Toyota Thailand kembali memberikan penyegaran terhadap Yaris dengan melakukan sedikit ubahan pada bagian fascia serta buritan, yang membuatnya terlihat jauh lebih agresif dibandingkan model sebelumnya. Hadir secara minor change, untuk wajahnya Toyota Yaris (Spesifikasi | Berita) 2023 memperoleh bumper depan dengan bentuk lebih add on sekaligus lebar dan kekar.
Pada kedua sisi ujung bumpernya mobil ini tidak dilengkapi foglamp. Untuk kisi-kisi nya pun dibuat lebih besar yang berfungsi untuk melakukan pendinginan mesin secara lebih cepat.
Melihat bagian grillnya, Yaris 2023 terkesan lebih dewasa dan aerodinamis. Hal ini lantaran bentuk yang diterima serta adanya dua lubang garis yang menghimpit logo di tengah. Bukan cuma itu, lampu utamanya juga mendapatkan revisi, dimana untuk bentuknya jauh lebih atraktif ditambah dengan adanya DRL LED di dalam.
Untuk sistem pencahayaan utamanya sendiri sudah dibekali teknologi LED dengan projector. Lampu dengan projector sendiri sebenarnya di generasi ketiganya ini sudah ada saat pertama kali diluncurkan pada 2018. Namun di facelift keduanya pada tahun 2020 diubah menggunakan LED biasa dengan bentuk pipih.
Baca juga: Toyota Indonesia Tak Lagi Ekspor Yaris, Akibat Ada Innova Zenix?
Melihat sisi samping, Toyota Yaris 2023 masih terlihat sama dengan model pre-faceliftnya. Hanya saja untuk pasar Negeri Gajah Putih velgnya hadir dengan bentuk baru model kipas yang terlihat lebih atraktif. Tak hanya itu, side skirtnya pun dibuat lebih sporty menyesuaikan bentuk lainnya.
Bergeser ke buritan, untuk stoplamp, garnish, pintu bagasi dan kaca masih terlihat sama. Sebagai pembeda dengan model pre-facelift, Yaris 2023 memperoleh spoiler baru yang terlihat sporty sekaligus aerodinamis.
Untuk bumpernya, mobil ini terlihat lebih gambot dan sporty. Di kedua sisi bumper memperoleh kisi-kisi dengan bentuk vertikal. Pada bagian bawahnya terdapat reflektor lampu di kedua sisi serta difusser yang dilabur warna hitam doff.
Baca juga: Bukan Cuma Tampilan Ala SUV, Toyota Yaris Heykers Punya Spesifikasi Berbeda
Melihat tampilan interiornya, secara bentuk Toyota Yaris 2023 tidak mengalami ubahan yang radikal. Di area kokpitnya masih terlihat sama dengan pengaturan AC digital serta aksen silver pada bazel.
Sebagai pembeda, head unitnya kini hadir dengan bentuk floating dan lebih lebar. Untuk tampilan panel intrument pun tetap sama, dan setirnya memiliki bentuk serupa dengan tombol pengaturan di bagian kiri dan kanan.
Oh iya, pada trim pintu bagian arm restnya versi facelift keduanya Yaris dibungkus menggunakan bahan kulit berkelir merah. Bergitupun cover joknya yang mengkombinasi warna hitam dan merah.
Baca juga: Berburu Hatchback Rp180 Jutaan, Toyota Agya GR Sport Baru Lebih Masuk Akal Dari Yaris Lele?
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
2021 Honda CITY RS HATCHBACK 1.5
23.843 km
2 tahun
Jakarta
2021 Honda CITY RS HATCHBACK 1.5
32.285 km
2 tahun
Banten
2021 Honda CITY RS HATCHBACK 1.5
41.113 km
2 tahun
Jakarta
2017 Toyota AGYA G 1.0
10.656 km
6,5 tahun
Jawa Barat
2020 Honda BRIO RS 1.2
18.587 km
3 tahun
Jakarta