Honda PCX 160.
Desain baru mirip Honda Forza.
Mesin kemungkinan diset ulang.
Siap hadang Yamaha NMax Turbo.
Kehadiran Yamaha NMax Turbo beberapa waktu lalu bikin panas persaingan matic premium 150-160 cc.
Honda dengan PCX 160 yang merupakan pemain sekelas, disebut tak tinggal diam untuk merespon kompetitornya itu.
Pabrikan sayap mengepak itu disebut menyiapkan generasi terbaru dari Honda PCX 160.
Perubahan besar disebut terjadi pada desain mukanya, yang mana ada aura dari Honda Forza 250 , seperti dituliskan dari berbagai sumber.
Bukan hanya itu, bahkan disebut-sebut pula jika ubahan pada spesifikasi juga dilakukan Honda.
Fitur pun ada perubahan dan bukan tidak mungkin ada fitur Honda Road Sync, yang bisa menghubungkan motor dengan smartphone.
Baca juga : Update Harga Honda PCX 160 2024, Andalan Dalam dan Luar Kota!
Mengenai dapur pacunya, belum ada informasi lebih lanjut rasanya masih akan tetap menggendong mesin eSP+ seperti yang dipakai saat ini.
Dan bukan tak mungkin juga ada penyegaran pada part internal mesin untuk mengail tenaga lebih besar.
Fitur-fitur andalan Honda PCX 160.
Hal inilah yang dilakukan Honda terhadap CBR250RR SP, yang punya output tenaga dan torsi lebih besar.
Apalagi ada bocoran kode mesin untuk generasi barunya ini berubah dari K17 menjadi K1Z.
Tentunya menarik untuk ditunggu kehadiran generasi terbaru matic premium Honda itu untuk menantang Yamaha NMax Turbo.
Sekilas Honda PCX 160
Saat ini motor tersebut menggendong mesin berkubikasi 157 cc, SOHC 4 katup, pendingin cairan.
Karakter mesinnya over bore, dengan diameter piston 60 mm dan langkah piston 55,5 mm.
Baca juga : Bikin Minder, CFMoto Rilis 150SC yang Lebih Canggih Honda PCX 160
Mesin eSP+ PCX 160.
Ini untuk memberi ruang untuk empat buah katup tadi, sehingga ukuran mesin bisa tetap ringkas.
Sistem tensioner rantai keteng juga sudah tipe hidrolis, dan pelumasan piston langsung yang disebut oil jet piston.
Performa mesin meningkat juga sumbangsih ukuran throttle body yang diperbesar jadi 28 mm, dan desain knalpot baru.
Tenaga yang mampu dihasilkan 16 PS di 8.500 rpm dan torsi 14,7 Nm di 6.500 rpm.
Karakter mesinnya pun sigap dan enteng berakselerasi, kuat pada putaran bawah sampai tengah.
Baca juga : Beda Rp 900 Ribuan, Mending Honda PCX 160 ABS Atau Yamaha NMax Turbo?
Honda PCX 160 dan Yamaha NMax Turbo.
Saat ini PT Astra Honda Motor menjual PCX 160 dengan 2 tipe yakni CBS (Combi Brake System) dan ABS (Anti-lock Braking System).
Ada pun harga untuk tipe CBS adalah Rp 33,4 juta dan Rp 36,905 juta untuk tipe ABS, harga on the road Jakarta.
Spesifikasi Honda PCX 160 2024
Dimensi
P x L x T
1.935 x 742 x 1.108 mm
Sumbu Roda
1.313 mm
Jarak Terendah
134 mm
Tinggi Jok
764 mm
Kapasitas Tangki
8,1 liter
Berat Isi
129 kg (CBS) 131 kg (ABS)
Mesin
Tipe
4-tak, SOHC 4 katup, eSP+
Kapasitas
156,9 cc
Diameter x Langkah
60 x 55,5 mm
Rasio Kompresi
12 : 1
Suplai Bahan Bakar
Injeksi, PGM-FI
Transmisi
Otomatis, V-matic
Tenaga Maksimal
16 PS @ 8.500 rpm
Torsi Maksimal
14,7 Nm @ 6.500 rpm
Rangka & Kaki-Kaki
Tipe
Duplex steel cradle
Suspensi Depan
Teleskopik
Suspensi Belakang
Ganda
Ban Depan
110/70-14
Ban Belakang
130/70-13
Rem Depan
Cakram
Rem Belakang
Cakram