Suzuki Gixxer SF 250 2022 Lebih Mahal Dari Kawasaki Ninja 250SL, Apa Saja Keunggulannya?
Ary · 15 Nov, 2021 15:00
0
0
Suzuki Gixxer SF 250 2022 datang sebagai pemain baru di segmen motor sport 250 cc. Dengan rancangan mesinnya, motor ini layak ditarungkan dengan Kawasaki Ninja 250SL atau Ninja RR Mono. Namun perlu diketahui pula, Suzuki Gixxer SF 250 2022 dijual lebih mahal dari kompetitornya tersebut. Lantas apa yang menjadi keunggulannya?
Desain Lebih Segar Dari Kawasaki Ninja RR Mono
Suzuki Gixxer SF 250 2022 pantas ditilik lantaran memberikan nuansa baru, khususnya di segmen sport 250 cc satu silinder. Desain yang ditawarkan jelas lebih segar ketimbang Kawasaki Ninja RR Mono.
Desain Suzuki Gixxer SF 2022 cukup atletis dan agresif. Disebut pihak pabrikan, motor ini mewarisi DNA Suzuki GSX-R, namun dipadukan pula dengan konspe touring ala Suzuki Hayabusa alias Suzuki GSX 1300R.
Fitur Suzuki Gixxer SF 250 2022
Selain itu, fitur Suzuki Gixxer SF 250 2022 juga lebih komplet. Mulai dari sistem penerangan, dagangan baru Suzuki Indonesia mengandalkan sistem penerangan utama dan belakang LED.
Bukan semata modern, desainnya pun lebih kekinian dibanding motor buatan Kawasaki Ninja RR Mono. Sementara pada sang rival, lampu utamanya masih berupa bohlam saja.
Namun Kawasaki Ninja RR Mono dapat mengimbangi Gixxer SF 250 lantaran memiliki panel instrumen full digital. Akan tetapi, suguhan dari motor Suzuki jelas lebih kekinian dibanding kepunyaan Kawasaki Ninja RR Mono.
Suzuki Gixxer SF 250 2022 juga telah dilengkapi sistem pengereman ABS (antilock braking system). Bukan satu, sensor untuk meminimalisir gejala ban terkunci miliknya sudah terdapat di kedua roda (depan-belakang). Ini jelas bertolak belakang dengan Kawasaki Ninja RR Mono yang tidak berpelengkap ABS.
Posisi Berkendara Suzuki Gixxer SF 250 2022 Lebih Nyaman
Saat pamer perdana di GIIAS 2021, kami sempat mencoba posisi berkendara Suzuki Gixxer SF 250 2022. Meski cukup kental dirancang dengan jok bertingkat (split seat, posisi foot step di belakang mesin dan setang jepit, motor ini rasanya lebih nyaman dan ramah untuk perjalanan jarak jauh.
Posisi setang jepitnya lumayan lebar dan tak kepalang rendah. Pada akhirnya membuat posisi badan kala berkendara tak kepalang membungkuk. Hal ini tentu tidak Anda dapatkan pada Kawasaki Ninja RR Mono. Jangankan touring, untuk penggunaan dalam kota pun rasanya membuat pundak lebih cepat pegal.
Memang tidak dipungkiri, Suzuki Gixxer SF 250 2022 punya dimensi lebih besar. Menilik dari spesifikasinya, total ukuran motor baru Suzuki adalah 2.010 x 740 x 1.035 mm (P x L x T). Perancangan ini terpaut lumayan banyak dengan Kawasaki Ninja RR Mono yang berukuran masing-masing 1.935 x 685 x 1.075 mm.
Dan, kenyataannya pula Kawasaki Ninja RR Mono punya bobot lebih ringan. Berdasarkan spesifikasi, motor geng hijau hanya memiliki berat 151 kg saja. Angka tersebut terpaut 10 kg karena Suzuki Gixxer SF 250 2022 dengan hasil timbangan 161 kg.
Siapa Paling Unggul Dalam Hal Performa?
Suzuki Gixxer 250 ini menggunakan mesin piston tunggal. Spesifikasinya 4-tak, SOHC 4 katup, pendingin oli yang disebut SOCS (Suzuki Oil Cooling System).
Mesin tersebut berkarakter overbore dengan diameter piston 76 mm dan langkah piston 54,9 mm. Kapasitas mesin murninya mencapai 249 cc, dengan output tenaga maksimum 26,5 PS pada 9.300 rpm dengan torsi 22,2 Nm diputaran 7.300 rpm.
Tipikal mesin overbore sejatinya pun ditemui pada Kawasaki Ninja RR Mono. Mesin satu silinder berkapasitas 249 cc darinya, memiliki bore x stroke: 72 x 61,2 mm. Tapi, tenaga yang dihasilkannya mencapai 28 PS @9.700 rpm. Sementara torsi puncak tercatat 22,6 Nm pada putaran 8.200 rpm.
Artinya, Kawasaki Ninja RR Mono unggul dari sisi performa dengan keunggulan 1,5 PS dan 0,4 Nm. Optimasi juga didapat pembeli Kawasaki Ninja RR Mono lantaran sudah tersedia assist and slipper clutch pada bagian girboks.
Kesimpulan
Berdasarkan lima pembahasan di atas, bisa ditarik kesimpulan bahwa Suzuki Gixxer SF 250 2022 bisa Anda pilih jika ingin mendapatkan motor sport dengan tampang yang lebih fresh. Modernitas juga dimiliki berkat adanya sistem penerangan LED, panel meter serta rem ABS.
Namun dalam hal performa, Kawasaki Ninja RR Mono lebih responsif dengan bobot yang lebih enteng 10 kg dari Suzuki Gixxer SF 250 2022. Di atas kertas, hal tersebut bahkan terlihat dari keterpautan output yang diberikan oleh Kawasaki Ninja RR Mono.
Dengan keunggulan performanya tadi, Anda juga bisa membeli Kawasaki Ninja RR Mono dengan harga Rp35,9 juta saja. Nominal itu terpaut lumayan jauh dari Suzuki Gixxer SF 250 yang dipatok Rp49,3 juta.
Spesifikasi Suzuki Gixxer SF 250 2022
Dimensi
P x L x T
2.010 x 740 x 1.035 mm
Sumbu Roda
1.345 mm
Jarak Terendah
165 mm
Tinggi Jok
800 mm
Kapasitas Tangki
12 liter
Berat Isi
161 kg
Mesin
Tipe
4-tak, SOHC 4 katup, SOCS
Kapasitas
249 cc
Diameter x Langkah
76 x 54,9 mm
Suplai Bahan Bakar
Injeksi
Transmisi
Manual 6 speed
Tenaga Maksimal
26,5 PS @ 9.300 rpm
Torsi Maksimal
22,2 Nm @ 7.300 rpm
Kaki-Kaki
Suspensi Depan
Teleskopik
Suspensi Belakang
Monosok
Ban Depan
110/70-17
Ban Belakang
150/60-17
Rem Depan
Cakram, ABS
Rem Belakang
Cakram, ABS
Spesifikasi Kawasaki Ninja 250SL
Tipe Mesin
DOHC, 4 katup, pendingin cairan, 4-tak satu silinder
Mengulas apapun tentang sepeda motor lalu menerjemahkannya ke dalam tulisan, mungkin hanya secuil sarana untuk berbagi informasi - tanpa maksud menggurui. Karena sejatinya Anda dan Saya punya kesenangan yang sama yaitu mengendarai sepeda motor!