Honda CR-V Hidrogen Mulai Diproduksi, Dijual Pertengahan Tahun 2024

Pabrikan otomotif Honda siap menjual mobil bertenaga Hydrogen Fuel Cell Electric (e:FCEV) yang akan dibenamkan pada Honda CR-V.

Ya, Honda CR-V e:FCEV rencananya akan mulai dijual di pasar negeri Paman Sama pada pertengahan tahun 2024. 

Sebelum resmi diluncurkan, berdasarkan keterangan tertulis Honda, proses produksi mobil tersebut dilakukan di Performance Manufacturing Center (PMC), Marysville, Ohio, Amerika Serikat.

Baca juga: Bukan Cuma Irit, All New Honda CR-V RS e:HEV Nyaman dan Aman untuk Perjalanan Mudik Lebaran

Proses produksi Honda CR-V e:FCEV dilakukan di Performance Manufacturing Center (PMC), Marysville, Ohio, Amerika Serikat.

Honda CR-V e:FCEV yang dilengkapi dengan sistem fuel cell dikembangkan Honda bersama General Motors (GM) melalui Fuel Cell System Manufacturing LLC di Brownstown, Michigan, Amerika Serikat.

Tak hanya Amerika, nantinya CR-V e:FCEV juga akan dipasarkan di negara asalnya, Jepang, pada akhir 2024. 

Tentu saja ini jadi terobosan yang cukup inovatif, karena seperti diketahui saat ini pabrikan otomotif justru sedang berlomba-lomba untuk menghadirkan mobil listrik.

Pasalnya, tren mobil listrik yang kini menjamur di sejumlah negara, dianggap sebagai mobil ramah lingkungan.

Baca juga: Truk Isuzu Giga Berbahan Bakar Hidrogen Kolaborasi dengan Honda Mulai Diuji Jalan

Keunggulan Honda CR-V e:FCEV

Honda CR-V e:FCEV

Sebelum diumumkan untuk dijual dan diproduksi secara masal, CR-V e:FCEV pertama kali di dunia muncul di ajang International Hydrogen & Fuel Cell Expo di Tokyo, Jepang pada awal tahun 2024. 

Tentu saja CR-V e:FCEV sudah dilakukan berbagai pengujian, sehingga diklaim mampu menempuh jarak berkendara yang jauh dan waktu pengisian bahan bakar hidrogen yang singkat.

Tak hanya itu, ada juga penambahan fitur plug-in untuk mengisi daya baterai yang bisa dilakukan di rumah atau saat bepergian, sehingga akan memberikan rasa nyaman dalam berkendara.

Pekerja sedang memeriksa Honda CR-V e:FCEV

Nggak heran, saat CR-V e:FCEV bahan bakarnya diisi penuh hidrogen, maka daya jangkauan bisa mencapai 270 mil atau sama seperti 434 kilometer. 

Sedangkan ketika menggunakan ditambah daya baterai bertenaga listrik (EV) maka bisa mendorong hingga 29 mil atau 46 km berdasarkan hasil pengujian dari EPA (US Environmental Protection Agency). 

Alhasil, ketika di total hidrogen dan EV, maka jarak tempuh mobil ini jaraknya bisa hampir 500 km . 

CR-V e:FCEV dikembangkan dari Honda CR-V generasi ke-6

Seperti diketahui, CR-V e:FCEV dikembangkan dari Honda CR-V generasi ke-6 yang telah dijual dalam varian bensin dan Hybrid (e:HEV) di seluruh dunia. 

Honda CR-V generasi ke-6 merupakan model SUV yang dirancang dengan desainnya diklaim lebih sporty, serta dilengkapi fitur teknologi keselamatan Honda Sensing dan teknologi konektivitas Honda CONNECT.

Pengembangan teknologi e:FCEV merupakan salah satu upaya Honda untuk mewujudkan visi global nya dimana Honda menargetkan 100% penjualan mobil nya pada tahun 2040. 

Selain teknologi e:FCEV, Honda juga telah mengembangkan berbagai teknologi mesin yang ramah lingkungan mulai dari teknologi mesin bensin kemudian teknologi Hybrid (e:HEV) dan juga teknologi baterai bertenaga listrik (EV) untuk mewujudkan netralitas karbon untuk semua produk serta  aktivitas perusahaannya pada tahun 2050.

    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Herdi

Senior Writer

Mengawali karir sebagai jurnalis sejak tahun 2011 di salah satu media massa Nasional Tanah Air. Memiliki ketertarikan untuk m...

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Honda CR-V

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Related Videos

Nyobain Honda CR-V Terbaru, Peningkatannya Jauh di Luar Ekspektasi

CR-V Baru Makin Banyak Fitur, Jadi Hybrid Pula!

Tes Lengkap Honda CR-V 1.5L Turbo Prestige 2021 | Test Drive

Haval H6 HEV 2021: Lawan Berat Honda CR-V dan Wuling Almaz! | First Look

MG HS i-SMART Magnify, Pesaing Wuling Almaz RS yang Tak Kalah Keren, Honda CR V Mana Bisa?

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali menawarkan promo menarik untuk seluruh produk Mitsubishi selama Juni 2024. Promo yang disajikan sangat beragam, mulai dari cashback, uang muka atau Down Payment (DP) ringan, bunga rendah hingga berbagai aksesoris yang diberikan secara cuma-cuma. Mau tahu promo apa saja yang ditawarkan Mitsubishi di bulan Juni 2024, berikut detailnya. Baca juga: Begini Sosok Mitsubishi Xpander Facelift 2024, Ada Tambahan Fitur Juga! Promo Mitsubishi
Berikut ini adalah informasi seputar kelebihan dan kekurangan Daihatsu Hi-Max yang wajib kalian ketahui sebelum membeli mobil ini, mengingat harga bekasnya kini mulai dari Rp70 jutaan. Sebagai mobil niaga muatan ringan berjeniskan pick up berukuran mungil, Hi-Max dihadirkan guna mendukung segala kebutuhan usaha mikro menggantikan motor roda tiga yang dianggap kurang dari segi keselamatan serta daya angkut barang. Hi-Max sendiri diluncurkan pertama kali di Indonesia pada November 2016 dengan memb
Honda Jazz GK5 diluncurkan di Indonesia pada tahun 2014 guna menggantikan Jazz model sebelumnya yang berkodekan GE8. Di Tanah Air generasi terakhir Jazz ini sudah tidak lagi dijual sejak Februari 2021 yang kemudian posisinya diganti dengan kemunculan Honda City Hatchback. Nama Honda Jazz di kancah otomotif Tanah Air memang begitu populer sejak era 2000-an awal bahkan sampai sekarang. Meski kondisi barunya sudah tidak lagi dijual, secara popularitas Honda Jazz bekas masih banyak diburu khususnya
Skandal uji keselamatan Toyota yang kembali mencuat, kali ini terdampak pada tujuh model sekaligus bahkan terhadap model yang sudah tidak lagi diproduksi. Salah satu yang disebutkan terdampak adalah Toyota Yaris Cross. Apakah itu termasuk Yaris Cross yang ada di Indonesia? Sebagaimana pengumuman resmi Toyota Motor Corporation, raksasa otomotif di Jepang itu diduga melakukan metode pengujian fitur keselamatan yang berbeda dari standar yang telah ditentukan oleh otoritas setempat di Negeri Sakura
Pertanyaan mengenai kenapa kipas radiator nyala terus mungkin cukup sering kalian dengar di kalangan pengguna mobil, umumnya pemilik mobil lama (motuba). Buat pengguna mobil-mobil lawas, sistem pendinginan mesin memang menjadi masalah yang kerap ditemui, mengingat umumnya mobil-mobil yang sudah berusia lebih dari 10 tahun sudah mulai mengalami problem di sektor cooling system. Padahal dengan sistem pendinginan yang bekerja optimal, suhu mesin dapat terjaga sehingga mobil idak mengalami overheat

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Toyota

Toyota Calya

Rp 161,50 - 181,10 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
HAVAL

HAVAL H6

Rp 595,80 Juta

Lihat Mobil
TANK

TANK 500

Rp 1,20 Milyar

Lihat Mobil
Mendatang
Neta

Neta V II

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Kia

KIA EV9

Rp 1,99 Milyar

Lihat Mobil
MG

MG VS HEV

Rp 389,00 Juta

Lihat Mobil
Mitsubishi

Mitsubishi L100 EV

Rp 320,00 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Tiggo 5X 2024

Rp 269,00 - 299,00 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
Vinfast

VinFast e34

Belum Tersedia

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Honda CR-V
Lihat