window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685614302872-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685614302872-0'); });

Yamaha Jupiter Z1 2023 Dapat Penyegaran, Ini Bedanya Dari Tahun Lalu

Ilham · 4 Okt, 2023 09:30

Warna baru Yamaha Jupiter Z1 2023

Warna baru Yamaha Jupiter Z1 2023.
  • Tetap punya tiga opsi warna.
  • Belum ada penambahan fitur sejak 2012.

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) tampaknya getol mendandani motor bebek andalan mereka, Jupiter Z1. Caranya dengan menyegarkan warna dan grafisnya, seperti di edisi 2023 ini.

Bahkan meski bukan produk yang benar-benar baru, tapi sosoknya sudah mengalami tiga kali ubahan grafis dan warna sejak beberapa tahun terakhir.

Mulai dari penyegaran di tahun 2020, lalu diikuti versi cyan yang mulai hadir sejak bulan Juli 2022 lalu. Di edisi kali ini, Yamaha Jupiter Z1 2023 masih menghadirkan tiga pilihan warna.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613563107-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613563107-0'); });

Ketiganya masih berjuluk Metallic Black, Metallic Red dan Metallic Cyan. Deretan kelir ini dikombinasikan dengan grafis berkarakter Jupiter Z1 yang sporty, agresif dan modern.

"Jupiter Z1 salah satu yang disukai sampai sekarang karena berbagai keunggulan yang mampu menunjang mobilitas pengendara."

"Kami pun menyematkan warna dan grafis baru yang membuat tampilan semakin sporty dan modern,” ungkap Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing - Public Relation YIMM.

Untuk penyegaran ini, Yamaha melepas Jupiter Z1 warna baru seharga Rp 19,79 juta on the road Jakarta. Naik dari edisi tahun lalu yang dilepas Rp 19,02 juta.

Baca juga : Membandingkan Mesin dan Konsumsi Bensin Yamaha Lexi dan Honda Vario 125, Siapa Unggul?

Perbedaan Grafis di Tahun Lalu

Seperti disebut sebelumnya, tiga pilihan warna di versi terbaru ini masih sama dengan edisi 2022. Tapi kombinasi grafis dan warnanya sedikit berbeda.

Yamaha Jupiter Z1 2023 Dapat Penyegaran, Ini Bedanya Dari Tahun Lalu 01

Edisi Metallic Cyan 2023 (kiri) tak lagi menampilkan aksen kuning

Misalnya perpaduan grafis cyan dan merah tampak menonjol pada warna Metallic Black. Tak lagi mengombinasikan grafis cyan dan putih seperti sebelumnya.

Sedangkan Metallic Red terbaru mendapatkan sentuhan gold yang mengganti grafis abu-abu dari model tahun lalu.

Ubahan paling kentara ada di Metallic Cyan yang kini dibubuhi grafis putih bercampur merah. Tampilannya langsung terasa berbeda jika disandingkan dengan grafis kombinasi yellow acid dan abu-abu sebelumnya.

Yamaha Jupiter Z1 2023 Dapat Penyegaran, Ini Bedanya Dari Tahun Lalu 02

Pertegas karakter sporty.

Bukan tanpa alasan Yamaha Jupiter Z1 mendapat penyegaran warna. YIMM mengakui jika deretan penyegaran ini dilakukan karena segmen motor bebek masih menjadi pilihan konsumen di Indonesia.

Karena terbukti mampu memenuhi kebutuhan dalam mobilitas berkendara. Ketangguhan dan kehandalan motor bebek teruji di segala medan, sehingga mendukung aktivitas yang dilakukan konsumen.

Baca juga : Komparasi Yamaha Lexi dan Honda Vario 125, Mau Lincah Atau Nyaman?

Belum Hadirkan Penambahan Fitur

Motor bebek lebih dikenal sebagai tunggangan yang irit dengan fitur basic ketimbang menghadirkan teknologi terkini. Sehingga jangan berharap adanya fitur di motor modern yang ada.

Yamaha Jupiter Z1 2023 Dapat Penyegaran, Ini Bedanya Dari Tahun Lalu 03

Fitur tak berubah.

Hal ini pun berlaku di Yamaha Jupiter Z1 yang masih menghadirkan lampu bohlam dan spidometer analog di sini. Fitur idola semacam port charger, keyless atau spidometer digital absen di sini. 

Meski begitu, ketangguhan Jupiter Z1 yang sudah teruji dengan mesin 115 cc, air cooled 4-stroke, SOHC tetap hadir. Mesin dengan transmisi semi otomatik 4-speed ini mampu mengeluarkan daya hingga 10 PS.
 

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613589386-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613589386-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });