Penjualan dan After Sales Mobil Listrik Maxus Kini Masuk Genk Indomobil Group

Merek mobil listrik Maxus akhirnya akan dijual secara langsung di pasar otomotif nasional melalui PT Indomobil Energi Baru (IEB). 

Ya, PT IEB ini merupakan anak perusahaan dari PT Indomobil Sukses Internasional (ISI) yang juga bagian dari kerajaan otomotif Indomobil Group.

Keputusan PT IEB ditunjuk sebagai distributor Maxus ditandai dengan acara penandatangan dokumen Kerjasama dalam bentuk distribusi atau Distribution Agreement bersama SAIC Maxus Automotive pada 20 Juni 2024. 

Baca juga: Intip Perbedaan MG Maxus 9 Tipe Ignite dan Magnify, Seberapa Banyak?

Penandatangan SAIC – Maxus dengan Indomobil Group di Shanghai, China

Perjanjian Distribusi ditandatangani secara langsung oleh Jusak Kertowidjojo selaku Direktur Utama Indomobil Group dan General Manager Overseas Business Maxus Amanda Yan. 

Acara penandatanganan perjanjian distribusi tersebut diadakan di Kantor Pusat SAIC – Maxus di Shanghai yang dihadiri Evensius Go dan Bapak Andrew Nasuri selaku Direktur Indomobil Group, serta Hua Jin selaku Deputy General Manager Maxus dan Zhang Wei selaku Overseas Regional Manager Maxus.

"Dalam dokumen tersebut, disepakati bahwa IEB telah ditunjuk sebagai distributor kendaraan merek Maxus beserta pelayanan purna jual, termasuk suku cadang dan aksesorisnya, di wilayah Negara Republik Indonesia," ungkap Direktur Utama PT ISI Jusak Kertowidjojo dalam keterangan tertulis, Kamis (27/6/2024). 

Baca juga: MG Maxus 7 Diperkenalkan di Bangkok Motor Show 2024, Sebesar Innova Zenix Jangkauannya di Atas 450 Km

Maxus 9

Jusak menyebutkan, dengan kerjasama Bersama SAIC Maxus Automotive maka diharapkan mampu meningkatkan kinerja usaha di Indomobil Group dengan menambah variasi merek kendaraan bermotor yang ditawarkan kepada konsumen.

Selain itu, penandatangan perjanjian distribusi ini diklaim guna mendukung pertumbuhan kendaraan elektrik di Indonesia.

Baca juga: Update IIMS 2024: Toyota Vellfire Hybrid dan MPV Listrik Maxus 9 EV

Maxus di Indonesia

Maxus Mifa 9

Di Indonesia, merek Maxus memang masih asing, meski sudah pernah hadir di beberapa event otomotif seperti Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 lalu. 

Kala itu, jenama asal Tiongkok ini menghadirkan mobil listrik berbentuk Multi Purpose Vehicle dengan desain boxy, Maxus Mifa 9. 

Tampilan belakang Maxus 9

Maxus kembali hadir di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) dan Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024 yang secara langsung bergandengan di booth Morris Garage (MG), berupa Maxus 9.

Memang secara tampilan dan spesifikasi, Maxus 9 mirip dengan Maxus Mifa 9, namun saat ini hanya ditawarkan dalam dua varian, yaitu MG Maxus 9 Ignite dan Magnify.

Jika dilihat dari bentuknya, Maxus 9 digadang-gadang akan bersaing dengan MPV Premium lainnya di Indonesia, seperti Toyota Alphard, Nissan Elgrand, dan Lexus LM.

Euro NCAP Maxus 9

Secara dimensi, Maxus 9 memiliki panjang 5.270 milimeter (mm), lebar 2.000 mm, tinggi 1.840 mm, serta wheelbase 3.200 mm. Mobil ini telah meraih predikat bintang 5 untuk standar keamanan Euro NCAP.

