Hyundai seperti tak kehilangan akselerasinya menciptakan mobil baru. Kabarnya pabrikan Korea Selatan itu tengah mempersiapkan peluncuran MPV baru bernama Hyundai Custo yang bakal cocok jadi penantang anyar Toyota Innova hingga Wuling Cortez.
Debut globalnya akan dilakukan pada 27 Agustus 2021 mendatang di pameran otomotif Chengdu Auto Show di China. Sebagai tahap awal pabrikan baru merilis gambar siluetnya sebelum waktu peluncurannya tiba.
Namun demikian warganet di sana sudah berhasil mendapat bidikan gambar Hyundai Custo dan tersebar di media sosial, bahkan sejak setahun lalu. Bila dilihat seksama, bentuk depannya mengingatkan akan desain Honda CR-V terbaru, terlihat dari bentuk lampu utamanya. Kendati begitu MPV tersebut tetap memiliki wajah khas Hyundai terbaru dilihat dari grille-nya.
Baca juga: Hyundai Stargazer 2022 Kedapatan Lakoni Uji Jalan, Avanza-Xenia Harus Bersiap
Adapun dari samping, Hyundai Custo serupa Kia Grand Sedona. Terlebih sama-sama punya pintu geser sehingga akses keluar-masuk penumpangnya lebih mudah dan terkesan lebih mewah. Tampak juga over fender dan side body moulding yang kelihatannya membuat visualnya dari samping kurang elegan.
Namun begitu akan beda cerita ketika melihat bagian belakang, tampilannya lebih futuristik dengan lampu LED horizontal sepanjang lebar pintu bagasinya. Persis seperti gambar bocoran siluetnya, yang bikin sedap dipandang.
Berikutnya soal interior. Mobil hasil kolaborasi Hyundai dengan BAIC ini disuguhkan dalam dua pilihan konfigurasi kursi. Pertama 7 kursi dan kedua berupa 6 tempat duduk yang bagian tengah dan belakangnya pakai jok terpisah.
Baca juga: Hyundai Staria 2021 Udah Bisa Dipesan, Cukup Bayar Segini
Soal dashboard juga modern dan kuat kesan futuristiknya. Desainnya simpel dan minimalis apalagi sisi penumpang depannya. Kemudain bagian tengahnya punya panel layar sentuh 10,4 inci sebagai pengaturan kendaraan beserta head unit, setir model flat bottom, dan tak ketinggalan transmisi berupa tombol yang disebut Hyundai sebagai shift by wire.
Tak main-main, sejumlah paket fitur keselamatan aktif bakal tersematkan pada Hyundai Custo yang cocok jadi mobil keluarga itu. Tapi yang jelas konsumennya akan dihadapkan pada dua pilihan mesin.
Ada opsi mesin bensin 1.500 cc dengan turbo yang menjanjikan tenaga 168 dk dan torsi 253 Nm. Serta mesin bensin 2.000 cc naturally aspirated yang meletupkan tenaga hingga 236 dk dan torsi maksimum 353 Nm. Keduanya menggunakan transmisi otomatis 8/7-percepatan, yang disalurkan ke penggerak roda depan (FWD).
Baca juga: Hyundai Ioniq vs Nissan Leaf 2021 : Mobil Listrik Beda Negara, Mana Paling Cocok di Indonesia?
Mengenai ukuran, Hyundai Custo memiliki panjang dimensi 4.950 mm, lebar 1.850 mm, dan tinggi 1.734 mm. Jarak sumbu rodanya 3.055 mm, kemudian ditopang velg berdiameter 18 inci.
Peluncuran perdananya di China nanti sebagai amunisi baru dari Hyundai untuk meladeni MPV sekelasnya. Tapi bukan Baojun 730 a.k.a Wuling Cortez yang jadi pesaing Toyota Innova di Indonesia, kastanya lebih tinggi lagi untuk menyaingi Buick GL8 dan Honda Odyssey.
Baca juga: Ini Keistimewaan Hyundai IONIQ, Mobil Listrik yang Dipakai Taksi Online Saat Ini
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
2021 Toyota KIJANG INNOVA V 2.0
10.962 km
2,5 tahun
Jakarta
2022 Toyota KIJANG INNOVA G 2.0
25.226 km
1,5 tahun
Jawa Barat
2017 Toyota KIJANG INNOVA REBORN VENTURER GASOLINE 2.0
89.898 km
6 tahun
Jawa Barat
2019 Toyota KIJANG INNOVA REBORN V 2.0
89.687 km
4 tahun
Jawa Barat
2018 Toyota KIJANG INNOVA REBORN V 2.4
39.691 km
5,5 tahun
Jawa Barat