Mitsubishi Xpander Cross sukses menjadi primadona Low SUV dengan penggerak roda depan. Desain yang maskulin, dengan fitur yang cukup lengkap jadi alasan mengapa Xpander Cross namanya melejit walau statusnya merupakan pendatang baru. Meskipun demikian, Mitsubishi Xpander Cross versi facelift juga tak lepas dari beberapa kelemahan yang patut diketahui oleh kalian yang berencana membelinya.
PT Mitsubishi Motors Kramayudha Sales Indonesia memasarkan Xpander Cross Premium CVT di harga Rp342.650.000. Harganya termasuk tinggi untuk segmen low SUV. Harga segitu untuk mengkompensasi beragam teknologi baru termasuk layar MID yang tampilannya kini digital.
Baca juga:
Mitsubishi Xpander Sudah Lama Facelift, Nasib Nissan Livina Makin Terlupakan?
5 Hal Menarik Toyota Kijang Innova Zenix 2023, Bikin Pemilik Reborn Berpaling
Adu Fitur Nissan Terra 2023 vs Mitsubishi Pajero Sport, Mana yang Paling Siap Diajak Offroad?
Sebagai mobil yang dikategorikan SUV rasa MPV, Mitsubishi Xpander Cross memiliki kombinasi kelebihan dari kedua segmen tersebut. Postur yang tinggi membuat pengemudi percaya diri ketika berkendara di kondisi jalan yang tidak rata.
Sementara itu, layout kabin yang cukup luas dengan pengaturan kursi penumpang yang fleksibel membuat Xpander Cross nyaman untuk berkendara bersama keluarga.
Berdasarkan pengalaman kami menggunakan unit test Mitsubishi Xpander Cross, muncul beberapa kelemahan terutama pada fitur. Apakah mengganggu? Bisa iya bisa tidak karena kelemahan yang kami rasakan ini bukan suatu masalah esensial yang mengganggu kemampuan berkendara mobil ini.
Seperti apa sih kelemahan yang perlu dapat perbaikan dari pihak Mitsubishi? Berikut ini ulasannya.
Mitsubishi Xpander Cross facelift kini memiliki tambahan fitur kamera 360. Fungsinya untuk membantu pengemudi memantau kondisi sekitar mobil ketika lewat jalanan yang sempit.
Namun agak disayangkan karena kualitas gambar yang dihasilkan oleh kamera bawaan di mobil kurang tajam, bahkan cenderung buram. Hal makin parah bila kita menggunakan fitur tersebut ketika berkendara di malam hari dengan kondisi minim cahaya.
Dengan kualitas gambar yang kurang jernih, pengemudi juga agak kesulitan melihat situasi bagian belakang mobil bila hanya mengandalkan kamera mundur. Mau tidak mau, pengemudi harus memaksimalkan fungsi kaca spion samping maupun spion tengah yang lebih jelas merefleksikan gambar.
Sistem akan mematikan tayangan video dan hanya menyajikan suaranya saja. Tujuan sistem mematikan tayangan video agar pengemudi tetap fokus selama menyetir dan tidak terdistraksi monitor. Video akan kembali menyala ketika mobil dalam kondisi berhenti.
Hal yang agak disayangkan ialah karena tayangan video di head unit ini tak cuma ditonton oleh pengemudi tapi juga bisa dinikmati oleh penumpang yang lain. Tentu bila hanya muncul suara tapi tidak ada tayangan video di layar, akan sangat menjengkelkan. Pengaturan seperti ini membuat perjalanan jadi gampang membosankan.
Bagi kamu yang terbiasa menghitung konsumsi rata-rata ketika berkendara jarak jauh memakai MID, bakal agak kerepotan melakukan perhitungan akurat dari bila mengendarai Xpander Cross. Pasalnya, sistem komputer di layar MID Xpander Cross akan selalu melakukan reset otomatis ketika mobil mesinnya dimatikan.
Padahal dalam menu di MID telah terdapat fitur untuk reset manual, tapi ternyata sistem untuk perhitungan konsumsi BBM rata-rata tetap secara otomatis melakukan reset setiap kali kita mematikan mesin.
Bila sudah begini, kita hanya bisa melakukan perhitungan rata-rata konsumsi bensin sekali pengisian bensin saja, sampai tangki hampir kosong dan harus diisi kembali.
Saat kalian melakukan perjalanan di atas 300 kilometer dan ingin menghitung seberapa boros konsumsi BBM di mobil ini, akan lebih akurat dengan metode full to full mengakumulasikan pembelian bensin dari awal perjalanan hingga tujuan akhir beserta jarak yang telah ditempuh.
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
2022 Toyota KIJANG INNOVA G 2.0
25.226 km
1,5 tahun
Jawa Barat
2017 Toyota KIJANG INNOVA REBORN VENTURER GASOLINE 2.0
89.898 km
6 tahun
Jawa Barat
2019 Toyota KIJANG INNOVA REBORN V 2.0
89.687 km
4 tahun
Jawa Barat
2019 Toyota KIJANG INNOVA V 2.0
36.463 km
4,5 tahun
Java East
2018 Toyota KIJANG INNOVA REBORN V 2.4
39.691 km
5,5 tahun
Jawa Barat