    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Herdi

Senior Writer

Mengawali karir sebagai jurnalis sejak tahun 2011 di salah satu media massa Nasional Tanah Air. Memiliki ketertarikan untuk m...

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

MG Maxus 9

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Merek mobil listrik Maxus akhirnya akan dijual secara langsung di pasar otomotif nasional melalui PT Indomobil Energi Baru (IEB). Ya, PT IEB ini merupakan anak perusahaan dari PT Indomobil Sukses Internasional (ISI) yang juga bagian dari kerajaan otomotif Indomobil Group. Keputusan PT IEB ditunjuk sebagai distributor Maxus ditandai dengan acara penandatangan dokumen Kerjasama dalam bentuk distribusi atau Distribution Agreement bersama SAIC Maxus Automotive pada 20 Juni 2024. Baca juga: Intip Per
Sebuah MPV listrik LEVC L380 baru-baru ini meluncur di China, sebagai informasi, LEVC merupakan akronim dari London Electric Vehicle Company. LEVC adalah perusahaan yang memproduksi London Taxi, yang dibangkitkan kembali dengan dimiliki oleh pabrikan otomotif China, Geely. Dikutip dari Carnewschina, Kamis (27/6/2024), LEVC L380 hadir dalam wujud MPV boxy dengan konfigurasi tempat duduk mencapai 8 orang. Di Negeri Tirai Bambu, mobil ini ditawarkan dalam empat model dengan bandrol berkisar antara
Mobil LCGC atau Low Cost Green Car alias mobil murah ramah lingkungan masih banyak dilirik konsumen di Tanah Air. Banyak yang menyebutkan permintaan akan mobil LCGC tak lepas dari harga cukup terjangkau untuk sebuah mobil baru yaitu kurang dari Rp 200 jutaan. Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) beberapa mobil LCGC kerap masuk dalam daftar 10 besar deretan mobil terlaris sepanjang tahun 2024. Baca juga: Daftar Harga Mobil LCGC Terlaris 2024, Masih Ada yang R
Kehadiran Mitsubishi Xforce di Indonesia, sepertinya memang sudah sesuai dengan ekspektasi target konsumennya. Hal ini terbukti dari penjualan SUV Compact berlogo tiga berlian tersebut yang kian hari terus bertambah. Catatan Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia), wholesales (pengiriman dari pabrik ke dealer) yang dilaporkan Mitsubishi untuk Xforce terus alami peningkatan. Misalnya di periode tahun lalu, sejak debut di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2
Diam-diam PT Toyota Astra Motor (TAM) merilis harga Toyota GR Corolla, yang diketahui lebih murah dari Honda Civic Type R. Sebagai hot-hatch yang ditempatkan di atas Toyota GR Yaris, menurut situs resmi TAM, GR Corolla dibandrol Rp1.360.000.000 atau lebih murah Rp67,5 juta dari Civic Type R. Untuk diketahui, harga Civic Type R sendiri saat ini diniagakan Rp1.427.500.000. Dapat dipesan secara spot order, GR Corolla sendiri sebelumnya sudah diperkenalkan di Indonesia tepatnya pada ajang GIIAS 2023

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Toyota

Toyota Calya

Rp 170,20 - 190,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
GAC

GAC Aion Y

Rp 415,00 - 475,00 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
Zeekr

Zeekr 009

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Zeekr

Zeekr X

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
BAIC

BAIC X-55

Belum Tersedia

Lihat Mobil
HAVAL

HAVAL H6

Rp 595,80 Juta

Lihat Mobil
TANK

TANK 500

Rp 1,20 Milyar

Lihat Mobil
Mendatang
Neta

Neta V II

Rp 299,00 Juta

Lihat Mobil
Kia

KIA EV9

Rp 1,99 Milyar

Lihat Mobil
MG

MG VS HEV

Rp 389,00 Juta

Lihat Mobil
MG Maxus 9
Lihat