BYD Kembali Jadi Mobil Terlaris di China, Toyota Pasrah Gak Sanggup Menyusul

Mobil terlaris di China ternyata masih dikuasai pabrikan asal negeri sendiri, bahkan raksasa otomotif Jepang, Toyota, harus pasrah menghadapi kondisi ini.

Dalam laporan yang dikutip dari Carnewschina, Jumat (010/11/2023), pabrikan Tiongkok, BYD masih menjadi pemimpin penjualan mobil di negara asalnya.

Adapun Toyota terlempar ke posisi ketiga, bahkan pabrikan Jepang itu harus tunduk pada Volkswagen (VW) yang ternyata lebih diterima oleh publik China.

BYD masih jadi merek mobil terlaris di China

Berdasarkan data China Passenger Car Association (CPCA), sepanjang Oktober 2023 pasar otomotif di negara tersebut terus mengalami peningkatan.

Total ada 2.033.000 unit mobil baru yang terjual, dan angka ini menunjukkan kenaikan 0,7 persen dibanding tahun lalu, atau naik 10,2 persen dari periode yang sama di tahun 2022.

Segmen New Energy Vehicle (NEV) juga mengalami lonjakan penjualan yang signifikan dengan menyumbang 37,7 persen dari total sales mobil baru di Tiongkok.

Tercatat ada 195 ribu unit kendaraan listrik berbasis baterai (BEV) dan 272 ribuan unit kendaraan Plug-in Hybrid (PHEV) yang terjual sepanjang bulan lalu.

Baca juga: Merek Mobil Terlaris September 2023 di Tengah Penjualan yang Merosot

BYD Tetap Jadi Merek Mobil Terlaris di China

BYD Seagull

Dari data CPCA itu juga terungkap jika BYD masih mempertahankan posisinya di puncak penjualan mobil untuk pasar Negeri Tirai Bambu tersebut.

Sepanjang Oktober 2023, pabrikan China itu mampu menjual 246.389 unit kendaraan atau menguasai 12,12 persen pangsa pasar.

Untuk posisi kedua rupanya bukan Toyota yang kita tahu adalah pabrikan besar di seluruh dunia.

Namun urutan ini dikunci oleh Volkswagen yang mampu menjual 198.210 unit kendaraan serta berkontribusi 9,75 persen market share.

VW Lavida juga banyak peminatnya di China

Setelah pabrikan Jerman itu, barulah Toyota menempati posisi ketiga dengan penjualan 151.003 unit kendaraan serta menguasai 7,43 persen pasar otomotif di negara tersebut.

Adapun urutan berikutnya ada Honda yang sukses menjual 130.221 unit kendaran dengan penguasaan pasar sebesar 6,41 persen.

Urutan kelima merek mobil terlaris di China ditutup oleh Geely yang bulan lalu mampu menjual 92.770 unit kendaraan atau menyumbang 4,56 persen dari total penjualan di negaranya.

Baca juga: 20 Merek Mobil Terlaris di Indonesia Agustus 2023, Duet Toyota-Daihatsu Masih Menguasai

10 Merek mobil terlaris di China periode Oktober 2023:

  1. BYD: 246.389 unit
  2. Volkswagen: 198.210 unit
  3. Toyota: 151.003 unit
  4. Honda: 130.221 unit
  5. Geely: 92.770 unit

BYD Juga Kuasai Pasar Kendaraan Elektrifikasi

Mobil listrik BYD Song Plus

Bukan cuma jadi mobil terlaris di China, BYD rupanya juga menjadi merek dengan penjualan model NEV paling tinggi di wilayah tersebut.

Untuk total sales mobil BEV BYD setidaknya menguasai 27 persen dari pangsa pasar yang ada, sementara di kategori PHEV, pabrikan ini bisa menguasai market share sampai 41 persen.

Di kelas kendaraan listrik murni berbasis baterai, BYD selama Oktober 2023 bisa menjual 133.785 unit atau menguasai market share sebesar 27,03 persen.

Adapun untuk segmen serupa, di posisi kedua ada Wuling yang bisa menjual 45.087 unit EV serta mengantongi pangsa pasar 9,11 persen.

Tesla kurang bertaji di China

Urutan ketiga merek mobil listrik terlaris di China periode Oktober 2023 ada Aion dengan penjualan 40.825 unit serta meraup pangsa pasar sebesar 8,25 persen.

Tesla yang notabene adalah produsen khusus kendaraan elektrik, rupanya tidak bisa berbuat banyak di pasar Tiongkok.

