Seolah tak ingin kalah dari seterunya, Toyota Corolla Altis 2022 yang baru meluncur, Mazda Thailand turut menghadirkan Mazda 3 2022 dengan peranti baru dan modern. Beragam pembaruan dilakukan, termasuk dengan sentuhan akhir cat baru yang sekarang pilihannya bertambah dengan Bronze, Platinum dan Quartz.
Bukan hanya warna baru, bermacam fitur unggulan juga kini hadir untuk menghantam Toyota Corolla. Dan setelah Thailand, besar kemungkinan mobil tersebut bakal hadir di Indonesia.
Masih dari sisi eksterior, di Mazda 3 terbaru ada penambahan fitur sunroof elektrik serta upgrade ke semua varian. Lalu lampu depan proyektor LED dan lampu Signature Daytime Running Lamp serta lampu belakang Signature LED juga ada pada model 2.0 C dan 2.0 S.
Selanjutnya ada tambahan sistem untuk mengatur sudut lampu depan pada model 2.0 C dan 2.0 S. Serta adanya sistem sensor shift belakang dan kamera tampak belakang dalam versi 2.0 C.
Beralih ke dalam, ada Sports Paddle Shift pada model 2.0 S. Lalu terdapat fitur top speed cruise control dan steering sesuai mobil di depan yang bisa bekerja hingga 145 km/jam.
Masih dari bagian dalam, tertanam sistem suara surround dari Bose dengan 12 speaker. Headunit Mazda 3 2022 juga memungkinkan pengemudi untuk tetap terhubung dengan smartphone. Karena terdapat teknologi konektivitas tanpa kabel dengan Mazda Connect yang lengkap dengan berbagai fungsi.
Termasuk pada notifikasi media sosial, atau mengirim dan menerima SMS melalui koneksi Bluetooth. Bahkan fitur hiburan juga dilayani dengan koneksi Apple CarPlay dan Android Auto. Kenyamanan pengemudi juga ditunjang jok dengan 10 arah setelan elektrik dan sistem memori di dua posisi.
Sama seperti desain mobil-mobil Mazda sebelumnya, di Mazda 3 2022 ini juga hadir dengan konsep Kodo: Soul of Motion. Kecuali sederet fitur di atas, nyaris tak ada ubahan desain signifikan di model tersebut.
Di mana pihak Mazda mencoba dengan mengurangi detail yang tidak perlu, tapi tetap elegan. Hal ini terinspirasi oleh estetika Jepang Di bawah konsep "Less is More" yang menekankan kesederhanaan tetapi keindahan.
Sementara bagian dalamnya, ada tampilan informasi mengemudi berwarna di kaca depan. Setiap elemen telah dikembangkan sesuai dengan filosofi Human Centric Philosophy untuk memberikan kenyamanan dan keamanan kepada penumpang sepanjang perjalanan.
Mesin SKYACTIV-G 2.0 Masih Seperti Sebelumnya
Selain soal tampilan, Mazda3 masih mempertahankan mesin bensin SKYACTIV 2.0 liter yang sama di semua tipenya. Penggunaan mesin bensin SKYACTIV-G 2.0 tersebut masih memuaskan. Karena sanggup memberikan tenaga hingga 165 PS dengan, torsi maksimum 213 Nm.
Mesin tersebut diklaim memiliki konsumsi bahan bakar hingga 15,9 km/liter. Sebagai transmisinya, terbenam SKYACTIV-DRIVE bertipe otomatik 6-kecepatan dengan mode Activematic manual.
Harga Jual Mazda3 di Thailand
Harga jual New Mazda3 baik hatchback lima pintu maupun sedan empat pintu dijual dengan harga yang sama. Berikut daftar lengkapnya:
Mazda 3 2.0 C dan 2.0 C Sports : 979.000 baht (Rp431 juta).
Mazda 3 2.0 S dan 2.0 S Sports : 1.069.000 baht (Rp471 juta).