Yamaha FreeGo 2022 Bisa Tambah Laci Depan, Simpan Barang Makin Mudah!
Fariz · 21 Jan, 2022 09:30
0
0
Laci aftermarket EnVenom untuk Yamaha FreeGo Rp 240 ribu
Pemasangan plug and play, simpan botol air mineral lebih mudah
Salah satu keunggulan utama Yamaha FreeGo adalah bagasi yang mencapai 25 liter, walaupun dimensi motor terbilang kecil. Bisa begitu karena tangki bensin ada di bawah dek, dengan mulut tangki di bawah setang kiri.
Namun sayangnya, di bawah setang jadi tak ada laci atau konsol penyimpanan barang, cuma ada power outlet di sebelah kiri. Padahal konsol ini penting untuk menaruh botol minum, atau barang bawaan kecil lainnya yang perlu mudah diraih.
Untungnya ada EnVenom yang membuatkan kantong atau lebih tepatnya laci untuk FreeGo seharga Rp 240 ribu.
“Inspirasinya karena FreeGo diproduksi tidak ada laci penyimpanan barang. Sedangkan dari pabrikan sudah disediakan konektor cas hp. Dari situlah saya mulai riset laci untuk FreeGo. Apalagi pasar aksesori FreeGo sangat minim yang bikin,” buka Rino Anggriawan yang menjajakan laci buat FreeGo.
Laci yang terbuat dari bahan fiberglass ini terbagi menjadi 2 bagian yang dapat dengan mudah dirakit dan dipasang. Oiya gantungan barang di sisi tengah pun tetap dipertahankan, hanya posisinya dipindah.
“Pemasangan PnP dibaut di gantungan tengah, fitur gantungan bawaan FreeGo gak dihilangkan karena kami pindahkan di sebelah kiri laci. Jadi fungsinya sama dan masih tetap kokoh,” sambungnya.
Karena itu agar laci bisa terpasang harus melepas gantungan barang terlebih dahulu menggunakan kunci L5. Kemudian baru pasang laci dan kencangkan, “Enaknya sih pakai kunci L yang panjang jadi bisa kencengin dari luar, karena udah disediain lubang buat tembus kunci L.”
“Ada juga sedikit busa buat ganjelan, biar lebih presisi, dan gak getar. Kalau laci udah kenceng, tinggal pasang gantungan pakai baut L dan mur 10 mm yang udah termasuk di tiap pembelian,” sahut Andrian Oktavianto yang juga menjajakan laci EnVenom FreeGo ini.
Meski tidak dilengkapi lubang pembuangan di bawahnya, tapi tidak perlu khawatir air menggenang saat dicuci atau hujan. “Karena air bisa keluar dari sambungan di bawah, kalau pakai lubang takutnya ada yang jeblos saat nyimpen barang.”
“Kaki atau dengkul juga masih aman, gak gampang mentok. Kecuali emang duduknya maju banget ya,” tutupnya. Jadi ada tempat untuk menyimpan smartphone yang lagi dicas atau botol minum deh…