Toyota GR Yaris Vs Honda Civic Type R, DNA Rally Dunia Bisa Mematikan Aura Sportscar?

Toyota GR Yaris Vs Honda Civic Type R

Indonesia menjadi salah satu negara yang berkesempatan mendapatkan 126 unit Toyota GR Yaris dari 25.000 unit yang disediakan secara global. Sebagai hot-hatch yang diproduksi secara terbatas oleh divisi performa Toyota Gazoo Racing (GR), GR Yaris bisa dipastikan segera tiba di Tanah Air dalam jangka waktu yang tidak lama.

“Perkiraan harga untuk Toyota GR Yaris berkisar Rp750 juta hingga Rp850 juta. Range ini memang hampir seratus jutaan karena menyesuaikan currency rate. Semoga saja tidak banyak perubahan sehingga kami dapat memberikan harga yang lebih kompetitif untuk Indonesia.” Ujar Anton Jimny Suwandi sebagai Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor.

Dibanderol dengan harga Rp750 juta hingga Rp850 juta, PT TAM selaku agen pemegang merek mobil Toyota telah membuka keran pemesanan mobil ini mulai Kamis, (25/3). Ditawarkan dengan harga yang terbilang cukup fantastis, tetap tidak menyurutkan animo masyarakat untuk dapat meminang mobil berpenampilan bengis ini. Pasalnya, sebelum dibukanya keran pemesanan, diketahui antrian konsumen terhadap mobil ini telah melebih kuota yang disediakan.

Toyota GR Yaris

Ditawarkan dengan harga di bawah Rp1 miliar, menjadikan Toyota GR Yaris terihat lebih murah dibandingkan Honda Civic Type R. Bagaimana tidak, mobil sport garapan pabrikan berlogo “H” tegak ini menurut situs resminya dipatok Rp1.067.600.000.

Penasaran ingin tahu lebih dekat dengan keduanya? Berikut ulasan mengenai perbandingan antara Toyota GR Yaris Vs Honda Civic Type R.

Baca juga: Toyota GR Yaris Bukan Lawan Suzuki Swift

Toyota GR Yaris Membawa DNA Rally Dunia untuk Berkendara Sehari-hari

Toyota GR Yaris mendapatkan warisan DNA rally dunia pada ajang balap World Rally Campionship (WRC)

Sebagai hot-hatch, Toyota GR Yaris ini membawa DNA Rally dunia dengan disematkannya beragam teknologi dari ajang balap World Rally Campionship (WRC). Ini membuat GR Yaris sebagai mobil 'balap' yang dilegalkan untuk dikendarai di jalan raya.

Maka tak heran jika Toyota GR Yaris ini menggunakan sistem penggerak 4WD dengan daya yang disalurkan terhadap keempat rodanya, dilakukan melalui kopling jenis multi plat yang dikontrol secara eletronik. Teknologi balap yang ada pada Toyota GR Yaris ini menggunakan limited-slip differential jenis Torsen untuk roda depan dan belakang. Torsen limited-slip differentials pada bagian depan dan belakang ini bertugas membantu mendistribusi torsi.

Dalam mode berkendara, Toyota GR Yaris ini dihadirkan dalam tiga pilihan, normal, sport dan track. Untuk mode normalnya sendiri memiliki distribusi tenaga 60:40, mode sport 30:70 dan mode track 50:50.

Berbeda dengan GR Yaris yang membawa aura balap rally dunia untuk mobil sehari-hari, Honda Civic Type R justru mengantarkan road car ke dalam jiwa sportscar.

Pada dasarnya, Civic Type R ini dibangun dari sebuah Honda Civic Hatchback yang mendapatkan update dari segi tampilan, performa serta fitur pendukung demi menyesuaikan kategori sportscar yang diinginkan Honda. Masuk dalam golongan sport car, Honda Civic Type R hanya menggunakan satu sistem penggerak saja, yakni Front-Wheel Drive (FWD).

Performa Honda Civic Type R Lebih Unggul Dari Toyota GR Yaris?

Mesin Toyota GR Yaris

Memiliki tampilan sportscar, Honda Civic Type R diketahui mendapatkan mesin 2.0L dengan dorongan turbocharged. Membawa aura balap untuk mobil sehari-hari, Toyota GR Yaris dibenamkan mesin dengan kapasitas lebih kecil, yaitu 1.6L dengan turbocharged. Melihat spesifikasi mesin keduanya, Civic Type R jauh lebih unggul dibandingkan GR Yaris.

Perbandingan Spesifikasi Mesin Toyota GR Yaris Vs Honda Civic Type R
Keterengan Toyota GR Yaris Honda Civic Type R
Kode mesin G16E-GTS K20C1
Jenis 3-silinder segaris 1.6L DOHC Turbocharged 4 silinder segaris 2.0L DOHC 16 katup VTEC Turbo + DBW Earth Dream Technologi
Tenaga 261 PS @6.500 Rpm 310 PS @6.500
Torsi 360 Nm @3.000-4.600 Rpm 400 Nm @2.500-4.500 Rpm
Transmisi manual 6-percepatan (IMT) (Intelegent Manual Transmission) manual 6-percepatan
Penggerak 4WD Front-Wheel Drive (FWD)

Perbandingan Kaki-kaki Toyota GR Yaris Vs Honda Civic Type R

Toyota GR Yaris dilengkapi sistem pengereman bermodelkan 2-piece Ventilated & Slotted Disc with 4-piston Monoblock Calipers di kedua roda depan, dan Ventilated & Slotted Disc with 2-piston Monoblock Calipers di kedua roda belakangnya untuk memberikan daya cengkram yang baik ketika sedang melakukan pengereman.

