Honda CR-V Wajib Waspada, Jaecoo 7 Meluncur di Indonesia Tahun Depan!

Calon pesaing Honda CR-V asal Negeri Tiongkok, Jaecoo 7 saat ini tengah melakukan uji coba berupa tes jalan menyusuri beberapa wilayah di Indonesia.

Untuk diketahui Jaecoo sendiri adalah sub brand luxury dari Chery dengan menawarkan kemewahan berkendara.

Menempati segmen Medium SUV, Jaecoo 7 dikabarkan akan meluncur di Tanah Air pada 2025 mendatang.

“Saat ini kita masih uji coba kendaraannya di Indonesia, keliling-keliling kita tes, kita sesuaikan jalan di Indonesia," kata Rifkie Setiawan, Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia (CSI) kepada Autofun Indonesia ketika ditemui di kawasan Pantai Indah Kapuk.

Menurutnya, pengujian tersebut dilakukan untuk mengetahui apakah mobil ini bisa menyesuaikan dengan geografis Indonesia dan mengumpulkan hasil-hasil pengujian yang jadi catatan tim RnD berdasarkan kegiatan road testnya.

"Untuk saat ini belum ada kepastian kapan mobil ini di launching. Untuk tahun ini belum, kemungkinan tahun depan,” ujar Rifkie.

PT CSI Belum ingin meluncurkan Jaecoo tahun ini lantaran belum banyak kilometer yang diraih.

“Kita lihat dulu hasil road tesnya, untuk road testnya belum banyak kilometer yang achieve. Kita perlu liat ini dulu dan kita rencanakan planing untuk homologasi dan diproduksi,” ucapnya.

Baca juga: Mondar-Mandir di Indonesia, Jaecoo 7 Lebih Dulu Diperkenalkan di Malaysia Dalam Dua Versi

Jaecoo 7 Lebih Dulu Diperkenalkan di Malaysia

Jaecoo 7 diperkenalkan di Malaysia

Pada awal tahun ini Jaecoo 7 sudah lebih dulu diperkenalkan di Malaysia.

Di sana mobil jenis SUV C-Segment tersebut baru akan dijual secara resmi pada pertengahan tahun ini.

Di Negeri Jiran, mobil ini ditawarkan dalam dua varian, 1.6 TGDi AWD dan 2WD bersistem penggerak roda depan (FWD).

Berbasiskan platform Chery T1X yang juga digunakan oleh Omoda 5, panjang keseluruhan mobil ini mencapai 4.451 mm serta jarak sumbu roda 2.650 mm.

Sebagai informasi, CR-V memiliki panjang 4.691 mm dengan wheelbase 2.701 mm, dimana mobil China tersebut sedikit lebih kecil.

Tampil mewah, pada bagian luar untuk sistem pencahayaan menggunakan lampu LED projector serta DRL LED model pixel.

Sedangkan di belakang memperoleh stoplamp LED model pixel dan LED bar pada garnish.

Tampilan interior dengan setir kanan

Untuk sisi interior, mobil ini sudah dilengkapi head unit layar sentuh model floating berpenampilan vertikal dengan konektivitas Apple CarPlay dan Android Auto, yang dipadukan 8 speaker premium garapan SONY.

Menampilkan kesan mewah sekaligus nyaman, joknya dibungkus dengan menggunakan material kulit premium, terdapat pula kaca spion akustik, panoramic sunroof, charger nirkabel, ventilasi AC di balik console tengah, pengaturan jok elektrik, Head-Up Display (HUD) dan kamera 540 derajat.

Hadirnya fitur kamera 540 derajat dapat meminimalisir titik buta kendaraan, termasuk di bagian bawah. 

Kamera 540 derajat ini sangat membantu terutama jika mobil ini diajak berpetualang di medan ekstrim.

Baca juga: Jaecoo 7 Kepergok Tes Jalan di Indonesia, Calon Pesaing Honda CR-V yang Lebih Mewah

Fitur Keselamatan Komplit

Tes off-road

Di negara tetangga untuk fitur keselamatannya mobil ini memperoleh 10 airbag yang tersebar hingga penumpang paling belakang.

Guna memberikan kenyamanan dan keamanan selama berkendara, Jaecoo 7 berhasil disematkan ADAS (Advanced Driver Assistance System) yang mencakup:

  • Lane Departure Warning (LDW)
  • Blind Spot Detection (BSD)
  • Emergency Lane Keeping (ELK)
  • Rear Cross Traffic Alert (RCTA)
  • Adaptive Cruise Control with Low-Speed ​​Follow (ACC w/ LSF, 0-180 km/h)
  • Forward Collision Warning (FCW)
  • Autonomous Emergency Braking (AEB)
  • Lane Departure Prevention (LDP)
  • Integrated Cruise Assist (ICA)
  • Traffic Jam Assist (TJA)

Dibekali Mesin 1.600 Cc Turbocharger dengan Transmisi DCT

Mesin 1.6 Turbocharger

Jaecoo 7 dipersenjatai mesin 1.6 TGDI Turbocharger 4-silinder segaris sama persis yang disematkan pada Omoda 5 GT di Tanah Air.  

