Kehadiran Toyota Alphard membuat kemewahan pada sebuah mobil tidak hanya diperoleh dari jenis sedan. Kini Toyota Alphard kembali berbenah dengan menggabungkan unsur dari Toyota Vellfire sebagai modal kehadiran pada generasi berikutnya yang meluncur pada 2023.
Baca juga: Harga Lebih Murah, Honda Odyssey 2021 Jadi Alternatif Menarik Daripada Toyota Alphard
Memang tampilan Toyota Alphard generasi ketiga yang telah berusia enam tahun masih sangat istimewa. Terbukti dengan penjualan Toyota Alphard yang cukup laris di kalangan para ‘Sultan’. Unsur kenyamanan dan kemewahan teramu menjadi satu bagian.
Demi mempertahankan pasarnya, Toyota pun akan merilis Alphard generasi keempat yang akan segera hadir pada tahun 2023. Beragam fitur berteknologi hingga ubahan menarik akan diusung Toyota Alphard 2023, dan juga akan menggabungkan beberapa komponen dari Toyota Vellfire. Hal ini memunculkan anggapan bila kemungkinan Toyota Vellfire yang akan disuntik mati.
Tentunya dengan penggabungan dari Toyota Alphard dan Toyota Vellfire akan menjadi daya tarik tersendiri. Terlebih Toyota Alphard 2023 akan menggunakan platform TNGA dan mengusung tampilan yang lebih ‘powerfull’.
Dengan mengusung platform TNGA, Toyota Aphard 2023 akan mengalami penyesuaian untuk posisi pemasangan mesin hingga mengubah geometri suspensi agar titik gravitasi lebih rendah. Khusus pada suspensi belakang akan mengalami peningkatan kualitas agar dapat memberikan respon lebih maksimal.
Toyota juga mengubah bentuk lengan ayun pada suspensi dan posisi pemasangan supaya manuver pergerakan MPV bongsor ini dapat lebih responsif.
Untuk jenis mesin yang akan digunakan pada Toyota Alphard 2023 dengan platform TNGA, Toyota mengandalkan mesin jenis hybrid. Mesin tersebut tersedia dalam dua pilihan, yaitu mesin 4 silinder 2.5L seperti pada Toyota RAV4 dan Toyota Harrier. Alphard juga tersedia dalam mesin turbo 4 silinder 2.4L yang baru saja mengalami pengembangan.
Diperkirakan, mesin turbo 2.4 liter akan menggantikan mesin jenis V6 3.5 yang masih digunakan pada Toyota Alphard saat ini. Kemampuan mesin turbo 2.4L dapat menghasilkan tenaga mencapai 320 PS dengan torsi sebesar 441 Nm.
Tentunya kemampuan dari Toyota Alphard 2023 akan semakin menarik minat konsumennya. Terlebih Toyota Alphard yang beredar di Indonesia tersedia dalam tiga varian dengan mesin berkapasitas 2.500 cc dan 3.500 cc. Namun secara tenaga untuk versi mesin 2.500 cc hanya dapat menghasilkan tenaga 180 PS pada putaran 6.000 Rpm dengan torsi 234 Nm diputaran 4.100 rpm.
Bicara soal dimensi Toyota Alphard 2023, akan memiliki panjang 4.960 mm, lebar 1.880 mm dan tinggi 1940 mm dengan jarak sumbu 3.050 mm. Dimensi tersebut lebih besar dibanding Alphard generasi ketiga. Bahan untuk jarak sumbu lebih panjang mencapai 50 mm.
Dengan ukuran yang lebih besar, tentu kenyamanan di dalam kabin akan lebih dapat dirasakan selama perjalanan panjang. Sultan jelas harus nyaman.
Untuk harga Toyota Alphard 2023, diperkirakan akan dibanderol 3,8 juta Yen hingga 8 juta Yen atau setara dengan Rp503,9 juta hingga Rp1, 060 Milyar (dengan nilai tukar 1 Yen = Rp132,52). Sedangkan untuk harga Toyota Alphard 2021 sebagai generasi ketiga yang dijual di Indonesia ditawarkan mulai dari Rp1,06 Milyar hingga Rp1,9 Milyar.
Bagaimana tertarik membeli Toyota Alphard? Jangan lupa sisihkan tabungan setiap tahun untuk membayar pajaknya yang makin mahal.
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
2021 Suzuki ERTIGA GL 1.5
5.727 km
1,5 tahun
Jakarta
2019 Toyota CALYA G 1.2
16.171 km
4 tahun
Jawa Barat
2018 Suzuki ERTIGA GX 1.4
17.724 km
5,5 tahun
Jakarta
2019 Toyota CALYA G 1.2
12.488 km
3,5 tahun
Jakarta
2022 Toyota AVANZA G 1.5
7.835 km
1,5 tahun
Java East