Motor Bebek Rp 20 Jutaan, Honda Supra X 125 atau Yamaha Jupiter Z1?
Herdi · 16 Apr, 2024 12:30
0
0
Motor bebek Rp 20 jutaan masuk kategori premium.
Ada motor bebek harian dan sport.
Honda dan Yamaha bersaing sengit.
Honda dan Yamaha, merupakan dua merek otomotif yang hingga saat ini masih terus bersaing di setiap segmen, termasuk segmen motor bebek harga Rp 20 jutaan.
Ya, meski pamor motor bebek semakin redup karena saat ini lebih banyak muncul motor matik dengan desain dan fitur menarik.
Selain jenis motor bebek entry level, baik Honda dan Yamaha menawarkan motor bebek dengan segmen satu tingkat di atasnya yang dibanderol Rp 20 jutaan.
Lantas motor bebek apa yang ditawarkan Honda dan Yamaha dengan rentang harga tersebut? Berikut ulasannya.
Honda
Honda memang memiliki motor dengan harga Rp 20 jutaan, yaitu Honda Supra Series.
Seperti diketahui motor bebek Honda Supra yang ditawarkan PT Astra Honda Motor selaku agen pemegang merek ada dua jenis yaitu Supra X 125 FI dan Supra GTR 150.
Motor bebek ini juga sudah dilengkapi panel meter semi digital, dengan mengandalkan jarum penunjuk kecepatan, namun beberapa informasi lannnya sudah digital.
Pada bagian tengah terdapat konsol untuk menyimpan botol minum ukuran sedang dan bagasi sudah sanggup menampun 19,5 liter, setara motor half face.
Honda Supra X 125 FI juga sudah dilengkapi dengan mesin 4 langkah, SOHC, Silinder Tunggal, berkapasitas 123,94 cc generasi terbaru, serta mengusung teknologi Programmed Fuel Injection.
Dengan mesin tersebut, tenaga yang dihasilkan adalah 10,1 PS pada 8.000 rpm dan torsi 9.30 Nm pada 4.000 rpm.
Honda Supra GTR 150
Honda Supra GTR 150memang memiliki tampilan lebih sport dengan garis-garis tegas dan tajam pada sekujur bodynya.
Motor ini memiliki bagian leg shield di depan bersudut kaku dengan tipe layer atau berlapis.
Honda Supra GTR 150 sudah dilengkapi dengan lampu utama LED, panel speedometer full digital, serta kunci kontak pengaman magnet.
Kaki-kaki juga terkesan kekar, dengan kombinasi pelek palang cukup berlapis berukuran 17 inci yang dibalut ban tubeless ukuran 90/80 pada bagian depan dan 120/70 bagian belakang.
Setiap roda Honda Supra GTR 150 sudah dilengkapi dengan rem cakram pada bagian depan dan juga belakang.
Belum lagi tampang sporty di support dengan penggunaan suspensi depan teleskopik dan belakang monoshock sehingga semakin memperlihatkan aura siap diajak balapan.
Meski tidak sekomplit motor-motor matik saat ini, namun fitur yang tersemat di Honda Supra GTR 150 2023 termasuk kekinian.
Menyoal jantung pacu, Honda GTR 150 mengusung mesin 4-tak, DOHC 4 katup, pendingin cairan, 149,16 cc.
Ukuran piston 57,3 mm dan langkah piston 57,8 mm, dengan transmisi manual 6 percepatan.
Mesin tersebut mampu menyemburkan daya hingga 16,3 PS pada 9.000 rpm, dan torsi maksimal 14,2 Nm pada putaran mesin 6.500 rpm.
Yamaha
Untuk Yamaha motor bebek yang mereka tawarkan dengan harga Rp 20 jutaan juga ada dua yaitu Jupiter Z1 dan juga MX King.
Jika melihat tampangnya, Jupiter Z1 memang cocok bersaing dengan Supra X 125 FI, sedangkan MX King menjadi kompetitor langsung Honda GTR 150.
Maka dari itu, berikut ulasan mengenai Yamaha Jupiter Z1dan juga MX King.
Yamaha Jupiter Z1
Yamaha Jupiter Z1 merupakan motor bebek yang juga sangat cocok digunakan untuk harian atau komuter.
Tampang Yamaha Jupiter Z1 ini juga sekilas mirip dengan desain pertama kali saat mereka luncurkan yaitu pada tahun 2012.
Hanya saja, untuk saat ini Jupiter Z1 memiliki desain cukup sporty, dengan lekukan body ramping dan aerodinamis.
Akan tetapi, meski saat ini banyak motor menggunakan lampu LED, namun tidak dengan Jupiter Z1 yang masih mempertahankan lampu bohlam.
Memang motor ini minim fitur, bahkan spidometernya minus digital, alias masih analog dan tak ada lagi fitur modernya.
Yamaha Jupiter Z1 ini sudah dilengkapi mesin 4-tak berkapasitas 115 cc, SOHC, pendingin udara dengan transmisi 4-percepatan semi otomatis.
Tenaganya cukup baik di angka 10 PS di 7.750 rpm dan torsi 9,8 Nm di 6.750 rpm.
Yamaha MX King
Yamaha MX Kingmemang miliki tampilan cukup sporty untuk sebuah motor bebek.
Desain Yamaha MX King juga memiliki memiliki lekukan meruncing dengan garis-garis tegas.
Motor bebek ini juga menggunakan lampu-lampu LED, hanya saja untuk penerangannya masih menggunakan bohlam.
MX King juga sudah dilengkapi speedometer full digital yang menghadirkan berbagai informasi dengan berbagai lampu indikator.
Untuk jantung pacu, Yamaha MX King 150 punya spesifikasi mesin 4 tak, SOHC 4 katup, pendingin cairan, fuel injection, dan berpendingin cairan.
Dengan mesin tersebut, tenaga yang dimuntahkan maksimal 15,3 ps pada 8.500 rpm dan torsi 13,8 Nm pada 7.000 rpm.
Kira-kira dari motor bebek seharga Rp 20 jutaan di atas, kalian lebih suka yang mana nih?