Segini Daya Tampung dan Konsumsi BBM Daihatsu Luxio, Masih Cocok Buat Bisnis Travel?

Daya tampung dan konsumsi BBM Daihatsu Luxio menjadi salah satu alasan digunakannya mobil ini sebagai kendaraan travel atau kegiatan usaha lainnya.

Luxio pertama kali diluncurkan di Indonesia pada Februari 2009 yang kemudian mendapatkan penyegaran pada Februari 2014.

Dari pertama kali meluncur sampai dengan saat ini, tak banyak ubahan dilakukan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) terhadap Luxio.

Sebagai informasi, untuk harga bekasnya Luxio kini ditawarkan mulai dari Rp80 jutaan, sedangkan harga barunya diniagakan dari Rp233 jutaan.

Daihatsu Luxio Termasuk Mobil Apa?

Daihatsu Luxio D

Secara segmentasi Daihatsu Luxio hadir sebagai mobil keluarga berjeniskan minibus.

Luxio sendiri merupakan versi mewah dari Gran Max yang secara khusus dihadirkan sebagai kendaraan niaga penumpang dan muat barang.

Karena diperuntukan sebagai mobil keluarga, Luxio punya fitur lebih komplit.

Seperti yang bisa dilihat mobil ini sudah dilengkapi AC dengan double blower, spion elektrik, airbags dan sistem pengereman ABS untuk varian teratas.

Lainnya mobil ini juga berhasil dilengkapi power window, power steering, cup holder di setiap baris, serta beberapa laci penyimpanan barang.

Berapa Harga Luxio 2023?

Harga Luxio baru per November 2023

Menurut situs resminya, harga Daihatsu Luxio per November 2023 dibandrol Rp233.250.000 sampai dengan Rp286.150.000.

Harga Daihatsu Luxio per November 2023

  • 1.5 D MT MC E4 Rp233.250.000
  • 1.5 X MT MC E4 Rp252.450.000
  • 1.5 X AT MC E4 Rp264.550.000
  • 1.5 X MT Ambulance E4 STD Rp244.750.000
  • 1.5 D MT MC Ambulance E4 Rp267.150.000
  • 1.5 X MT Ambulance E4 Rp286.150.000

Berapa Panjang dan Lebar Luxio?

Tampilan samping Luxio

Daihatsu Luxio memiliki panjang 4.215 mm, lebar 1.710 mm, tinggi 1.915 mm dan wheelbase 2.650 mm.

Mengetahui pesaingnya, Suzuki APV mempunyai panjang keseluruhan 4.155 mm, lebar 1.655 mm, tinggi 1.865 mm dan wheelbase 2.625 mm.

Apakah Luxio Muat 10 Orang?

Daya tampung Luxio mencapai 8 orang

Bicara soal daya tampung penumpang, Luxio lebih banyak ketimbang mobil keluarga umumnya.

Di dalam, mobil ini bisa membawa 8 orang berikut dengan pengemudi dengan konfigurasi 2+3+3.

Memiliki daya tampung yang banyak, mobil ini sangat cocok untuk kalian yang memiliki anggota keluarga banyak serta ingin melakukan usaha travel ataupun antar-jemput anak sekolah.

Baca juga: Harga Lebih Terjangkau, Daihatsu Gran Max 1.5 Apakah Mampu Ungguli Luxio Soal Fitur?

Luxio Tertinggi Tipe Apa?

Interior Luxio X

Awalnya Luxio hadir dalam 3 tipe, yakni; D, M, X.

Namun kini Luxio hanya tersedia dua varian saja, D dan X.

Sebagai varian terendah, tipe D tampil lebih sederhana belum dilengkapi foglamp dan masih mengandalkan velg kaleng, serta spion dengan pengaturan yang hanya bisa dilakukan secara manual.

Apakah Luxio Sudah Power Steering?

Interior Luxio D

Dari pertama kali diluncurkan, semua varian Daihatsu Luxio sudah menggunakan sistem kemudi rack pion dengan power steering.

Menariknya sistem power steering yang digunakan sudah menggunakan teknologi elektrik atau yang kita kenal dengan sebutan Electronic Power Steering (EPS).

Keunggulan EPS sendiri pengguna tidak perlu melakukan perawatan khusus seperti mengecek ketersediaan minyak power steering.

Selain itu, usia EPS juga lebih awet ketimbang mobil yang masih menggunakan power steering konvensional.

Apakah Mesin Luxio Sama dengan Gran Max?

Mesin 3SZ-VE

Jantung pacunya Daihatsu Luxio dibenamkan mesin 3SZ-VE 4-silinder segaris DOHC VVT-i berkubikasi 1.495 cc, dengan perolehan tenaga 97 PS di 6.000 rpm dan torsi maksimum mencapai 134 Nm pada 4.400 rpm.

Bicara Gran Max, versi facelifnya dibekali mesin baru yakni 2NR-VE 1.496 cc 4 silinder segaris 16 valve DOHC Dual VVT-i yang menurut data di atas kertas sanggup memeras tenaga hingga 99 PS di 6.000 rpm dan serta torsi 134 Nm pada 4.400 rpm. 

Apakah Ada Luxio Matic?

Luxio matic

Khusus varian X, PT ADM memberikan pilihan transmisi manual 5-percepatan serta otomatis 4-percepatan.

Berbeda dengan varian X, untuk tipe D pabrikan hanya menyediakan transmisi manual 5-percepatan.

Baca juga: 11.734 Unit Daihatsu Gran Max dan Luxio Terkena Recall ECU, Catat Periode Produksinya

Berapa Liter Isi Oli Mesin Luxio?

Menurut spesifikasi, Daihatsu Luxio setiap kali melakukan penggantian oli mesin tanpa mengganti filter oli hanya membutuhkan 3 liter.

Jika dengan penggantian filter oli, maka oli mesin yang dibutuhakan sebanyak 3,3 liter.

Berapa Konsumsi BBM Daihatsu Luxio?

Tampilan belakang Luxio X

Dalam kondisi standar Daihatsu Luxio diklaim sanggup menempuh jarak 10 km/liter sampai dengan 12 km/liter untuk penggunaan dalam kota.

Sedangkan pemakaian luar kotanya bisa berjalan sejauh 14 km/liter hingga 16 km/liter.

Luxio Bahan Bakarnya Apa?

Luxio disarankan menggunakan bensin dengan RON92

Untuk menghidupkan mesin, Daihatsu Luxio membutuhkan bahan bakar jenis bensin.

Bensin yang digunakan menurut rekomendasi pabrikan adalah RON92 atau setara pertamax.

Hal itu terjadi karena kompresi mesinnya di angka 10 : 1.

Meski begitu mobil ini masih bisa mengkonsumsi BBM lebih murah dengan RON90.

Berapa Kapasitas Tangki Bensin Luxio?

Munurut spesifikasi yang tertera pada brosur, untuk kapasitas tangki bahan bakarnya Luxio mencapai 43 liter.

Jika diisi dengan pertamax dari kondisi kosong hingga terisi penuh dengan harga Rp13.400 liter, maka membutuhkan uang sebanyak Rp576.200.

Baca juga: Jangan Sampai Salah Pilih, Ini Perbedaan Daihatsu Luxio D dan X

    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia...

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Daihatsu Luxio

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Related Videos

New Daihatsu Luxio Cicipi Rasa Semangat Baru

Sejarah Suzuki Swift di Indonesia pertama kali dimulai pada tahun 2005. Kehadiran Swift saat itu berhadapan secara langsung dengan Honda Jazz, yang sudah lebih dulu meramaikan pasar otomotif Tanah Air di segmen hatchback kompak. Memiliki tampilan sport bergaya unik, kehadiran Swift saat itu disambut positif dari berbagai kalangan meski secara segmentasi mobil ini menyasar segmen anak muda bergayakan hidup urban. Baca juga: Suzuki Swift 2024 Bakal Segera Rilis di Jepang, Indonesia Gak Tertarik? S
Ada beberapa kelebihan Wuling Air ev yang menarik untuk dibahas jika Anda mulai tertarik dengan mobil listrik kecil ini buat kendaraan harian. Ya, mobil listrik memang semakin mendapatkan perhatian di seluruh dunia, tak terkecuali oleh masyarakat di Indonesia. Satu dari beberapa mobil listrik yang sangat populer di negara ini adalah Wuling Air ev, sebuah mobil listrik yang memiliki sejumlah kelebihan ketika memilikinya. Dalam artikel ini, kita akan membahas berbagai keuntungan yang dapat Anda ra
Sejarah Hyundai sebagai perusahaan otomotif asal Korea Selatan (Korsel) memang menarik untuk diulas, mengingat brand yang namanya sedang naik daun di Indonesia ini punya kisah menarik. Maklum Hyundai termasuk merek otomotif sedang rajin menghadirkan banyak mobil terbaru dengan berbagai inovasi, dan desainnya sangat modern. Selain itu, Hyundai juga termasuk brand otomotif yang kini keranjingan merambah dan menawarkan mobil-mobil listrik seperti IONIQ 5 dan IONIQ 6. Dengan kehadiran mobil listrik
PT Krama Yudha Berlian Motors (KTB) selaku distributor kendaraan niaga Mitsubishi Fuso di Indonesia memastikan truk listrik Mitsubishi Fuso eCanter akan hadir tahun 2024. Hal ini diungkapkan langsung Vice President of Sales and Marketing KTB Aji Jaya saat ditemui di Jakarta, Rabu (11/8/2023). Hanya saja Aji menyatakan, sejauh ini KTB masih terus melakukan berbagai persiapan dengan status on the track, serta secara intens berkomunikasi dengan principle Fuso di Jepang untuk menyambut kehadiran eCa
Konsumsi BBM Toyota Yaris bakpao diklaim irit untuk pemakaian dalam kota, karenanya hatchback ini masih banyak diburu kondisi bekasnya. Yaris Bakpao merupakan sebutan untuk generasi pertama Yaris yang dijual secara resmi di Indonesia. Meski kini usianya tak lagi muda, pesaingan Honda Jazz ini masih banyak diminati hingga sekarang. Sekedar informasi, generasi pertama Yaris dengan kode body NCP91 yang dijual di Indonesia saat itu didatangkan secara utuh (CBU) dari Thailand, sekaligus sebagai gener

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Daihatsu Luxio
Lihat