Segmen Sport Utility Vehicle atau SUV Compact kini semakin ketat, apalagi Mitsubishi tengah mempersiapkan mobil terbaru yang saat ini masih disebut The New SUV.
Ya, rencananya The New SUV Mitsubishi versi sesungguhnya akan diluncurkan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 yang berlangsung di ICE, BSD, Tangerang Selatan, Banten, 10 Agustus 2023.
Nah, yang bikin penasaran bagaimana cara PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales (MMKSI) mengatur strategi kehadiran mobil terbarunya, mengingat segment SUV Compact kini semakin ketat, dan produknya juga tak kalah menarik.
Baca juga: Begini Wujud New SUV Mitsubishi Calon Penantang HR-V dan Creta
Menanggapi hal tersebut, Presiden Direktur PT MMKSI Atsushi Kurita, mengatakan jika Mitsubishi sangat optimis dengan produk terbarunya, karena memiliki desain futuristik dan mewah.
"Kami yakin bisa berkontribusi di segmen SUV di Indonesia. Kami berharap bisa bersaing dengan model yang sudah ada di tengah kondisi yang sudah stabil," ungkap Kurita saat perkenalan The New SUV dihadapan awak media.
Kurita meyakini kehadiran SUV baru ini akan menjadi Game Changer yang baru dari Mitsubishi untuk pasar Indonesia, karena modelnya akan banyak fitur dan teknologi canggih.
Belum lagi, menurut dia, SUV Compact kini semakin popular dan permintaan meningkat lebih dari 50 persen.
Baca juga: The New SUV Mitsubishi Pakai Mesin 1.500 Cc Sanggupkah Lawan HR-V, Creta dkk?
Mitsubishi sendiri telah memiliki rencana dan strategi yang bisa diterapkan bersama dealer, baik perihal target atau volume penjualan dan beberapa hal lainnya.
Seperti diketahui, MMKSI memang sudah membuka keran pemesanan untuk SUV terbarunya sejak Mei 2023.
Dimana konsumen yang melakukan booking sebelum peluncuran akan mendapatkan unitnya lebih cepat, dan pada November tahun ini dipastikan mobilnya akan sampai di garasi.
Baca juga: Gallery Foto New SUV Mitsubishi yang Bikin HR-V dan Creta Terlihat Biasa Saja
Meski tidak disebutkan berapa jumlahnya, namun para bos perusahaan berlogo tiga berlian tersebut rupanya masih meyakini konsumen menyukai ya, apalagi 90 persen bentuknya mirip dengan model XFC Concept.
Adapun Director of After Sales Division MMKSI Eiichiro Hamazaki menyatakan, untuk mendukung kehadiran SUV baru, Mitsubishi sudah menyiapkan beberapa program sehingga dapat menarik hati konsumen.
"Basic point kami memberikan free maintenance package. Kami sudah menyiapkan free maintenance package itu berkontribusi pada minimal biaya perawatan," jelas Hamazaki.
Lebih lanjut dia menyatakan, konsumen yang membeli New SUV Mitsubishi terbaru akan mendapatkan bebas perawatan selama tiga tahun atau maksimal 100.000 km.
Selain itu, konsumen yang membeli mobil ini juga akan mendapatkan asuransi jiwa, begitu juga dengan ban.
"Terakhir kami juga memberikan aksesoris tambahan yang atraktif, sehingga customer bisa mendandani mobil mereka," ucapnya.
Nah, gimana Anda tertarik juga dengan SUV Compact terbaru dari Mitsubishi Motors?
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
2021 Honda HR-V E 1.5
38.935 km
2,5 tahun
Jakarta
2017 Toyota FORTUNER VRZ 4X2 2.4
47.159 km
6,5 tahun
Jakarta
2017 Honda CR-V TURBO 1.5
117.511 km
5,5 tahun
Jakarta
2016 Toyota FORTUNER VRZ 2.4
112.148 km
7,5 tahun
Jawa Barat
2016 Toyota FORTUNER VRZ 2.4
94.919 km
7 tahun
Banten