Buktinya bulan lalu perusahaan yang dipimpin oleh Elon Musk itu hanya bisa menjual 28.686 kendaraan, serta menjadi penjualan paling rendah sejak Januari 2023.

Baca juga: Daftar Mobil Terlaris Juli 2023, Toyota Kijang Innova Melesat

Daftar Mobil Paling Laris di China

Wuling ada di urutan kedua mobil listrik paling laris di China

Selain mengukuhkan diri sebagai brand dengan penjualan terbesar di Oktober 2023, model-model dari BYD rupanya juga menjadi mobil paling laris di China.

Bahkan tiga model BYD sekaligus mengunci urutan teratas sebagai mobil yang paling banyak terjual sepanjang bulan lalu.

Ketiganya adalah BYD Qin Plus yang terjual 37.902 unit, laly BYD Seagull dengan 37.836 unit, dan BYD Song Plus yang sanggup terjual sebulan sebanyak 34.799 unit.

Baca juga: 30 Mobil Terlaris Mei 2023, Daihatsu Sigra Tumbangkan Toyota Avanza dan Honda Brio

Berikut daftar mobil paling laris di China:

  1. BYD Qin Plus: 37.902 unit
  2. BYD Seagull: 37.836 unit
  3. BYD Song Plus 34.799 unit
  4. Volkswagen Lavida: 31.454 unit
  5. Nissan Sylphy: 31.239 unit
  6. BYD Yuan Plus: 30.615 unit
  7. Aion Y: 27.132 unit
  8. Tesla Model Y: 26.353 unit
  9. Volkswagen Sagitar: 26.043 unit
  10. Haval H6: 25.928 unit
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang...

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Honda Mobilio

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Jika ingin kredit mobil Porsche, pihak Mandiri Utama Finance sedang menawarkan program menarik. Perusahaan pembiayaan, Mandiri Utama Finance (MUF) secara resmi berkolaborasi dengan merek mobil premium Porsche Indonesia. Ya, kolaborasi ini dilakukan untuk membantu konsumen di Tanah Air dalam hal pembiayaan, agar mereka yang ingin mobil premium Porsche bisa terwujudkan. Menurut Direktur Finance & Business Relationship Rully Setiawan, kolaborasi MUF dengan Porsche Indonesia, sengaja dilakukan guna
Sejarah Suzuki Swift di Indonesia pertama kali dimulai pada tahun 2005. Kehadiran Swift saat itu berhadapan secara langsung dengan Honda Jazz, yang sudah lebih dulu meramaikan pasar otomotif Tanah Air di segmen hatchback kompak. Memiliki tampilan sport bergaya unik, kehadiran Swift saat itu disambut positif dari berbagai kalangan meski secara segmentasi mobil ini menyasar segmen anak muda bergayakan hidup urban. Baca juga: Suzuki Swift 2024 Bakal Segera Rilis di Jepang, Indonesia Gak Tertarik? S
Ada beberapa kelebihan Wuling Air ev yang menarik untuk dibahas jika Anda mulai tertarik dengan mobil listrik kecil ini buat kendaraan harian. Ya, mobil listrik memang semakin mendapatkan perhatian di seluruh dunia, tak terkecuali oleh masyarakat di Indonesia. Satu dari beberapa mobil listrik yang sangat populer di negara ini adalah Wuling Air ev, sebuah mobil listrik yang memiliki sejumlah kelebihan ketika memilikinya. Dalam artikel ini, kita akan membahas berbagai keuntungan yang dapat Anda ra
Sejarah Hyundai sebagai perusahaan otomotif asal Korea Selatan (Korsel) memang menarik untuk diulas, mengingat brand yang namanya sedang naik daun di Indonesia ini punya kisah menarik. Maklum Hyundai termasuk merek otomotif sedang rajin menghadirkan banyak mobil terbaru dengan berbagai inovasi, dan desainnya sangat modern. Selain itu, Hyundai juga termasuk brand otomotif yang kini keranjingan merambah dan menawarkan mobil-mobil listrik seperti IONIQ 5 dan IONIQ 6. Dengan kehadiran mobil listrik
PT Krama Yudha Berlian Motors (KTB) selaku distributor kendaraan niaga Mitsubishi Fuso di Indonesia memastikan truk listrik Mitsubishi Fuso eCanter akan hadir tahun 2024. Hal ini diungkapkan langsung Vice President of Sales and Marketing KTB Aji Jaya saat ditemui di Jakarta, Rabu (11/8/2023). Hanya saja Aji menyatakan, sejauh ini KTB masih terus melakukan berbagai persiapan dengan status on the track, serta secara intens berkomunikasi dengan principle Fuso di Jepang untuk menyambut kehadiran eCa

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil