430 Mobil Listrik Seliweran di KTT AIS Forum 2023 di Bali, Ada Apa Saja?

Pulau Bali kembali jadi lokasi pertemuan para petinggi negara, yang kali ini tempat Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Archipelagic and Island States (AIS) Forum yang berlangsung pada 10-11 Oktober 2023. 

Untuk menunjang para delegasi di lokasi acara KTT AIS Forum 2023, pemerintah Indonesia sendiri menyediakan 430 unit mobil listrik.

"Rangkaian ini tidak terlupakan dan hanya dapat digunakan dari Bandara-Hotel-Venue,” ungkap Kepala Bagian Kendaraan, Biro Umum Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg), Masduki dalam keterangan tertulis Indonesia.go.id.

Baca juga: Ratusan Mobil Listrik Digunakan untuk KTT ASEAN 2023, Hyundai IONIQ 6 Langsung Turut Serta

Mobil listrik di KTT AIS Forum 2023

Disebutkan jika mobil yang digunakan tersebut terdiri dari 28 unit BMW tipe i7, 38 unit Hyundai Ioniq 6, 198 unit Ioniq 5, 66 unit Toyota tipe bZ4X, dan 100 unit Wuling Air Ev.

Semua mobil yang tidak memiliki emisi karbon ini sengaja dibiarkan sebagai komitmen pemerintah dalam mendorong kendaraan yang ramah lingkungan.

Baca juga: Ratusan Unit Mobil Listrik Dikirim ke KTT ASEAN 2023 Labuan Bajo, Ada Apa Saja?

Nah, untuk mengetahui apa saja kelebihan dari mobil-mobil di atas, berikut ulasannya. 

1. BMW i7

BMW i7

BMW i7 akan dipergunakan sebagai kendaraan Very Very Important Person (VVIP) untuk melayani tamu Kepala Negara.

Sama seperti KTT ASEAN 2023 di beberapa waktu lalu, BMW i7 digunakan untuk para leader, hanya saja jumlahnya lebih sedikit.

Seperti jenisnya, BMW i7 memang cocok untuk para bos atau para pemimpin negara karena di dalamnya banyak dibenamkan teknologi dan fitur canggih.

Interior BMW i7

Apalagi kepala negara yang duduk di baris kedua akan merasa spesial karena mobil ini dilengkapi fitur Executive Lounge Seating dan juga BMW Theatre Screen berukuran 31 inci

Adapun BMW i7 sudah menggunakan baterai Lithium-ion berkapasitas 101,7 kWh, dan dua motor listrik yang mampu menyemburkan tenaga 544 hp dan torsi maksimal 795 Nm.

Baca juga: Presiden Jokowi Pakai Mobil Listrik BMW i7 di KTT APEC 2022, Apa Hebatnya?

2. Hyundai IONIQ 6

Hyundai IONIQ 6

Hyundai IONIQ (Spesifikasi | Berita) 6 disiapkan sebagai kendaraan Very Important Person (VIP) dalam rangkaian menteri, hingga istri dari para petinggi negara.

Mobil listrik yang diluncurkan di Indonesia bertepatan dengan gelaran GIIAS 2023 juga ikut menjadi saksi sejarah KTT AIS Forum.

Mobil seharga Rp1,197 miliar ini tak kalah canggih untuk urusan interior karena dasbornya dilengkapi head unit dan panel instrumen berukuran 12,3 inci, serta dilengkapi fitur bantuan berkendara atau keterlibatan elektronik untuk menunjang aktivitas berkendara.

Interior Hyundai IONIQ 6

Hyundai IONIQ 6 dijejali baterai 77,4 kWh dan menggunakan dual motor dengan sistem penggerak all-wheel drive, untuk menghasilkan daya sebesar 239 kW dan torsi sebesar 605 Nm.

Dengan tenaga tersebut, mobil ini sanggup berakselerasi dari 0–100 km per jam hanya dalam waktu 5,1 detik, dan kecepatan maksimal mencapai 185 km per jam.

Berdasarkan hasil uji coba dari Worldwide Harmonised Light Vehicle Test Procedure (WLPT), IONIQ 6 bisa menempuh hingga 519 km per pengisian daya dengan konsumsi energi 16,9 kWh/100 km. 

3. Hyundai IONIQ 5 

Hyundai IONIQ 5

Hyundai IONIQ 5 sendiri digunakan untuk protokol dan keamanan, serta panitia nasional.

Di Indonesia, Hyundai IONIQ 5 jadi mobil terlaris yang sudah dilengkapi fitur keamanan seperti Hyundai SmartSense, dan juga ada fitur Blind Spot Monitor hingga Blind View Monitor untuk membantu pengemudi memantau kondisi sekitar.

Di atas kertas, IONIQ 5 menggunakan mesin Permanent Magnet Synchronous Motor (PMSM) 58 kwh, ditambah battery Liquid Cooled Lithium-ion, yang menghasilkan daya 170 Ps dan torsi 350 Nm

Dengan mesin tersebut, mobil ini mampu berakselerasi dari 0-100 km per jam hanya dalam waktu 7,4 detik dan kecepatan tertinggi 185 km per jam.

Jika baterai terisi penuh, maka jarak tempuh dapat dicapai hingga sejauh 451 km.

4. Toyota bZ4X

Toyota bZ4X

Para delegasi KTT AIS 2023 yang hadir mendampingi kepala negara akan memakai Toyota bZ4X selama acara berlangsung.

Memiliki bentuk SUV Crossover, Toyota bZ4X merupakan mobil yang sudah mengusung platform berbasis Toyota New Global Architecture (TNGA).

