window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685614302872-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685614302872-0'); });

Adu Taji Jagoan Moge Touring Baru, Kawasaki Versys 650 2022 VS Triumph Tiger Sport 660 2022

Ilham · 3 Des, 2021 19:00

Sejak beberapa pekan terakhir, melalui dua pameran internasional mulai bermunculan motor besar di segmen touring 600 cc. Diantaranya Kawasaki Versys 650 2022 yang lahir di EICMA 2021 di Milan, Italia. Serta Triumph Tiger Sport 660 2022 lewat ajang Thailand Motor Expo 2021. Keduanya bakal bertarung di segmen yang sama.

Adu Taji Jagoan Moge Touring Baru, Kawasaki Versys 650 2022 VS Triumph Tiger Sport 660 2022 01

Keduanya bermain di segmen yang sama

Kabar baiknya, Triumph yang di Indonesia diageni oleh PT Garda Andalan Selaras (GAS) kembali menyajikan produk barunya. Bahkan model Triumph Tiger Sport 660 2022 juga sudah hadir di situs Triumph Indonesia.

Dari kubu Kawasaki pun demikian. Karena saat ini PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) juga masih menjual Kawasaki Versys 650 2021. Sehingga untuk menghadirkan Kawasaki Versys 650 2022 seolah tinggal menunggu waktu saja. Lalu mau pilih yang mana? Yuk, coba tengok peta persaingannya.

Baca Juga: Kawasaki Hadirkan Versys 650 2022, Tampangnya Makin Mirip Ninja 250!

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613563107-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613563107-0'); });

Desain

Kedua motor touring ini menyajikan tampilan agresif dan gagah dengan ciri khas masing-masing. Dari segi persamaan keduanya adalah hadirnya bodi jangkung dengan windshield tinggi dan lampu utama model split bersudut tajam.

Didesain sebagai 'teman' dalam perjalanan jauh yang kerap dilengkapi dengan peranti side box membuat kedua motor mengusung tipe knalpot yang sama, yakni under belly. Di mana ujung silencer berada di bagian kolong mesin.

Adu Taji Jagoan Moge Touring Baru, Kawasaki Versys 650 2022 VS Triumph Tiger Sport 660 2022 01

Desain sama-sama tampil gagah dengan ciri masing-masing

Bedanya Triumph Tiger Sport 660 2022 terlihat lebih kalem dengan penggunaan headlamp yang sipit dan mengarah tajam ke bawah. Desain tank shroud yang menjadi cover radiatornya juga terpisah dan membuat tampilannya lebih sporty.

Selain itu, Triumph Tiger Sport 660 2022 juga mengekspos bentuk sasis tubular hingga bagian sub-frame. Namun lagi-lagi tetap tampil 'sopan' dengan penggunaan panel bodi berkelir hitam senada sasis.

Sedangkan Kawasaki Versys 650 2022 menghadirkan bahasa desain Kawasaki modern yang kini bisa terlihat di bermacam tipe motor mereka. Mulai dari Versys 1000, Kawasaki Ninja 250, Ninja ZX-25R hingga supersport Ninja ZX-6R. Hal ini terwakili dari penggunaan headlamp yang khas dan agak sedikit mendongak, angkuh.

Lekuk bodi dan tank shroud yang terintegrasi pada bagian tangki Kawasaki Versys 650 2022 juga terlihat lebih berotot. Apalagi di bagian belakang, Kawasaki Versys 650 2022 mengekspos jelas panel sub-frame mereka yang menghadirkan kesan rumit dari sambungan pipa tubularnya.

Baca Juga: Moge Touring Rp 152 Jutaan, Triumph Tiger Sport 660 2022 Mengaspal di Thailand

Mesin Beda Konfigurasi

Triumph Tiger Sport 660 2022 boleh jumawa di sektor mesin. Pasalnya tertanam mesin bertipe 4-tak, DOHC, tiga silinder segaris pendingin cairan yang setipe dengan kepunyaan naked bike anyar, Triumph Trident 660 2022.

Mesin itu mampu hasilkan tenaga hingga 80 PS di 10.250 rpm serta torsi maksimal mencapai 63,7 Nm pada 6.250 rpm. Tenaga tersebut disalurkan lewat transmisi manual 6 speed dengan kawalan Assist & Slipper Clutch.

Sementara Kawasaki Versys 650 2022 masih setia dengan penggunaan dapur pacu 4-tak paralel twin, berpendingin cairan yang diusung sejak 2007 silam.

Adu Taji Jagoan Moge Touring Baru, Kawasaki Versys 650 2022 VS Triumph Tiger Sport 660 2022 02

Tenaga motor asal Inggris ini lebih beringas

Mesin tersebut berkapasitas 649 cc, empat katup per silinder. Mesin ini menghasilkan daya 68 PS pada 8.500 rpm dan torsi 61 Nm pada 7.000 rpm. Transmisinya juga 6 speed manual.

Fitur

Deretan fitur baru pada Kawasaki Versys 650 2022 cukup komplet. Semisal KTRC, kontrol traksi yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan lewat dua tingkatan.

Kemudian di sisi instrument, kini terdapat panel spidometer berwarna TFT 4,3 inci baru. Ada pula konektivitas Bluetooth yang menghubungkan sepeda motor dan smartphone lewat aplikasi Rideology Kawasaki. Serta windshield yang bisa disetel dalam empat posisi berbeda.

Adu Taji Jagoan Moge Touring Baru, Kawasaki Versys 650 2022 VS Triumph Tiger Sport 660 2022 03

Kawasaki Versys 650 2022 sudah bisa terkoneksi dengan smartphone penggunanya

Sayangnya Triumph Tiger Sport 660 2022 cukup konservatif di bagian ini. Sebut saja fitur Ride by Wire, panel meter TFT, dua pilihan Riding Modes dan ban Michelin Road 5 yang dikenal mumpuni untuk perjalanan jauh. Ada juga peranti Quickshifter dan Assist & Slipper Clutch yang sayangnya hanya tersedia sebagai opsional.

Harga

Saat keduanya hadir di Indonesia, perbedaan harga jual akan terbilang signifikan. Sebagai contoh, Triumph Tiger Sport 660 2022 di Thailand hanya dibanderol sekitar Rp 152,8 juta tapi sesampainya di sini bisa melambung ke angka Rp 300 jutaan.

Adu Taji Jagoan Moge Touring Baru, Kawasaki Versys 650 2022 VS Triumph Tiger Sport 660 2022 04

Triumph Tiger Sport 660 2022 bakal lebih mahal

Ini berkaca dari Triumph Trident 660 2022 yang dijual Rp 280 juta di Indonesia, padahal di Thailand harganya lebih murah dari Triumph Tiger Sport 660 2022. Di situs resmi Triumph Indonesia status harga model ini masih belum tercantum.

Untuk Kawasaki Versys 650 2022 harga jualnya lebih tertakar. Karena di edisi 2021 saja mencapai Rp 181 juta. Sehingga estimasi kenaikannya tidaklah terlampau jauh dari model sebelumnya.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613589386-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613589386-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });