window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Baru Meluncur, Hyundai Kona Facelift 2021 Sudah Mendarat di Indonesia

Indra Fathan · 25 Jan, 2021 10:35

Baru Meluncur, Hyundai Kona Facelift 2021 Sudah Mendarat di Indonesia

Baru Meluncur, Hyundai Kona Facelift 2021 Sudah Mendarat di Indonesia 01

Seiring dengan berubahnya Agen Pemegang Motor (APM) menjadi Hyundai Motors Indonesia, pada akhir 2020 lalu Hyundai menggebrak pasar otomotif Indonesia dengan kehadiran dua mobil listrik murni beharga terjangkau yaitu Ioniq Electric dan Kona Electric yang kemudian mendapat respons positif oleh masyarakat Tanah Air. Namun, salah satu di antaranya bakal memasuki facelift pada awal 2021 ini.

Baru Meluncur, Hyundai Kona Facelift 2021 Sudah Mendarat di Indonesia 02

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Mobil tersebut adalah Kona Electric yang baru meluncur beberapa bulan lalu, namun pasar Indonesia bakal mendapatkan versi facelift dalam waktu terdekat. Apalagi penampakannya mulai muncul di foto-foto yang diketahui berlokasi di sebuah gudang dekat pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta. Kabarnya pula, beberapa unit mobil ini juga akan dikirim ke dealer-dealer mulai pekan ini.

Baru Meluncur, Hyundai Kona Facelift 2021 Sudah Mendarat di Indonesia 01

Seperti yang sudah meluncur di  Eropa sebelumnya, Kona Electric facelift mendapat ubahan ketara di desain bumper depan dan belakang, termasuk penggunaan lampu LED multireflektor dan kombinasi lampu belakang yang lebih meriah dibanding sebelumnya. Selain itu, desain pelek berukuran 17 inci ini juga tampak lebih sporty dengan finishing dual tone.

Baru Meluncur, Hyundai Kona Facelift 2021 Sudah Mendarat di Indonesia 02

Selain eksterior, kemungkinan tidak banyak ubahan atau hal baru pada Kona Electric facelift, namun menurut informasi dari salah satu sales Hyundai, mobil ini bakal dapat fitur safety baru yaitu Blind Spot Warning serta tersedia pilihan warna baru yaitu hitam dan biru. Harga jualnya dipastikan akan mengalami kenaikan cukup signifikan dengan kisaran angka 690 jutaan rupiah.

Baru Meluncur, Hyundai Kona Facelift 2021 Sudah Mendarat di Indonesia 03

Saat ini, Kona Electric dijual dalam satu tipe saja, dengan harga Rp 674,8 juta, menjadikannya salah satu mobil listrik murni termurah di Indonesia saat itu. Seperti Ioniq Electric, mobil ini menggunakan motor listrik yang memuntahkan tenaga 136 PS dan torsi 395 Nm, serta baterai yang ditanam berjenis lithium-ion yang memiliki kapasitas 39,2 kWh, dengan transmisi singlee speed reduction gear.

 

 

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Hyundai Kona 2.0L

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil