Polytron Ajak Pengguna Motor Listriknya Donasi Lewat Kilometer Kebaikan
Fariz · 9 Mar, 2025 08:00
0
0
Berkendara sambil berdonasi menggunakan motor listrik Polytron.
Tiap kilometer dikonversi menjadi Rp 50.
Ada diskon Rp 5 juta dan 30 Fox-R Gratis.
Menyambut bulan Ramadhan yang penuh berkah dimanfaatkan oleh Polytron untuk melakukan program kebaikan dengan kampanye Kilometer Kebaikan.
Sebuah inisiatif kampanye sosial yang memungkinkan pengguna motor listrik Polytron untuk berdonasi dengan mudah hanya dengan berkendara.
Setiap 1 kilometer perjalanan menggunakan motor listrik Polytron akan dikonversi menjadi donasi sebesar Rp 50 yang sepenuhnya ditanggung oleh Polytron.
Program ini berlangsung mulai 1 hingga 23 Maret 2025 dengan target donasi mencapai Rp 150 juta.
Seluruh donasi yang terkumpul akan disalurkan melalui Yayasan Usaha Mulia yang lebih dari 40 tahun bergerak di bidang pendidikan, kesehatan, dan pemberdayaan komunitas di Indonesia.
Dengan dukungan dari para pengguna motor listrik Polytron, lebih banyak individu yang membutuhkan dapat merasakan manfaat dan harapan baru di bulan suci ini.
Ilman Fachrian Fadly, Head of Group Product Electric Vehicle Polytron. mengatakan Polytron mengajak seluruh pengguna motor listrik Polytron untuk ikut serta dalam kampanye ini.
"Dengan setiap kilometer yang ditempuh, kita dapat membantu mereka yang membutuhkan dan memberikan harapan baru bagi masa depan yang lebih baik,” ujarnya.
Cara Berpartisipasi
Bagi pengguna motor listrik Polytron yang ingin berpartisipasi dalam Kilometer Kebaikan ini, bisa mengakses langsung melalui aplikasi Polytron EV, namun pastikan aplikasi sudah di versi paling baru.
Karena nantinya jumlah kilometer dan jumlah donasi yang sudah terkumpul bisa dipantau langsung dari halaman aplikasi tersebut.
Kemudian perlu memilih bergabung dalam program donasi, selanjutnya pengguna hanya perlu menempuh perjalanan menggunakan Fox Electric setiap hari untuk mengumpulkan kilometer.
Hadirnya kampanye ini diluncurkan dengan mempertimbangkan momen baik di bulan puasa dan jumlah pengguna motor listrik Polytron yang cukup besar dan tersebar di beberapa kota di Indonesia.
"Kami juga melihat bahwa penggunaan motor listrik Polytron tidak hanya untuk mobilitas perkotaan, tapi juga dipakai untuk kegiatan touring dengan jarak tempuh yang cukup jauh, khususnya di komunitas motor listrik.”
“Maka dari itu, kami melihat peluang bahwa kilometer yang ditempuh oleh pengguna motor listrik Polytron dapat menghasilkan banyak donasi karena besarnya kilometer yang ditempuh,” tambah Ilman.
Diskon dan Program 30 Fox-R Gratis
Tidak sampai di situ, perayaan Ramadhan kembali dilanjutkan oleh Polytron dengan memperpanjang promo spesial berupa diskon Rp 5 juta untuk pembelian Fox S, Fox R, dan Fox 500.
Promo potongan Rp 5 juta untuk semua jenis motor listrik Polytron.
Promo ini berlaku untuk pembelian secara cash maupun kredit selama periode 1 Maret hingga 31 Maret 2025.
Polytron juga menghadirkan promo Ketupat atau kejutan untung berlipat yang akan membagikan 30 unit Polytron Fox-R secara gratis.
Caranya dengan beli produk Polytron apa saja baik motor listrik ataupun produk elektronik dengan minimal pembelian Rp 2 juta, nantinya akan mendapatkan nomor undian pada periode pembelian 20 Februari 2025 – 4 April 2025.
Pengumuman pemenang akan dilakukan pada tanggal 9 April 2025 melalui media sosial resmi Polytron.
“Promo ini diperpanjang karena Polytron ingin memberikan kesempatan bagi masyarakat yang ingin merasakan pengalaman maksimal dari performa motor listrik Polytron menjelang Hari Raya Lebaran.”
“Selain itu, promo ini juga merupakan bentuk apresiasi kami karena pemberian diskon saat ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 lalu mendapat antusiasme yang besar dari masyarakat,” tutup Ilman.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai kampanye dan promo yang berlangsung, bisa kunjungi situs resmi polytron.co.id atau hubungi layanan pelanggan di nomor 1500 833 dan melalui Whatsapp 0853 2100 5100 yang tersedia 24 Jam (termasuk libur nasional).
Mulai menjadi jurnalis otomotif & test rider sejak tahun 2015, ketertarikan terhadap dunia otomotif terutama sepeda motor jadi pemicunya. Berkendara, touring, hingga balap sepeda motor menjadi hal yang melekat dan dilakukan sampai saat ini.
Facebook: Fariz Ibrahim
Instagram: @farizibrahim17