Sentuh Rp 55 Juta, Cicilan Suzuki Gixxer SF 250 2023 Masih Rp 1,8 Jutaan
Ilham · 1 Nov, 2022 10:00
0
0
DP paling murah Suzuki Gixxer SF 250 2023 Rp 5,5 juta.
Cicilan paling rendah untuk tenor 35 bulan.
Jika pada saat peluncurannya bulan November 2021 silam banderol Suzuki Gixxer SF 250 2023 hanya Rp 49 jutaan, maka sejak Oktober lalu harganya naik. Selisihnya cukup signifikan ketimbang setahun lalu.
Angkanya mencapai Rp 6 jutaan. Di mana saat ini Suzuki Gixxer SF 250 2023 sudah dihargai Rp 55 juta. Berbagai faktor bisa jadi penentu kenaikan harga tersebut, apalagi statusnya sebagai motor CBU asal India.
Tapi selain pembelian secara cash, skema lain yang ditawarkan pada Suzuki Gixxer SF 250 2023 adalah kredit. Beragam besaran DP dan cicilan ditawarkan.
Termasuk adanya promo menarik, seperti Free Voucher Indostation (bensin Mobil) sebesar Rp 200 ribu juga hadir untuk konsumen motor sport fairing 250 cc tersebut.
Untuk uang muka yang dapat disetor oleh calon konsumen Suzuki Gixxer SF 250 2023 cukup bervariasi. Paling murah di angka Rp 5,5 juta dan paling tinggi dari skema yang dihadirkan oleh Adira Finance mencapai Rp 17 juta.
Sedangkan tenor pembayarannya terdiri dari lima pilihan. Mulai dari 11, 17, 23, 29 dan 35 bulan. Lamanya cicilan berpengaruh pada besaran uang yang perlu disetorkan konsumen.
Misalnya konsumen dengan uang muka Rp 5,5 juta memiliki cicilan Rp 2,323 juta dengan tenor 35 bulan. Untuk tenor selama 11 bulan, angsurannya hanya Rp 5,441 juta.
Sedangkan pada pembeli dengan DP Rp 17 juta, cicilan termurah yang ditawarkan hanya Rp 1,826 juta per bulan untuk jangka waktu 35 bulan. Sementara untuk tenor 11 bulan, maka cicilannya mencapai Rp 4,232 juta per bulan.
Suzuki Gixxer SF 250 2023 yang hadir tahun lalu menjadi satu-satunya wakil PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) di segmen motor sport 250 cc. Secara genre, motor yang diimpor utuh dari India ini memiliki desain sporty berkat penggunaan bodi full fairing.
Mesin Suzuki Gixxer SF 250 2023 bervolume 249cc satu silinder SOHC dengan teknologi pendingin oli Suzuki Oil Cooling System (SOCS). Keluaran tenaga mesinnya 26,1 PS pada 9.300 rpm dengan torsi 22,2 Nm pada 7.300 rpm. Untuk penyaluran daya ke roda, ada transmisi manual 6-speed.