window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Belum Juga Meluncur, SUV Lexus NX Terbaru ini Malah Sudah Dapat Kritik

Wilko · 9 Jun, 2021 18:00

Belum Juga Meluncur, SUV Lexus NX Terbaru ini Malah Sudah Dapat Kritik 01

Tampang belakang Lexus NX yang siap meluncur

Brand premium milik Toyota, Lexus siap menghadirkan mobil terbarunya Lexus NX yang dijadwalkan meluncur pada Sabtu (12/6/2021) mendatang. Hal ini dikuatkan dengan hadirnya beberapa gambar siluet yang mulai beredar sejak Februari lalu, dengan menampilkan bagian punggung mobil mewah tersebut.

Lexus NS terbaru menarik menjadi perbincangan karena dikatakan akan mengalami perubahan signifikan. Hal ini bisa ditangkap dari gambar teasernya yang memakai latar belakang Gunung Fuji di Jepang.

Baca juga: Lexus NX PHEV Siap Mengaspal Tahun Depan, Masih Ada 10 Model Lain Tahun Berikutnya

Belum Juga Meluncur, SUV Lexus NX Terbaru ini Malah Sudah Dapat Kritik 02

Emblem Lexus di punggung belakang NX

Emblem Bertulis "Lexus"

Jika dilihat dengan teliti, pecinta Lexus akan menemukan emblem yang diletakan dibagian tengah punggung belakang mobil. Logo L yang menjadi ciri khasnya Lexus yang biasa menjadi emblem, kini ditukar dengan tulisan Lexus penuh dan diletakan ditengah mirip dengan kebiasaan Nissan.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Terkait emblem yang melekat pada gambar teaser, belum sepenuhnya 100% akan menjadi emblem pada model produksi massa, Meskipun demikian tampilannya terkesan lebih segar.

Belum Juga Meluncur, SUV Lexus NX Terbaru ini Malah Sudah Dapat Kritik 01

Tampilan interior dengan berbagai fitur Lexus NX

Evolusi Besar NX

Pada bagian pencahayaan seperti pada gambar teaser yang bocor, Lexus NX baru mendapatkan tail lamp independen dan bagian yang membentuk huruf L di kedua sisi. Stop lamp-nya menggunakan tipe pendek sehingga terlihat simpel.

Rangkaian perubahan kecil tersebut telah menggambarkan perubahan besar yang akan diberikan pada Lexus NX anyar. Mengapa? Karena, Lexus yang dikenal dengan inovasi teknologi dan desain berkelas, tentu akan memberikan perubahan terbaik pada NX-nya. Sebagian orang mengungkapkan NX akan menjadi evolusi dari model ini seperti memperkenalkan desain baru spindle grille.

Baca juga: Lexus UX 300e, Mobil Listrik Pertama Toyota di Indonesia

Belum Juga Meluncur, SUV Lexus NX Terbaru ini Malah Sudah Dapat Kritik 02

Interior Lexus NX yang terkesan mewah 

Interior dan Fitur NX yang Dikritik

Pada sisi interior NX akan berubah signifikan sebagai bentuk evolusi baru untuk memberikan penyegaran yang sepadan dengan teknologi yang akan dibawanya. Interiornya terinspirasi dari model-model terdahulu seperti NX200 atau NX350h dengan tekstur dan warna jok yang mewah. Namun bisa jadi di NX akan berubah signifikan.

Untuk bagian layar tengah dan cruise control, ia memiliki layar yang lebih lebar dengan ukuran 14 inci, yang menampilkan berbagai informasi, termasuk sistem navigasi dan audio. Meskipun terlihat mewah, namun sistem navigasi dan yang terhubung dengan smartphone, disoroti karena memiliki resolusi yang rendah, sehingga tidak memberikan tampilan optimal.

Belum Juga Meluncur, SUV Lexus NX Terbaru ini Malah Sudah Dapat Kritik 03

Ilustrasi model Lexus NX 

Kekurangan yang Jadi Sorotan di NX

Selain soal resolusi layar, masih ada juga keluhan dimana pada unit NX pengguna tidak menemukan tempat CD/DVD atau slot kartu SD sehingga sulit untuk memutar video, lagu atau hal yang berkaitan dengan entertaiment. Kondisi ini tentu akan membosankan dan merepotkan, karena semua hal harus terhubung dengan smartphone.

Untuk saat ini, hanya ada port USB tipe C yang terletak di bawah layar. Bagian ini yang tampaknya bisa disulap menjadi slot kartu SD agar dapat mengakses hiburan yang dinginkan dengan lebih mudah tanpa harus dilakukan melalui smartphone.

Baca juga:  Lexus RX Facelift Akan Lahir Dua Bulan Lagi, Pakai Teknologi Anti Virus

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

Lexus NX 300

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil