window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685614302872-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685614302872-0'); });

Harga Pertamax Naik, Berapa Isi Full Tank Honda Vario 160 Sekarang?

Herdi · 16 Agu, 2024 09:30

Harga Pertamax Naik, Berapa Isi Full Tank Honda Vario 160 Sekarang? 01

Harga Pertamax naik bulan Agustus 2024 ini.
  • Kenaikan sejak 10 Agustus 2024.
  • Dijual Rp 13.700 per liter.
  • Masih termurah dari BBM sekelas.

PT Pertamina (Persero) menaikan harga BBM non subsidi di Indonesia, termasuk Pertamax, pada 10 Agustus 2024.

Informasi kenaikan harga BBM atau bahan bakar minyak plat merah ini disampaikan langsung melalui keterangan resminya.

"PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) Umum dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum," tulis Pertamina. 

Baca jugaKapan Waktu yang Pas Untuk Mengisi BBM Sepeda Motor?

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613563107-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613563107-0'); });

Harga Pertamax Naik, Berapa Isi Full Tank Honda Vario 160 Sekarang? 01

Harga Pertamax mengalami kenaikan dari Rp12.950/ liter menjadi Rp13.700/ liter. 

Adapun untuk harga BBM Non Subsidi Pertamina saat ini yaitu:

  • Pertamax: Rp 13.700/ liter, sebelumnya Rp 12.950/ liter
  • Pertamax Turbo: Rp 15.450/ liter, sebelumnya Rp 14.400/ liter
  • Pertamax Green: Rp 15.000/ liter, sebelumnya Rp 13.900/ liter

Perlu dicatat, untuk beberapa wilayah kenaikan BBM berbeda-beda. Seperti harga BBM di atas berlaku untuk wilayah Aceh, DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur.

Baca juga: Melesat! Harga BBM Non Subsidi Kompak Naik Agustus 2024 Ini

BBM Honda Vario 160

Matic 150-160 Paling Irit

Paling irit untuk kelas matic 150-160 cc.

Dengan kenaikan harga BBM milik Pertamina, tentu saja budget untuk mengisi bahan bakar saat ini ikut menguras dompet.

Lantas berapa biaya yang harus dikeluarkan mengisi full tank?

Untuk Honda Vario 125 maupun 160, keduanya memiliki kapasitas tangki bahan bakar mencapai 5,5 liter.

Alhasil, jika harus mengisi full tank Pertamax, maka 5,5 liter dikali Rp 13.700/ liter, dimana  uang yang harus dibayar Rp 75.350.

Baca juga: Update Harga Matic 160 Cc Honda, Vario 160 Mulai Rp 26 Jutaan!

Harga Pertamax Naik, Berapa Isi Full Tank Honda Vario 160 Sekarang? 03

Honda Beat, Scoopy, dan Genio memiliki kapasitas tangki bahan bakar sebanyak 4,2 liter

Sementara untuk Honda Scoopy, Genio, Beat yang memiliki kapasitas tangki 4,2 liter, maka Anda wajib membayar Rp 57.540. 

Jika tangki BBM lebih besar seperti Honda PCX 160 atau ADV 160 yang berkapasitas 8,1 liter,  maka untuk mengisi full tank Pertamax Rp 13.700/ liter, uang yang dikeluarkan mencapai Rp110.970.

Perlu catat, tentu saja ini hanya simulasi jika mengisi dari kondisi tangki bahan bakar benar-benar kosong.  


 

Herdi

Senior Writer

Mengawali karir sebagai jurnalis sejak tahun 2011 di salah satu media massa Nasional Tanah Air. Memiliki ketertarikan untuk membahas bidang otomotif, mulai dari sepeda motor, mobil, hingga bus dan truk.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613589386-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613589386-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });