Mobil China BAIC Siap Masuk Indonesia

Pasar otomotif Indonesia masih sangat menggiurkan bagi brand-brand China, tak terkecuali Beijing Automotive Group Co., Ltd atau BAIC.

Ya, beberapa waktu lalu AutoFun telah membahas soal persiapan pabrikan otomotif dari Tirai Bambu yaitu Geely dan Jetour yang akan masuk ranah otomotif nasional. 

Tapi kini, merek mobil China lainnya yang dicurigai bakal mengikuti jejak, Wuling, DFSK, BYD, GWM, Neta yang telah masuk Indonesia adalah BAIC. 

Baca juga: Merek Mobil China Geely dan Jetour Siap Panaskan Persaingan Otomotif di Indonesia

Model mobil BAIC

Hal ini diketahui lantaran perusahaan otomotif yang satu ini sudah memiliki akun Instagram official BAIC Indonesia, yaitu @baicindonesia

Dalam unggahan terakhirnya, pihak BAIC Indonesia tidak hanya mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa Ramadan bagi umat muslim, tetapi juga memberikan klu jelang kehadirannya di Indonesia. 

"Saat kami menghitung mundur keseruan petualangan dan merek kendaraan baru kami, kami siap menemani Anda di semua momen petualangan Anda," tulis @baicindonesia.

Baca juga: Mobil China Rp40 Jutaan, Geely Panda Punya Fitur Lengkap dengan Perawatan Ala Toyota

Memang tidak disebutkan secara detail kapan BAIC Indonesia akan secara resmi memperkenalkan diri ke khalayak di Tanah Air. 

Namun bukan tak mungkin, kehadirannya tak lama lagi, atau bisa juga memanfaatkan ajang pameran otomotif di Indonesia, seperti gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) atau Indonesia International Motor Show (IIMS) seperti brand lainnya. 

Baca juga: Pabrikan Eropa Mulai Galau Hadapi Serangan Mobil-mobil China

Siapa Itu BIAC?

Headquarter BAIC di China

Seperti disebutkan di atas, BAIC merupakan singkatan dari Beijing Automotive Group Co., Ltd, dimana perusahaan ini sejatinya salah satu milik pemerintah Tiongkok. 

Ya, mungkin kalau di Indonesia BAIC sama seperti Badan Usaha Milik Negara atau BUMN.

BAIC sendiri memiliki sejumlah anak perusahaan mulai dari Arcfox, Beijing, Changhe, Foton Motor, Ruili Doda, serta perusahaan patungan merek asing seperti Beijing-Benz dan Beijing-Hyundai.

Selain itu, BAIC juga bekerja sama dengan sejumlah merek otomotif lainnya, seperti Jeep dan juga Volkswagen.  

Sejumlah anak perusahaan dari BAIC

Perlu dicatat, BAIC dikenal sebagai kendaraan otomotif yang saat ini memiliki banyak jenis mesin termasuk kendaraan listrik. 

Adapun untuk merek mobil listrik, merek mobil yang dimiliki adalah Arcfox. 

Selain dikenal sebagai pabrikan otomotif kendaran passenger dan komersial, BAIC ternyata mampu menggarap kendaraan militer, sampai peralatan pertanian.

Menurut sejumlah sumber, BAIC bukan perusahaan kaleng-kaleng, karena mereka tidak hanya jago kandang dalam hal penjualan, melainkan turut di ekspor ke sejumlah negara termasuk Eropa dan Amerika.

Jadi, seperti apakah kiprah BAIC Indonesia nantinya? Kita tunggu saja!

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Hyundai Creta

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) memastikan diri, bahwa perusahaan akan meluncurkan 5-6 mobil baru Hyundai sepanjang tahun ini. Perlu dicatat, ketika gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 lalu, Hyundai sudah menawarkan dua model baru berupa Hyundai Creta Alpha, dan Ioniq 5 Batik Edition. Lantas kapan sisa mobil baru Hyundai akan diluncurkan di Indonesia? "Rencananya ada satu lagi nanti setelah lebaran," ungkap Chief Operating Officer HMID, Fransiscus Soerjopranoto saat ditemui
MG Motor Indonesia secara resmi mengumumkan harga dan spesifikasi MG VS HEV, Kamis 21 Maret 2024. Sebagai model hybrid pertama MG di Tanah Air dengan menempati segmen SUV kompak yang dibangun berdasarkan MG ZS, VS HEV dibandrol Rp389 juta on the road (OTR) Jakarta, atau lebih murah Rp51,6 juta dari Toyota Yaris Cross Hybrid tipe terbawah. Harga yang ditawarkan sekaligus menjadikan VS HEV sebagai mobil hybrid termurah yang ada di Indonesia saat ini. "Saat ini kami berambisi menjadi pelopor elektr
Auto2000 Fest 2024 merupakan sebuah program dari Auto2000 yang berlangsung 20-24 Maret di Jakarta dan Surabaya. Momentum Ramadan dan menyambut Hari Raya Idul Fitri biasanya dimanfaatkan oleh masyarakat Indonesia untuk membeli mobil. Sebagai dealer resmi kendaraan Toyota di Indonesia, Auto2000 memahami kebutuhan tersebut dengan menyelenggarakan kegiatan bertajuk "Auto2000 Fest - Full of Excitement" Program tersebut digelar di dua kota besar di Tanah Air secara serentak, yaitu di Jakarta dan Surab
Spesifikasi Dodge Hornet mungkin tidak banyak yang mengetahui, lantaran mobil tersebut juga tak dipasarkan secara resmi di Indonesia. Padahal Dodge Hornet cukup menjadi perbincangan di kalangan car enthusiast luar negeri, utamanya di Amerika. Karena boleh dibilang, Hornet merupakan SUV Compact pertama dari Dodge yang menggunakan teknologi plug-in hybrid, namun tetap tidak meninggalkan kekuatan mesin khas dari Dodge. Selain itu, meskipun berbagi teknologi dengan Alfa Romeo Tonale, namun Hornet me
Chery Indonesia melalui PT Chery Sales Indonesia (CSI) bersama dengan PT Mitra Auto Nevindo (MAN) meresmikan dealer Chery Kalimalang yang merupakan showroom pertama di wilayah Jakarta Timur. Berlokasi di Jl. Raya Jatiwaringin No.12 A-B, Kelurahan Makassar, Kecamatan Cipinang Melayu, Jakarta Timur, peresmian Chery Kalimalang salah satu bentuk usaha Chery untuk memenuhi permintaan yang tinggi terhadap produk premium Chery di wilayah Jakarta. "Sebagai dealer pertama Chery di Jakarta Timur, kami ber

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Toyota

Toyota Calya

Rp 161,50 - 181,10 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Mitsubishi

Mitsubishi L100 EV

Rp 320,00 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Tiggo 5X 2024

Rp 269,00 - 299,00 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
Vinfast

VinFast e34

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
MG

MG Maxus 9

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
MG

MG ES

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Jimny 5-door 2024

Rp 462,00 - 475,60 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
Vinfast

VF5

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda E5

Rp 488,80 Juta

Lihat Mobil