Daihatsu Dukung Laga Bulutangkis Indonesia Master 2023, Siapkan Hadiah Rp6,3 Miliar
Herdi · 25 Jan, 2023 18:03
0
0
Ajang bulutangkis berskala internasional, Daihatsu Indonesia Master 2023 kembali digelar di Istora Senayan, Jakarta, pada 24-29 Januari 2023.
Ya, turnamen yang masuk dalam agenda BWF World Tour Super 500, Daihatsu melalui pihak prinsipal Daihatsu Motor Co., Ltd juga kembali menjadi sponsor utama dan menyediakan hadiah total USD420.000 atau sekitar Rp6,3 miliar.
"Kami berharap, turnamen besar ini dapat menjadi ajang pertandingan bergengsi bagi para atlet bulutangkis dalam meraih prestasi terbaik mereka sebagai pemain bulutangkis tingkat dunia, serta para penggemar bulutangkis dalam bereuforia mendukung pemain kesayangan mereka dengan menyaksikan turnamen bergengsi ini secara langsung,” ungkap Yasushi Kyoda, Presiden Direktur PT Astra Daihatsu Motor dalam keterangan tertulis, Rabu (25/1/2023).
Selama gelaran Daihatsu Indonesia Master 2023, setidaknya ada 269 pebulutangkis top dunia dari 22 negara, dan 51 diantaranya merupakan perwakilan Indonesia, baik dari pelatnas Cipayung maupun perwakilan klub lokal.
Tentu saja di turnamen kali ini, akan diikuti sejumlah pebulutangkis hebat dari Tanah Air, mulai dari Fajar Alfian/ Muhammad Rian Ardianto, Anthony Sinisuka Ginting, Jonathan Christie, Marcus Gideon/ Kevin Sanjaya, Mohammad Ahsan/ Hendra Setiawan, dan masih banyak lainnya.
Ikut andilnya brand otomotif Daihatsu, disebut sejalan dengan slogan Daihatsu global “Light You Up”, dan slogan Indonesia “Daihatsu Sahabatku”, dimana dengan Daihatsu terus mengadakan berbagai program atraktif untuk masyarakat di Tanah Air, salah satunya dengan mendukung program pemerintah dalam meningkatkan prestasi olahraga, khususnya olahraga bulutangkis.
Bagi Daihatsu, mendukung cabang olahraga bulutangkis tak lain karena cabang olah raga ini sangat populer dan disukai masyarakat Indonesia, termasuk Jepang, dan Malaysia. Belum lagi, bulutangkis telah melahirkan banyak juara pebulutangkis Indonesia di tingkat dunia.
Mengawali karir sebagai jurnalis sejak tahun 2011 di salah satu media massa Nasional Tanah Air. Memiliki ketertarikan untuk membahas bidang otomotif, mulai dari sepeda motor, mobil, hingga bus dan truk.