Toyota Venturer (Spesifikasi | Berita) diketahui merupakan varian termewah dari Innova. Salah satu mobil keluarga garapan PT Toyota Astra Motor yang masuk dalam segmen Medium MPV, saat ini dibandrol Rp469,3 juta untuk tipe 2/4 AT DSL LUX sebagai trim teratasnya.
Jika melihat daripada Toyota Fortuner (Spesifikasi | Berita) tipe 2.4 G MT 4x2 MT DSL, varian terendah SUV tulang punggung TAM ini ditawarkan Rp483,6 juta. Melihat antara keduanya, Venturer ini dipatok lebih murah dari Fortuner dengan selisih harga baru mencapai Rp14 jutaan.
Lantas manakah yang lebih layak untuk dipilih? Sebelum memutuskan untuk meminang salah satu dari keduanya, sebaiknya simak ulasan Toyota Venturer Vs Toyota Fortuner di bawah ini.
Baca juga: Ingin Beli Toyota Innova Venturer 2021 Secara Kredit, Segini Gaji Minimum yang Disyaratkan
Sebagai MPV yang menduduki kasta tertinggi di keluarga Kijang saat ini, selain mewah sebenarnya Venturer sendiri menganut style SUV dengan postur tinggi besar dan gagah. Hal ini tanpa disadari sekaligus memberikan kesan mobil yang tangguh.
Agar dapat memberikan kesan tangguh, Toyota Venturer kini berhasil disematkan LED Projector Headlamp yang dibungkus oleh lampu utama berbentuk pipih menyudut, bumper yang jauh lebih kekar dan terlihat lebih agresif berkat penggunaan grille bermodelkan ‘trapezoid’ yang dikelilingi aksen krom dan terlihat lebih menyatu.
Disekeliling tubuhnya yang bongsor juga berhasil disematkan side skirt berkelir hitam yang menyambung dengan over fender.
Untuk menampilkan kemewahan, beberapa ornament list krom diletakan pada sisi ujungnya bumpernya serta bagian bawah side moulding. Oh iya, bicara mengenai lingkar rodanya, Venturer saat ini mendapatkan velg New Dynamic 17 inci yang dilabur dengan warna dual tone serta menguatkan tampilan cool dan tough.
Sebagai kendaraan SUV, Toyota Fortuner memang terlihat lebih gagah. Mobil ini berhasil dibenamkan lampu utama projector dengan bentuk pipih, grille yang berkarakter, under guard lebar, dan LED DRL dibawahnya.
Melihat bagian sampingnya, mobil ini terlihat begitu kekar. Dimana kalian bisa menemukan over fender serta foot step sebagai ciri khasnya. Sama seperti Venturer, varian 2.4 G MT 4x2 MT DSL Toyota Fortuner ini menggunakan velg R17 yang dibalut dengan ban lebih tebal berprofil 265/65.
Bicara soal dimensi, Toyota Fortuner mempunyai panjang 4.795 mm, lebar 1.855 mm dan tinggi 1.835 mm dengan wheelbase 2.745 mm. Bila dibandingkan dengan ukuran secara keseluruhan yang dimiliki Venturer, Fortuner jelas jauh lebih unggul.
Secara dara di atas kertas, Toyota Venturer sendiri memiliki panjang 4.735 mm, lebar 1.830 mm dan tinggi 1.795 mm. Wheelbasenya mobil ini tercatat 2.750 mm.
Meskipun memiliki dimensi lebih kecil, kenyataannya Toyota Venturer mempunyai kabin yang lebih luas dibandingkan Toyota Fortuner. Tak ayal kalian akan merasa lebih nyaman ketika berpergian jauh menggunakan mobil ini.
Melihat bagian interior daripada Toyota Venturer, mobil ini didominasi warna hitam dengan New Black Evaporated Leatherette Seat with a Red Stitch dan New Darker Color Wooden Panel yang membuatnya tampil elegan dan eksklusif.
Selain itu, untuk memberikan kesan premium dan kenyamanan yang lebih baik, Venturer juga mengapopsi jok model captain seat pada baris keduanya yang dilengkapi New Seat Table. Agar berkendara selalu nyaman, Toyota Venturer berhasil memperoleh pembersih udara terintegrasi (Ionizer Car) yang dapat menghasilkan udara lebih baik untuk meningkatkan kualitas kesegaran udara.
Bicara soal varian terendah Toyota Fortuner, SUV ini juga didominasi dengan warna hitam yang mana pada joknya memakai bahan fabric dilabur warna dark grey. Seatnya ini tidak menganut model captain seat dan bagi kami kenyamanan serta tingkat visibilitasnya tidak sebaik Venturer.
Toyota Venturer ini diaplikasikan fitur hiburan berupa head unit 9 inci yang telah mengadopsi teknologi Miracast, Smart Phone Connection, voice command dan dilengkapi dengan fitur NFC. Agar dapat memberikan kenyamanan lebih pada penumpang di baris kedua dan ketiga, di atas konsol tenganya terdapat sistem infotaiment berupa layar LCD.
Pada sisi safety mobil ini telah dilengkapi dengan fitur Convenient Rear Camera, ABS & EBD, Vehicle Stability Control (VSC) dan Hill Start Assist (HSA). Selain itu juga terdapat tambahan fitur safety berupa Dual, Knee, Side, dan Curtain Shield Airbags.
Baca juga: Toyota Fortuner GR Sport 2022 Lagi Diuji Jalan, Rilis Akhir Tahun Ini?
Sama seperti Venturer, Toyota Fortuner disematkan sistem infotaiment berupa head unit 9 inci yang telah mengadopsi teknologi Miracast, Smart Phone Connection dan voice command namun belum dilengkapi dengan fitur NFC.
Toyota Fortuner diketahui telah mengadopsi Variable Fluid Control (VFC) pada power steeringnya untuk memudahkan pengguna mengendalikan kendaraan ketika melaju di kecepatan tinggi, termasuk saat bermanuver di medan berat. Melihat fitur keselamatannya, varian terendahnya ini sudah menganut Automatic Traction Control (A-TRC), Trailer Sway Control (TSC), Hill Start Assist (HSA), Vehicle Stabilty Control (VSC), Emergency Brake Signal (EBS), Trailer Sway Control (TSC) dan Traction Control (TRC).
Tidak seperti beberapa varian teratasnya, Fortuner 2.4 G MT 4x2 MT DSL hanya memperoleh Dual Airbags dan Knee Airbag.
Toyota Fortuner serta Toyota Venturer yang kami bahas sama-sama ditanami jantung pacu diesel berkodekan 2 GD FTV 4-silinder segaris, 14 valve DOHC 2.393 cc. Berbeda dengan Venturer, secara data Fortuner mampu menghasilkan tenaga dan torsi yang lebih besar. Mesin yang digunakannya dapat merilis tenaga 149.6 PS @3.400 rpm dengan torsi mencapai 400 Nm @1.600-2.000 rpm.
Sedangkan Toyota Venturer menurut data di atas kertas diketahui mampu melecutkan tenaga sebesar 149 PS @3.400 rpm serta torsi puncak 359 Nm @1.200-2.600 rpm.
Meski begitu, Venturer juga dianggap lebih nyaman karena varian teratasnya ini dikawinkan dengan transmisi otomatis otomatis 6-percepatan with Sport Sequential Switchmatic. Sedangkan Fortuner mengandalkan transmisi manual 6-percepatan.
Melihat beberapa parameter di atas, menurut kami Toyota Venturer lebih layak untuk dipilih sebagai mobil keluarga dibandingkan Toyota Fortuner. Selain lebih mewah dan nyaman berkat fitur yang disuguhkan, Venturer juga memiliki harga baru yang lebih terjangkau.
Selain itu, varian teratas Venturer ini juga mengandalkan transmisi otomatis yang halus, responsif, serta memiliki tingkat durabilitas yang baik. Hanya saja tenaga yang diperoleh sedikit lebih kecil dari Fortuner. Untuk memperoleh tenaga yang lebih unggul dari Fortuner, kalian bisa melakukan remap ECU pada Venturer di bengkel yang terpercaya.
Baca juga: Ketahui Kelebihan dan Kekurangan Remap ECU Sebelum Mengoprek Toyota Kijang innova Diesel Kesayangan