Mobil ini juga dilengkapi berbagai fitur keselamatan seperti Anti lock Braking System, Brake Assist, Electronic Brake Distribution, Sensor parkir, Rearview Camera, Uphill & Downhill Assist Control, Hill Assist Control, dan Vehicle Stability Control System. 

Adapun untuk jantung pacu, Toyota bZ4X ini, sudah dijejali AC synchronous electric generator, dengan lithium-ion battery 355 V berkapasitas 71,4 kWh dan motor listrik tunggal yang menghasilkan tenaga setara 204 PS dengan torsi puncak 266 Nm.

Di atas kertas, mobil ini mampu berakselerasi dari dari 0-100 km per jam hanya dalam waktu 7,5 detik dan jika baterai terisi penuh bisa bertahan hingga 500 km.

5. Wuling Air ev

Nah, untuk si mungil Wuling Air ev dikendarai untuk kendaraan operasional selama KTT AIS Forum 2023.

Meski sangat kecil, namun unit yang dipakai biasanya tipe paling tinggi yaitu Long Range yang dilengkapi fitur lengkap dan canggih seperti Internet of Vehicle (IoV) dan Wuling Indonesian Command (WIND).

Karena Air ev bertipe Long Range Permanent Magnet Synchronous Motor Lithium Ferro-Phosphate yang dayanya mencapai 26,7 kWh/ 115 V.

Dengan mesin tersebut, tenaga yang dihasilkan setara 40 Tk dan torsinya mencapai 110 Nm. 

Dengan baterai ini pula, jarak tempuh Air ev dalam sekali pengecasan sanggup melaju hingga 300 km.

    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Hyundai Ioniq 5

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Related Videos

Bawa Jalan Hyundai Ioniq 5, Proper Pol

Pantas Dikasih Harga Berapa? Hyundai Ioniq 5

Hyundai Ioniq - Walkaround with Fitra Eri

Mobil Listrik China Jadi Banyak Banget!

Liburan Jauh Pakai Mobil Listrik Siapa Takut?

Berita Terbaru

Siapkan Kocekmu, Banyak Diecast Edisi Terbatas di IDE 2023

Ajang IDE (Indonesia Diecast Expo) 2023 akan digelar pada 28-29 Oktober 2023 di Hall 8 Indonesia Convention Expo (ICE) BSD, Tangerang. IDE tentunya akan kembali jadi kesempatan bagi para pecinta diecast, toys figure, diorama, dan penyuka mainan lainnya untuk kumpul bareng. @autofun.indonesia Empat driving mode Mitsubishi XFORCE, berasa banget bedanya! Supaya bisa ngerasain langsung, cek akunnya @mitsubishimotorsid biar gak ketinggalan info seputar Mitsubishi Motors Auto Show untuk melihat langsu

Ini Mobil Tercepat Sejagat, Sanggup Ngebut 541 Km/Jam

Sejumlah pabrikan otomotif terus melakukan berbagai inovasi untuk menghasilkan mobil tak hanya jadi yang terbaik, namun juga menjadi mobil tercepat di dunia. Jika beberapa tahun lalu nama Bugatti Veyron sangat melekat menjadi mobil tercepat sejagat dengan kecepatan maksimal 407 km per jam, maka saat ini mahkota tersebut sudah berpindah tangan. Nah, bicara soal mobil tercepat apakah Anda sudah tahu gelar tersebut saat ini raih oleh siapa? Baca juga: Kerennya Modifikasi Mazda RX7 LBWK Arief Muhamm

GIIAS Semarang 2023 Hadir 18-22 Oktober, Diikuti 30 Brand Otomotif

Rangkaian pameran otomotif GIIAS Semarang 2023 akan berlangsung di Marina Convention Center, Semarang, Jawa Tengah pada 18 - 22 Oktober 2023. Semarang memang telah menjadi agenda tetap penyelenggaraan GIIAS The Series sejak 2022. Dan tahun ini GIIAS Semarang akan hadir dengan menampilkan lebih banyak peserta dari berbagai merek dan lini industri otomotif. @autofun.indonesia Kali ini kita tebak-tebakan dulu. Dari suara tutup pintunya, kira-kira itu mobil apa aja ya? #giias2023 #crossover #mobilba

Ketahui 5 Kekurangan Toyota Yaris Bakpao, Unit Bekasnya Masih Jadi Incaran

Kekurangan Toyota Yaris bakpao perlu juga untuk diketahui jika Anda berminat meminang hatchback yang satu ini. Selain Honda Jazz gen 1, Toyota Yaris bakpao memang tak kalah menarik untuk dimiliki. Yaris bakpao sendiri adalah sebutan untuk generasi pertama Toyta Yaris yang dijual di Indonesia pada tahun 2006 hingga 2013. @garasi.autofun Dalam kota asik, luar kota juga masih sip. #mobilseken #reviewmobilbekas #autofact #reviewmobil #bekasberkualitas #mobilbekas ♬ Cute ragtime piano with retro tone

Begini Cara Menghindari Body Mobil Lecet Saat Terjun Offroad

Tak sembarang mobil bisa bermain di medan offroad, karena untuk mobil harian, ada beberapa bagian mobil perlu penyesuaian. Selain ban khusus, mobil yang hendak diajak berpetualang juga butuh aksesoris tambahan yang dapat menunjang kebutuhan para pecinta offroad Baca juga: Mobil Cina Baru Lagi Buat Indonesia, Haval H-DOG Offroader yang Bisa Nyetrum Ya, hal inilah yang membuat PT Menara Cipta Metalindo turut menghadirkan brand SRV untuk produk-produk Car Accessories dan Off-road/Overland Accessori

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Hyundai Ioniq 5
Lihat