Bicara kestabilan dan performa handling, Toyota GR Yaris didukung suspensi bermodelkan MacPherson Strur with Stabiliser (Performance Tuned) di depan, dan Double Wishbone with Stabliser (Performance Tuned) dibelakangnya. Mobil ini juga menawarkan kepada pelanggannya dengan opsi Circuit Pack. Kinerja fitur ini biasa digunakan untuk lintasan balap.

Baca juga: Kelebihan dan Kekurangan Honda Civic Type R

Brembo Ventilated Disc pada rem depan Honda Civic Type R

Melihat Honda Civic Type R, mobil ini memiliki handling yang bisa dikatakan cukup baik. Bicara sistem pengeremannya, Honda membenamkan kaliper jenis Brembo Ventilated Disc pada roda depannya, dan Solid Disc di belakang.

Suspensi yang digunakan sport car ini, yaitu MacPherson Strut di roda depan dan Mutli-Link di roda belakangnya. Untuk meredam guncangan dan memberikan kestabilan ketika melakukan handling, kaki-kaki mobil ini berhasil disematkan Adaptive Damper System.

Fitur Toyota GR Yaris Tak Kalah Mengagumkan Dari Honda Civic Type R

Interior Toyota GR Yaris

Melansir beberapa sumber, Toyota GR Yaris dilengkapi dengan lampu depan LED otomatis, jok sport Ultrasuede, sistem infotainment delapan inci dengan Apple CarPlay dan Android Auto, AC zona ganda, sistem audio JBL premium, navigasi satelit, dan wiper kaca depan otomatis. Pencahayaan ambient, dan head-up display juga disematkan pada mobil ini guna memberikan gaya berkendara yang lebih nyaman dan aman.

Selain itu, Toyota Yaris GR juga dibekali fitur Toyota Safety Sense (TSS). Dimana TSS ini mencakup Pre Collision System (PCS), Dynamic Radar Cruise Control (DRCC), Lane Depature Allert (LDA) dengan Lane Tracing Assist (LTA), Adaptive Cruise Control (ACC) dan Automatic High Beam (AHB) yang secara otomatis dapat mengatur cahaya lampu.

Bicara fitur ungulan pada Honda Civic Type R, sport car Honda di Indonesia ini memiliki tingkat keselamatan yang cukup baik. Mobil yang berhasil menyabet lima bintang pada uji tabrak NCAP ini tengah dilengkapi 6 Airbags (Front, Side & Side Curtains), Cruise Control, Hill Start Assist, Vehicle Stability Assist, Brake Override System, ABS + EBD + BA dan Immobilizer.

Selain itu New Honda Civic Type R juga sudah menggunakan Honda Sensing yang terdiri dari Collision Mitigation Braking System, Lane Keeping Assist, dan Road Departure Warning.

Baca juga: Review Honda Civic Type R

Kesimpulan

Melihat perbandingan antara keduanya, Toyota GR Yaris dianggap lebih spesial dibandingkan dengan Honda Civic Type R. Mengapa demikian? Mobil balap rally dunia yang dilegalkan untuk melintas di jalan raya ini hanya diproduksi secara terbatas. Tidak cuma itu saja, bicara mengenai harganya, GR Yaris dibandrol lebih murah dibandingkan dengan Civic Type R yang ditawarkan di atas Rp1 miliar. 

Kalian yang tertarik dengan mobil ini bisa melakukan pemesanan dengan mengajukan form booking di dealer Toyota terdekat. Untuk biaya Booking Fee Toyota GR Yaris mencapai Rp100 juta. Sebagai informasi, Toyota GR Yaris yang akan datang ke Indonesia hanya dihadirkan dua pilihan warna, Emotional Red dan Platinum White.

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia...

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Toyota Yaris

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2021 Honda CITY RS HATCHBACK 1.5

Rp 272,00 Juta
Rp 5,54 Juta/bln

23.843 km

2 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2021 Honda CITY RS HATCHBACK 1.5

Rp 271,00 Juta
Rp 5,52 Juta/bln

32.285 km

2 tahun

Banten

Cek Tawaran Juli

2021 Honda CITY RS HATCHBACK 1.5

Rp 270,00 Juta
Rp 5,50 Juta/bln

41.113 km

2 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2020 Honda BRIO RS 1.2

Rp 189,00 Juta
Rp 3,85 Juta/bln

18.587 km

3 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2022 Honda BRIO SATYA E 1.2

Rp 178,00 Juta
Rp 3,63 Juta/bln

5.503 km

0,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

2021 Toyota Yaris Hybrid Review: Perfect City Car Desagned for Urban Life

SOSOK TOYOTA GR YARIS 2021 ! DI THAILAND HARGANYA 1M LEBIH , MASUK KE INDONESIA JADI BERAPA NIH ??

Nge-Gas Honda Civic Seharga Rp 1,4 Miliar di Sirkuit Mandalika

Tiba-tiba ada Civic Type-R Baru! Keren Gak Nih?

Honda Civic Type R 2021 Hadir Dengan Berbagai Teknologi Balap

Berita Terbaru

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Asyik, Jalan Tol Puncak - Cianjur Segera Dibangun

Pemerintah terus menggeber akses jalan tol di Indonesia, termasuk mempersiapkan pembangunan jalan tol Puncak - Cianjur dengan rute Bogor-Sukabumi-Cianjur-Bandung (Bosuciba). Langkah ini direncanakan langsung oleh Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kota atau Kabupaten, untuk mengurai kemacetan belasan tahun dan meningkatkan ekonomi di wilayah yang menjadi favorit pariwisata. Baca juga: Begini Caranya Biar Lewati Gerbang Tol Tanpa Berhenti Menurut Gubernur Jawa Barat, jalan tol P

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Toyota Yaris
Lihat