Wuling Air ev saat ini boleh jadi merupakan mobil listrik yang paling populer di Indonesia. Bagaimana tidak, sepanjang 2024 saja penjualan Air ev yang dilaporkan oleh Wuling Motors (Wuling) mencapai 4.400 unit.
Angka tersebut belum ditambah pencapaian di tahun sebelumnya serta tahun 2022 ketika Air ev pertama kali resmi diluncurkan. Menurut Wuling, dalam periode setahun kiprahnya di Indonesia, Air ev setidaknya sudah terjual lebih dari 10.000 unit. Dan angka ini belum bisa dicapai oleh mobil listrik merek lain.
Faktor harga adalah alasan paling tinggi mengapa masyarakat Indonesia tertarik dengan mobil listrik buatan Cikarang, Jawa Barat ini. Sebab dengan harga mulai dari Rp 179 jutaan, kalian sudah bisa menikmati kendaraan listrik bebas isi bensin dan bebas asap knalpot.
Bandingkan dengan harga mobil listrik dari kompetitornya, yang umumnya ada di atas itu. Terlebih lagi, Wuling juga sudah lama menikmati keistimewaan dari pemerintah berupa insentif pajak kendaraan listrik. Ini karena Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) mobil mungil tersebut sudah di atas 40%.
Berikut daftar harga Wuling Air ev terbaru 2025 OTR Jakarta (termasuk insentif PPN):
Tapi, sebenarnya bukan hanya soal harga yang menjadi magnet dari Wuling Air ev bisa sampai populer seperti sekarang. Soal layanan purna jual yang dijaminkan oleh Wuling juga membuat konsumen makin mantap memiliki mobil tersebut.
Penasaran apa saja keuntungan yang bisa didapat kalau beli Wuling Air ev? Yuk baca ulasan ini sampai tuntas.
Baca juga: 5 Kelebihan Pakai Wuling Air ev Buat Harian, Pantas Kalau Banyak yang Suka!
Wuling memberikan program "Worry Free Bersama Wuling EV" bagi konsumen yang berminat dengan kendaraan listrik berlogo lima berlian ini. Termasuk juga untuk pembelian Air ev. Satu diantaranya melalui program Lifetime EV Core Component Warranty.
Ini adalah garansi komponen utama EV seumur hidup untuk semua mobil listrik Wuling, tak terkecuali Air ev. Dan ini adalah program pertama di Indonesia yang diberikan oleh produsen mobil listrik kepada konsumen.
Dengan garansi istimewa ini konsumen dapat berkendara semakin nyaman dan bebas khawatir. Adapun komponen utama yang dimaksud terdiri dari power battery, drive motor dan motor control unit.
Sebagai catatan, Wuling Air ev menggunakan baterai Lithium Ferro-phosphate yang dipasangkan dengan motor listrik untuk menghasilkan daya puncak sebesar 30 kW (40 PS) dan torsi 110 Nm. Menopang bodi sekecil itu, mobil ini menawarkan performa yang lebih dari cukup untuk penggunaan harian.
Selain itu, Wuling Air ev menggunakan penggerak roda belakang (RWD) dan transmisi Single Reduction Gear, yang memberikan pengalaman berkendara yang halus dan nyaman. Baterainya sendiri diklaim punya daya jelajah hingga 300 Km untuk tipe Long Range dan 200 Km untuk tipe Standard Range dan Lite.
Jika kalian sehari hanya menghabiskan jarak tempuh 20 Km pergi pulang ke lokasi aktifitas, maka dengan menggunakan Air ev Long Range, cukup mengisi daya baterai setiap dua pekan sekali. Sedangkan jika pakai Air ev Standard Range atau tipe Lite, ngecas baterainya cukup setiap 10 hari sekali.
Selain garansi Lifetime EV Core Component tersebut semua mobil listrik Wuling di Indonesia juga telah dilengkapi dengan baterai berstandar IP67. Diketahui baterai IP67 pada mobil listrik telah melalui serangkaian tes ketat untuk memastikan ketahanannya terhadap air dan debu. Termasuk bisa digunakan di berbagai kondisi cuaca, termasuk hujan deras atau bahkan genangan air.
Bukan cuma komponen yang diberi proteksi dengan jaminan garansi kerusakan, namun kalau kalian beli Wuling Air ev juga akan mendapatkan program lainnya. Yaitu dinamakan Extensive Free Maintenance.
Ini adalah program gratis biaya perawatan berkala. Program ini mencakup gratis biaya jasa dan biaya suku cadang hingga 8 tahun atau 150.000 km, mana yang tercapai lebih dulu. Catatannya, program ini dapat kalian nikmati jika mobil tersebut dilakukan perawatan berkala sesuai dengan jadwal perawatan di buku servis yang diberikan pihak dealer.
Nah kalau di spill sedikit terkait teknologi yang ada di mobil ini, meskipun kecil tapi Air ev sudah canggih banget! Air EV sudah didukung oleh teknologi WIND (Wuling Indonesia Command) dan IoV (Internet of Vehicles). Ini memungkinkan mobil ini terhubung dengan internet, memberikan kalian akses ke berbagai layanan dan informasi yang berguna selama perjalanan.
Kalian dapat memantau status mobil, mengunci pintu mobil, mengaktifkan atau mematikan AC, mencari lokasi pengisian daya terdekat, dan bahkan mengakses berbagai aplikasi lainnya hanya melalui ponsel.
Kemudian selama berkendara kalian juga bisa memberikan perintah untuk mengakses sejumlah fitur seperti menaikkan volume suara audio, mengatur suhu AC, mengganti saluran radio atau lagu, hingga membuka kaca jendela dan sunroof cuma lewat perintah suara berbahasa Indonesia.
Lainnya terkait fitur keselamatan, mobil ini juga sudah dilengkapi dengan berbagai fitur keamanan, termasuk 2 airbag, ABS (Anti-lock Braking System), EBD (Electronic Brakeforce Distribution), ESC (Electronic Stability Control), EPB (Electric Parking Brake).
Selanjutnya ada juga AVH (Active Vehicle Hold), ISOFIX, Sound Module for Pedestrian Warning, TPMS (Tire Pressure Monitoring System), Rear Parking Sensor & Camera, Immobilizer, dan Anti Theft Alarm.
Baca juga: Ini Daftar Harga Mobil Baru Wuling 2025, Ada Promo DP Mulai Rp18 Juta!
Nah punya mobil listrik Wuling juga bakal lupa dengan aktifitas isi bensin di SPBU yang kerap kalian lakukan sebelumnya. Sebab setiap pembelian Ar ev atau mobil listrik Wuling lainnya, akan mendapatkan Free Charging Pile AC 7kW dan Instalasi.
Dengan keberadaan charging pile ini, akan melengkapi kemampuan Easy Home Charging System dari Air ev. Jadi setelah kalian beraktifitas, mobil tinggal di charger dan ditinggal istirahat sepanjang malam hari. Sehingga ketika pagi tiba, baterai sudah dalam keadaan full charged kembali dan mobil siap digunakan.
Sebagai asumsi saja, tarif listrik rumah tangga berdaya 2.200 W sekitar Rp1.444,70 per kWh, sedangkan tarif daya 3.500W sekitar Rp1.699,53 per kWh. Jika kalian mengisi penuh daya baterai Air ev tipe Long Range dengan baterai berkapasitas 26,7 kWh, biaya pengisian daya hanya sekitar Rp 38.573 (1.444,70 X 26,7) atau sekitar Rp 45.371 untuk daya 3.500W.
Sementara untuk Air ev tipe Standard Range dan Lite yang punya kapasitas baterai 17,3 kWh, maka biaya isi full charge baterai tersebut hanya Rp 24.993 dengan daya listrik 2.200W atau Rp29.401 untuk daya listrik rumah sebesar 3.500W.
Dengan harga listrik per kWh hanya sekitar Rp 1.699, kalian dapat mengisi daya baterai Air ev tersebut dengan biaya yang jauh lebih rendah dibandingkan dengan mengisi bahan bakar kendaraan konvensional seperti bensin atau diesel non subsidi.
Gimana, makin tertarik dengan Wuling Air ev?
Baca juga: Wuling Motors Gaet DHL untuk Kelola Ketersediaan Suku Cadang dan Jamin Kepuasan Konsumen
Berikut daftar harga Wuling Air ev terbaru 2025 OTR Jakarta (termasuk insentif PPN):
Wuling Air ev menggunakan baterai Lithium Ferro-phosphate yang dipasangkan dengan motor listrik untuk menghasilkan daya puncak sebesar 30 kW (40 PS) dan torsi 110 Nm. Pengemudi disediakan transmisi matic jenis Single Reduction Gear, dengan gear selector model knop putar.
Baterai Wuling Air ev punya daya jelajah hingga 300 Km untuk tipe Long Range dan 200 Km untuk tipe Standard Range dan Lite. Lama cas baterai tipe Long Range 4 jam dengan menggunakan daya listrik AC 6,6 kW. Sementara untuk tipe Standard Range, lama cas baterainya 8 jam dengan soket AC 2.0 kW.