.000 rpm.
Keunggulan performa Suzuki Satria F150 juga tak lepas dari bobot yang terbilang paling ringan. Berat tubuhnya saja hanya 109 kg. Berselisih cukup banyak dengan timbangan kedua rival dengan masing-masing 114 kg (Honda Sonic 150R) dan 118 kg (Yamaha MX King 150).
Kalkulasi tersebut juga ditunjang oleh dimensi nan kompak. Untuk diketahui, ukuran total Suzuki Satria F150 adalah 1.960 x 675 x 980 mm (P x L x T). Sementara padu padan ketinggian jok dan ground clearance dituliskan 765 mm dan 150 mm. Sangat cocok untuk pengendara baru sekalipun.
Lantas mengenai kaki-kaki. Peredam pada roda ukuran 17 inci-nya dikombinasikan fork teleskopik dan monoshock (depan-belakang). Sektor inipun tampak sporty lantaran Satria F150 sudah menggunakan pelek palang dan cakram model gelombang (wavy disc brake).
Kesimpulan
Dengan beragam keunggulannya, Suzuki Satria F150 bekas tetap layak Anda pinang. Bukan semata dari sisi harga yang jauh lebih bersahabat ketimbang unit baru. Banderol padanya pun masih jauh lebih murah dari pasaran harga seken Honda Sonic 150R atau Yamaha MX King.
Seperti pula kami paparkan tadi, performa Satria F150 paling unggul diantara kompetitor. Tak cuma itu. Anda yang membelinya juga dapat berbangga hati. Pasalnya, motor inilah yang menjadi produk terlaris Suzuki Indonesia. Keberadaan Suzuki GSX-R150, Suzuki GSX-S150 bahkan Suzuki GSX-150 Bandit - notabene menggunakan basis mesin serupa, belum mampu menyaingi ketertarikan pasar terhadap Suzuki Satria F150.
Penyajian panel meter full digital, juga bisa dijadikan nilai tambah Anda yang memilih Satria F150. Namun, jangan lupa juga untuk memeriksa kondisinys secara menyeluruh. Termasuk pula legalitas dan kelengkapan surat-surat kendaraan, sebelum memutuskan membeli Suzuki Satria F150 bekas.
Mengulas apapun tentang sepeda motor lalu menerjemahkannya ke dalam tulisan, mungkin hanya secuil sarana untuk berbagi informasi - tanpa maksud menggurui. Karena sejatinya Anda dan Saya punya kesenangan yang sama yaitu mengendarai sepeda motor!