window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Estimasi Harga Ganti Kaca Film Mobil, Seberapa Mahal Untuk Merek Terkenal?

Yongki Sanjaya · 20 Mei, 2022 17:30

Estimasi Harga Ganti Kaca Film Mobil, Seberapa Mahal Untuk Merek Terkenal? 01

Kaca film menjadi salah satu komponen penting tapi kerap terabaikan bagi para pemilik mobil. Padahal, kaca film ini berfungsi melindungi paparan sinar ultraviolet dan panasnya matahari di siang hari. Lantas, berapa sih estimasi harga pasang kaca film di mobil?

Hal terpenting saat memasang kaca film ialah jangan yang gelap atau memilih kaca film murah. Kaca film terbaik adalah yang mampu menolak panas secara maksimal bukan yang paling gelap.

Dalam menjual kaca film, dealer telah memberikan perkiraan ukuran tergantung dari jenis mobil. Ukuran kaca film biasanya terbagi dalam Small, Medium, Large, Xtra Large. 

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Estimasi Harga Ganti Kaca Film Mobil, Seberapa Mahal Untuk Merek Terkenal? 01

Kini, jaringan dealer resmi kaca film merek ternama pun telah membuka akun di marketplace, sehingga kita bisa melakukan pemasangan di rumah atau melakukan diskusi hingga pemesanan untuk pasang di toko. 

Memilih Ukuran Kaca Film Untuk Mobil

Estimasi Harga Ganti Kaca Film Mobil, Seberapa Mahal Untuk Merek Terkenal? 02

Dalam menjual kaca film, dealer telah membaginya berdasarkan beberapa ukuran, tergantung dimensi mobil. Sebab, semakin besar mobilnya maka bidang kaca yang ada semakin luas. 

Untuk city car, termasuk mobil LCGC dan hatchback biasanya termasuk dalam ukuran small, atau SUV mungil seperti Suzuki Jimny yang bidang kacanya juga kecil. Kemudian untuk ukuran medium biasanya mencakup mobil jenis low MPV/SUV semisal Toyota Avanza dan Rush, Crossover seperti Honda HR-V, SUV medium seperti Honda CR-V atau Nissan X-Trail. 

Estimasi Harga Ganti Kaca Film Mobil, Seberapa Mahal Untuk Merek Terkenal? 03

Sementara itu untuk ukuran large car meliputi sedan medium seperti Toyota Camry atau Mercedes-Benz E-Class, sedan compact seperti Honda City, Toyota Corolla Altis, Toyota Kijang Innova dan Fortuner, Toyota Harrier, atau Toyota Land Cruiser. 

Terakhir, yaitu ukuran Extra Large yaitu untuk mobil berdimensi besar seperti MPV premium semisal Toyota Alphard, atau minibus seperti Nissan Evalia dan Hyundai H1.

Range Harga Pemasangan Kaca Film Tergantung Merek dan Jenisnya

Estimasi Harga Ganti Kaca Film Mobil, Seberapa Mahal Untuk Merek Terkenal? 04

Dalam memilih kaca film, kita bisa merujuk beberapa merek terkenal dalam industri otomotif seperti 3M, Wincos, Solargard, V-Kool, GPF1, Huper Optik dan banyak lainnya yang umum menjadi produk OEM mobil baru. Bedanya untuk jenis kaca film yang jadi OEM mobil baru ini biasanya tipe basic, jadi tidak selalu tersedia di dealer kaca film.

Harga Kaca Film 3M

Estimasi Harga Ganti Kaca Film Mobil, Seberapa Mahal Untuk Merek Terkenal? 05

Untuk kaca film 3M ini terbagi atas Black Beauty dan Crystalline. Berikut ini range harga pemasangan kaca film per paketnya:

Paket Full 3M Black Beauty

  • Small Car: Rp1.450.000
  • Medium Car: Rp1.650.000
  • Large Car: Rp1.850.000
  • Extra Large Car Rp2.250.000

Paket Full 3M Crystalline

  • Small Car: Rp3.800.000
  • Medium Car: Rp4.200.000
  • Large Car: Rp5.150.000
  • Extra Large Car Rp5.500.000

Harga Kaca Film V-Kool

Estimasi Harga Ganti Kaca Film Mobil, Seberapa Mahal Untuk Merek Terkenal? 06

V-KOOL menjadi salah satu merek yang paling terkemuka untuk urusan kaca film mobil. Merek asal Amerika Serikat ini menyediakan beberapa produk antara lain V-KOOL 70, V-KOOL 40, atau VIP. Kaca film mobil V-KOOL juga banyak dipilih oleh para agen pemegang merek untuk model premium mereka.

Bicara soal harga, V-KOOL telah membuat paket-paket kaca film untuk berbagai jenis mobil pada toko online resmi di marketplace. 

VK40 VIP X15

  • Toyota Fortuner: Rp6.483.400
  • VK40 Toyota Kijang Innova: Rp6.591.200
  • Toyota Alphard: Rp8.423.800
  • Honda CR-V: Rp7.649.000
  • Toyota Yaris: Rp6.375.600

Harga Kaca Film Wincos

Estimasi Harga Ganti Kaca Film Mobil, Seberapa Mahal Untuk Merek Terkenal? 07

Untuk mengganti kaca film dengan produk Wincos, terdapat beberapa paket pemasangan yang ditawarkan. Untuk mobil kecil seperti Toyota Agya, Daihatsu Ayla, dan Honda Brio berada dikisaran Rp3,3 juta

Jenis mobil ukuran medium seperti Toyota Avanza, Suzuki Ertiga, Toyota Rush hingga Toyota Kijang Innova Rp3,8 juta. Sementara untuk mobil kategori besar seperti Hyundai Staria dan Toyota Alphard dibanderol Rp4,5 juta.

Harga Kaca Film Solar Gard

Estimasi Harga Ganti Kaca Film Mobil, Seberapa Mahal Untuk Merek Terkenal? 08

Berbeda dengan V-KOOL atau 3M Crystalline yang punya harga relatif mahal, Solar Gard menawarkan paket lebih ramah di kantong untuk tipe tertinggi. Berdasarkan penelusuran, harga kaca film mobil Solar Gard mengacu pada ukuran mobilnya, yaitu Large, Medium, dan Small.

Premium Black Phantom Series 

  • Solar Gard Premium Black Phantom Series – Small Rp2.899.000
  • Solar Gard Black Phantom Series – Medium Rp3.199.000
  • Solar Gard Black Phantom Series – Large Rp3.499.000

Platinum Performance

  • Solar Gard Platinum Performance – Small Rp2.899.000
  • Solar Gard Platinum Performance – Medium Rp3.199.000
  • Solar Gard Platinum Performance – Large Rp3.499.000

Best Performance 

  • Solar Gard Best Performance – Small Rp4.399.000
  • Solar Gard Best Performance – Medium Rp4.699.000
  • Solar Gard Best Performance – Large Rp4.999.000.

 

Yongki Sanjaya

Editor

Berpengalaman di beberapa media online. Bermula menjadi reporter otomotif di situs yang lain hingga kini menjadi Editor di Autofun Indonesia. Penghobi mobil lawas dan anak 90-an banget. FB:Yongki Sanjaya Putra

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Harga tukar tambah yang adil

Toyota Calya E MT

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil