window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Toyota Yaris Jadi Mobil Terlaris di Jepang 2020, Penjualannya Lebih Dari 150 Ribu Unit

Indra Fathan · 9 Jan, 2021 09:28

Toyota Yaris Jadi Mobil Terlaris di Jepang 2020, Penjualannya Lebih Dari 150 Ribu Unit 01

Japan Automobile Dealers Association (JADA), sebuah organisasi yang menaungi dealer-dealer mobil di Jepang, telah merilis data penjualan mobil di Negeri Matahari Terbit baik selama tahun 2020 dan Desember sebagai bulan terakhir tahun tersebut.

Toyota Yaris Jadi Mobil Terlaris di Jepang 2020, Penjualannya Lebih Dari 150 Ribu Unit 02

Data tersebut mencatatkan bahwa mobil yang meraih posisi pertama dalam penjualan mobil di Jepang 2020 jatuh kepada Toyota Yaris, termasuk tipe crossovernya Yaris Cross, dan tipe high performance GR Yaris, dengan total sebanyak 151.766 unit, diikuti oleh kembaran Daihatsu Rocky, Toyota Raize, sebanyak 126.038 unit, Toyota Corolla yang terdiri dari tipe sedan, hatchback, dan station wagon 118.276 unit, Honda Fit (Jazz) 98.210 unit, dan Toyota Alphard 90.748 unit.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Toyota Yaris Jadi Mobil Terlaris di Jepang 2020, Penjualannya Lebih Dari 150 Ribu Unit 01

Sedangkan pada data penjualan Desember 2020, posisi juara masih diraih oleh compact hatchback  Toyota yang menggunakan platform TNGA ini dengan angka penjualan sebanyak 17.198 unit, jauh meninggalkan Toyota Raize yang hanya 8.912 unit, Toyota Roomy (8.792 unit), Toyota Harrier (8.128 unit), dan Toyota Alphard (7.962 unit). Ya, lima besar mobil terlaris di Jepang pada bulan tersebut disapu bersih oleh Toyota.

Toyota Yaris Jadi Mobil Terlaris di Jepang 2020, Penjualannya Lebih Dari 150 Ribu Unit 02

Sebagai informasi, sebenarnya kehadiran Toyota Yaris di Jepang bukanlah sesuatu yang baru, karena mobil ini menjadi penerus dari Toyota Vitz, yang tak lain adalah nama lain Yaris di Negeri Matahari Terbit sebelumnya. Bila sebelumnya hanya tersedia versi hatchback, bahkan sempat dijual versi sedan bernama Belta (Vios di Indonesia), kini Yaris berkembang merambah ke versi crossover yang sangat diminati oleh pasar global seperti Yaris Cross dan versi high-performance GR Yaris bersama keluarga Gazoo Racing lainnya, GR Supra.

 

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

2022 Toyota Avanza 1.3 E M/T

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil