Dalam mengejar tingkat ekonomis sebuah low SUV seperti Honda BR-V dan Toyota Rush, perlu dilakukan perbandingan biaya servis keduanya. Harga Honda BR-V yang berada di kisaran Rp248,9 - 291,3 juta layak diadu dengan harga mobil Toyota Rush yang dibanderol dengan biaya sebesar Rp 255,1 - 276,5 jutaan. Agar perbandingan biaya servis seimbang, maka kita pakai unit BR-V dan Rush transmisi otomatis
New Honda BRV memiliki saudara yang cukup terkenal, yakni New Honda HRV. New Honda HRV memiliki total 5 varian. Harga Harga New Honda HRV berkisar dari Rp 302 juta hingga Rp 421 jutaan. Ini merupakan harga HRV di tahun 2020. Konsumen juga bisa mencari harga promo Honda HRV dari situs otomotif.
Untuk mengetahui apakah biaya servis Honda BR-V termasuk mahal atau murah maka kita perlu pembandingnya. Untuk itu dalam pembahasan kali ini kita akan bandingkan biaya servis BR-V dengan kompetitor terkuatnya, yakni Toyota Rush.
Agar perbandingan biaya servis ini seimbang maka unit Toyota New Rush sebagai pembanding adalah yang bertransmisi otomatis. Dalam perbandingan ini maka kita pertemukan biaya servis BR-V CVT dan Rush otomatis.
Perbandingan Biaya Servis BR-V dan Rush 10.000 Km
Pada servis 10.000 KM, biaya yang dikeluarkan untuk BR-V adalah Rp 338,800 sedangkan Rush ternyata lebih mahal. LSUV Toyota itu dikenai Rp 442,000 pada periode servis yang sama. Menariknya, Toyota dan Honda membebaskan biaya jasa servis.
Perbandingan Biaya Servis BR-V dan Rush 20.000 Km
Masuk servis rutin 20.000 KM, biaya servis BR-V naik sedikit menjadi Rp 379,500. Sedangkan untuk Rush dikenai biaya Rp 442,000. Keduanya masih mendapati keuntungan gratis biaya jasa servis dalam periode ini.
Perbandingan Biaya Servis BR-V dan Rush 30.000 Km
Baru pada servis berkala 30.000 KM, pemilik BR-V tak lagi bisa menikmati gratis biaya jasa. Namun jika pilihan Anda adalah Rush, tenang saja, sebab Toyota memberi gratis jasa sampai 50.000 KM. Pada periode servis ini, BR-V dikenai biaya Rp Rp 1.494.600,0 sedangkan Toyota New Rush jauh lebih murah dengan biaya Rp 442,000.
Perbandingan Biaya Servis BR-V dan Rush 40.000 Km
Pada periode servis 40.000 KM biaya after sales BR-V kian membengkak. Sebab sang pemilik harus menyiapkan dana Rp 2.179.300,0. Pada Rush sebenarnya juga terjadi pembengkakan biaya, tapi tak seheboh BR-V, kenaikannya menjadi Rp 914,000.
Perbandingan Biaya Servis BR-V dan Rush 50.000 Km
Bagaimana pada biaya servis 50.000 KM? Lagi-lagi biaya servis BR-V CVT tetap lebih mahal. LSUV Honda itu dikenai Rp 1.197.600,0 sedangkan Rush dikenai biaya yang jauh lebih murah. Hanya dengan Rp 442,000 pemilik Rush bisa melakukan servis mobilnya.
Secara total bisa disimpulkan bahwa biaya perawatan Honda BR-V lebih mahal dibanding Toyota Rush Indonesia. Namun harus diketahui bahwa semua data biaya servis BR-V ini sudah termasuk pajak, sedangkan untuk Rush belum termasuk pajak.
Total biaya servis BR-V CVT:
Total biaya servis Honda BR-V CVT |
10.000 Km |
Rp 338,800 |
20.000 Km |
Rp 379,500 |
30.000 Km |
Rp 1,494,600 |
40.000 Km |
Rp 2,179,300 |
50.000 Km |
Rp 1,197,600 |
Total |
Rp 5.589.000,0 (Sudah termasuk pajak) |
Total biaya servis Rush AT:
Total biaya servis Toyota Rush AT |
10.000 Km |
Rp 442,000 |
20.000 Km |
Rp 442,000 |
30.000 Km |
Rp 442,000 |
40.000 Km |
Rp 914,000 |
50.000 Km |
Rp 442,000 |
Total |
Rp 2.682.000,0 (Sudah termasuk pajak) |