Di atas kertas mesin yang dibenamkan mampu meletupkan tenaga sebesar 197 Hp dan torsi 290 Nm.

Untuk membuatnya berjalan, mesinnya dipadukan menggunakan transmisi kopling ganda (DCT) 7-Percepatan garapan Getrag, dengan teknologi All Road Driver Intelligent System (ARDIS) yang menghasilkan tingkat responsifitas sangat baik.

Baca juga: SUV Premium China Jaecoo7 Disiksa Melewati Beragam Rintangan Off-Road

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia...

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Honda CR-V

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Related Videos

Nyobain Honda CR-V Terbaru, Peningkatannya Jauh di Luar Ekspektasi

CR-V Baru Makin Banyak Fitur, Jadi Hybrid Pula!

Tes Lengkap Honda CR-V 1.5L Turbo Prestige 2021 | Test Drive

Haval H6 HEV 2021: Lawan Berat Honda CR-V dan Wuling Almaz! | First Look

MG HS i-SMART Magnify, Pesaing Wuling Almaz RS yang Tak Kalah Keren, Honda CR V Mana Bisa?

PT Toyota Astra Motor (TAM) mengumumkan adanya recall Toyota Land Cruiser 300 dan Lexus LX600 di Indonesia. Recall yang dilakukan pada dua mobil premium ini sengaja dilakukan untuk pemeriksaan sekaligus reprogramming Electronic Control Unit (ECU) yang mengendalikan kinerja transmisi otomatis 10-speed. Dari hasil pengamatan Toyota, diprediksi jika tuas transmisi digeser ke posisi netral dan tekanan dilepas dari piston kopling, cakram kopling tidak segera terlepas dari pelat, sehingga memungkinkan
Pada era 90-an Suzuki Carry 1.0 banyak digunakan sebagai angkot (angkutan kota) di Indonesia. Bukan cuma di wilayah Jabodetabek, angkot berbasiskan Carry 1.0 ini juga kerap dijumpai di daerah terpencil dan kota-kota besar lainnya dengan melayani trayek jarak dekat. Di Tanah Air angkot Suzuki Carry 1.0 bertahan hingga 2010 sebelum memudar secara perlahan karena adanya regulasi. Sebagai informasi, Suzuki Carry 1.0 awalnya dihadirkan dalam dua model, yaitu pick up dan sasis. Untuk model sasisnya di
Mobil listrik atau hybrid, kedua jenis mobil ini masuk kategori elektrifikasi yang dianggap lebih ramah lingkungan, dibandingkan mobil konvensional berbahan bakar minyak. Hanya saja, baik mobil listrik atau hybrid keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan, yang tentunya tidak akan sama. Seperti halnya mobil listrik, mobil jenis ini tidak menghasilkan emisi gas buang dan bergantung pada infrastruktur pengisian daya untuk mengisi daya baterai. Sementara untuk mobil hybrid, mobil ini menggabungkan
Toyota Hilux Facelift 2024 diperkenalkan di Thailand dalam sebuah acara bertajuk "Hilux Generation" yang menampilkan Hilux dari generasi ke generasi. Perayaan ini merupakan bentuk apresiasi yang tinggi dari Toyota Motor Thailand Company Limited atas penjualan Toyota Hilux di Thailand yang selalu tinggi. "Sejak diperkenalkannya generasi IMV pertama pada tahun 2004, kami telah berhasil mengirimkan 2,7 juta unit Hilux kepada pelanggan berharga kami di Thailand. Selain penjualan domestik, jangkauan
Sejumlah merek mobil China seperti Geely, Jetour, dan BAIC diketahui sedang siap-siap masuk ke Indonesia. Hal tersebut diketahui dari munculnya berbagai akun media sosial Instagram dari masing-masing pabrikan. Misalnya Geely yang terpantau sudah memiliki akun official bernama @geelyautoindonesia demikian pula Jetour yang ketahuan sudah ada akun Instagram dengan nama @jetourauto_indonesiaid lantas demikian pula pihak BAIC yang telah membuat akun Instagram @baicindonesia. Sampai saat ini memang be

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Toyota

Toyota Calya

Rp 161,50 - 181,10 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
MG

MG VS HEV

Rp 389,00 Juta

Lihat Mobil
Mitsubishi

Mitsubishi L100 EV

Rp 320,00 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Tiggo 5X 2024

Rp 269,00 - 299,00 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
Vinfast

VinFast e34

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
MG

MG Maxus 9

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
MG

MG ES

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Jimny 5-door 2024

Rp 462,00 - 475,60 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
Vinfast

VF5

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda E5

Rp 488,80 Juta

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Honda CR-V
Lihat