window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Wajib Baca Ini Sebelum Beli MG ZS Terbaru!

Anissa · 16 Okt, 2020 17:00

Wajib Baca Ini Sebelum Beli MG ZS Terbaru! 01

Setelah menunggu lama, akhirnya para penggemar MG ZS di Indonesia bisa bernapas lega. Pasalnya, pada tahun 2020 ini MG ZS akhirnya resmi diluncurkan di Indonesia. 

Mungkin ada banyak orang yang masih asing dengan mobil ini. MG sendiri merupakan singkatan dari Morris Garage, yang merupakan salah satu brand mobil asal Inggris yang terkenal memproduksi mobil-mobil sport. Brand ini juga sudah dikenal sejak tahun 2001.

Brand ini kemudian dialihtangankan ke Cina, dan ketika SAIC Motor selaku pemilik brand MG ini melakukan ekspansi ke pasar otomotif di kawasan Asia dan Asia Tenggara pada tahun 2017, nama MG pun semakin dikenal dan MG ZS menjadi salah satu model mobil yang cukup populer. 

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Di Indonesia sendiri, ada dua varian dari MG ZS yang dipasarkan. Untuk melihat varian dan harganya secara rinci, mari kita lihat pada tabel berikut ini. 

Varian Harga
MG ZS Excite 1.5 L Rp255.800.000
MG ZS Ignite 1.5 L Rp289.800.000

MG ZS hanya menawarkan satu pilihan mesin dan satu pilihan transmisi. Baik untuk tipe Excite maupun Ignite, kedua mobil ini sama-sama menggendong mesin 15S4C DOHC 4 Cylinder 16 Valve VTi – TECH dengan kapasitas mesin 1,5 liter (1.498 cc). Mesin ini kemudian dipadukan dengan penggunaan transmisi otomatis 4 percepatan yang dilengkapi dengan Manual Mode.

Dengan konfigurasi mesin tersebut di atas, MG ZS bisa menghasilkan tenaga sebesar 112 HP pada putaran mesin 6.000 rpm. Sementara untuk torsinya sendiri bisa mencapai 150 Nm pada putaran mesin 4.500 rpm.

Wajib Baca Ini Sebelum Beli MG ZS Terbaru! 01

Kemudian untuk pilihan warna eksteriornya sendiri, MG ZS ditawarkan dalam lima pilihan warna berbeda. Kelima pilihan tersebut antara lain Scarlet Red, Marina Blue, Black Knight, Arctic White, dan Silver Metallic. 

Sementara itu, untuk bagian interiornya, baik MG ZS tipe Excite maupun tipe Ignite, keduanya menggunakan bahasa desain khas British yang elegan. Perbedaan pada kedua tipe ini terlihat dari pilihan warna interior yang ditawarkan. Tipe Excite menawarkan interior berwarna full hitam, sedangkan tipe Ignite menawarkan interior dual tone, yakni warna cokelat dan hitam. 

Soal Biaya Tambahan dan Perbedaan Kedua Tipe

Setiap pembelian mobil MG ZS akan disertai dengan layanan yang disebut dengan MG Care. Layanan ini sendiri mencakup garansi kualitas produk selama 5 tahun tanpa batasan kilometer, terhitung dari tanggal pengiriman kendaraan baru kepada pemilik pertama. 

MG Motor Indonesia juga membebaskan biaya jasa untuk perawatan reguler sampai dengan 50.000 km atau sekitar 4 tahun, sehingga biaya perawatan bisa lebih murah. Selain itu, ada pula layanan 24-hour on-road assistance yang memungkinkan para konsumen memanggil mobil derek jika terjadi kerusakan pada mobilnya untuk segera dibawa ke pusat layanan MG resmi terdekat, serta layanan perbaikan di tempat di wilayah perkotaan untuk penggantian ban dan aki atau kabel jumper aki.

Wajib Baca Ini Sebelum Beli MG ZS Terbaru! 02

Lalu soal efisiensi bahan bakarnya, ternyata MG ZS ini memiliki efisiensi bahan bakar yang cukup tinggi. Baik tipe Excite maupun Ignite, keduanya rata-rata menghabiskan sebanyak 5,67 liter bensin untuk jarak 100 kilometer.

Lalu apa kira-kira perbedaan fitur pada MG ZS tipe Excite dan Ignite? Ternyata selisih harga yang cukup besar di antara kedua model ini bukan tanpa alasan. Ada beberapa perbedaan yang cukup signifikan pada kedua tipe ini.

Yang pertama adalah ukuran bannya. MG ZS Excite memiliki ukuran ban lebih kecil dibandingkan Ignite, dimana tipe Excite menggunakan ban berukuran 205/60 R16, sedangkan Ignite menggunakan ban dengan ukuran 215/50 R17.

Wajib Baca Ini Sebelum Beli MG ZS Terbaru! 03

Kemudian ada perbedaan pada sistem penerangannya. Pada model MG ZS Ignite disematkan fitur lampu DRL LED, headlamp otomatis, dan lampu kabut depan. Selain itu, pada model ini juga terdapat beberapa fitur yang belum bisa ditemukan pada trim terendahnya, yakni Panoramic Sunroof, Cruise Control, Push Start/Stop Button, Kamera Parkir, serta fitur Tire Pressure Monitor System.

Lalu untuk airbags-nya, MG ZS Ignite juga dilengkapi dengan enam SRS airbags yang ada di bagian depan, samping, dan jendela (curtain). Sementara itu, MG ZS Excite hanya memiliki dua SRS airbags di bagian depan saja.

Perbedaan lainnya juga terletak pada bagian sistem pengaturan AC. MG ZS Excite masih menggunakan pengaturan AC standar, sementara pada tipe Ignite pengaturan AC-nya sudah digital. 

Wajib Baca Ini Sebelum Beli MG ZS Terbaru! 04

Yang terakhir, perbedaan kedua model ini terletak pada material jok yang digunakan. Varian tertingginya, MG ZS Ignite, menggunakan jok dengan lapisan material kulit asli dengan dual tone, sehingga terkesan mewah. Sedangkan untuk trim terendahnya, MG ZS Excite, masih menggunakan material fabric. 

Kesimpulan

MG ZS tipe Excite maupun tipe Ignite memang tidak memiliki perbedaan dalam hal performa maupun pilihan warna eksterior. Tetapi jika kita menilik fitur dan warna interiornya, ada banyak sekali fitur mewah yang hanya disematkan pada tipe Ignite.

Bagi konsumen yang tidak terlalu mementingkan fitur dan desain interior, tentu saja MG ZS Excite sudah lebih dari cukup untuk dibeli, karena lebih terjangkau dan fiturnya pun cukup mumpuni. Tetapi bagi para konsumen yang menginginkan kenyamanan lebih dengan fitur yang mewah, tidak ada salahnya untuk membeli MG ZS Tipe Ignite.

Anissa

Baik mobil maupun kebudayaan, perkembangan keduanya bergantung pada hal yang sama: pemikiran manusia.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

MG ZS 1.5L Excite

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil