Harga Rp300 Jutaan Fitur Gak Kalah Lengkap, Pilih Toyota Vios Baru atau MG 5 GT?
Herdi · 17 Okt, 2022 11:04
0
0
Toyota Vios vs MG 5 GT sama-sama bersaing disegmen sedan compact.
Harga All New Toyota Vios Rp314,9 juta sampai Rp369,9 juta.
Harga MG 5 GT Rp339,9 juta sampai Rp399,9 juta.
All New Toyota Vios yang hadir di Indonesia dijual dengan harga mulai dari Rp314,9 juta sampai Rp369,9 juta. Ya, segmen Toyota Vios ini sejatinya masih bersinggungan dengan sedan non Jepang, yaitu MG 5 GT.
MG 5 GT termasuk "anak baru" di pasar otomotif nasional. Karena mobil ini baru diluncurkan di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022. Adapun harga MG 5 GT mulai dari Rp339,9 juta sampai Rp399,9 juta.
Dimensi tubuh Toyota Vios kalah besar dari MG 5 GT
Nah, Anda mau tahu perbandingan Toyota Vios vs MG 5 GT dari berbagai aspek, yuk kita lihat ulasannya di bawah ini.
Toyota Vios sistem hiburan dengan layar sentuh berukuran 9 inch floating yang dilengkapi smartphone connection di head unit melaluii Apple CarPlay dan Android Auto Support (AACP) di seluruh grade All New Vios.
Adapun untuk MG 5 GT, mobil ini sudah menggunakan head unit dengan layar berukuran 10,3 inci, dan dapat menampilkan tampilan rekaman kamera 360 derajat di sekeliling mobil.
Interior MG 5 GT
Selain itu, layar sentuh yang lebar pada MG 5 GT dilengkapi, Bluetooth Connectivity, Apple CarPlay dan Android Smart Phone Connectivity.
Fitur Keamanan dan Keselamatan Toyota Vios VS MG 5 GT
Untuk masalah fitur, Toyota Vios dan MG 5 GT pasti berbeda. Sebab, biasanya sebuah model dengan banyak varian, bisa berbeda-beda fiturnya. Apalagi beda brand dan produknya.
Toyota Vios sudah dilengkapi TSS
Maka dari itu, Toyota Vios anyar dilengkapi Electric Parking Brake diaplikasikan pada seluruh grade All New Vios. Untuk Vios grade G sudah mendapatkan pilihan mode berkendara Eco, Normal, dan Sport lewat tombol di kemudi.
Untuk tipe tertinggi All New Vios sudah dilengkapi teknologi keselamatan TSS (Toyota Safety Sense). Fitur ini terdiri Pre-Collision Warning and Braking Assist (PCWBA), Pedal Misoperation Control (PMC), Lane Departure Warning (LDW), Lane Departure Prevention (LDP), Auto High Beam (AHB), Blind Spot Monitoring (BSM), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Adaptive Cruise Control (ACC), serta Front Departure Alert (FDA).
Selain TSS, mobil ini juga memiliki fitur lainnya, mulai dari ABS, EBD, BA yang dimaksimalkan oleh piringan cakram di seluruh roda. Tak hanya itu, ada juga Dual Airbags, Parking Sensors, Rear Parking Camera, Hill Start Assist (HSA), dan Vehicle Stability Control (VSC) pada semua grade All New Vios. Khusus untuk flagship All New Vios CVT TSS masih ditambahkan dengan Traction Control (TC).
All New Vios juga didukung oleh fitur advance berbasis teknologi telematik, yaitu T Intouch. T Intouch menghadirkan pengalaman konektivitas digital dalam kehidupan sehari-hari, dengan menghubungkan pengguna All New Vios ke seluruh layanan Toyota, untuk mendapatkan solusi dan manfaat terintegrasi.
Sementara itu, semua varian MG 5 GT sudah dilengkapi, fitur Full Space Frame (FSF), Electronic Parking Brake (EPB), Auto Vehicle Hold (AVH), Anti-lock Braking System (ABS) & Electronic Brake-force Distribution (EBD), lalu Electronic Brake Assist (EBA), Electronic Differential System (XDS), Traction Control System (TCS), Stability Control System (SCS), Hill-start Assist System (HSA), Emergency Stop Signal (ESS), dan Follow Me Home Light.
Selain itu, ada juga ISOFIX, Speed Sensing Door Lock, Front Seat 3-point Seatbelt, Front Airbags, Rear Parking Sensor, Immobilizer safety key system, dan Spare Tire.
Untuk varian tertinggi, lebih lengkap karena sudah dijejali, fitur Rear Driver’s Assistance System (RDA), Blind Spot Detection (BSD), Lane Change Assist (LCA), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Rear Collision Warning (RCW), kemudian Side Airbags, Side Curtain Airbags, Rear View Camera, hingga 360 omni directional camera.
Spesifikasi Mesin Toyota Vios VS MG 5 GT
Mesin Toyota Vios
Untuk jantung pacu, Toyota Vios dan MG 5 GT memiliki mesin DOHC, 4 silinder, dan 16 katup. Hanya saja isi silinder mesin Toyota Vios lebih kecil sedikit dibandingkan MG 5 GT.
Kendati isi silinder bedanya sedikit, hal ini ternyata berpengaruh juga pada tenaga dan torsi yang dikeluarkan. Alhasil, tenaga dan torsi MG 5 GT jadi lebih besar.
Spesifikasi
Toyota Vios
MG 5 GT
Mesin
4 silinder, segaris, 16 katup, DOHC with Dual VVT-i
DOHC 4 silinder 16 Valve VTi - TECH
Isi Silinder
1.496 cc
1.498 cc
Daya Maksimal
106 PS/6.000 rpm
114 PS/ 6.000 rpm
Torsi Maksimal
138 Nm/ 4.200 rpm
150 Nm/ 4.500 rpm
Harga Toyota Vios dan MG 5 GT
MG 5 GT VS Toyota Vios
Toyota Vios dan MG 5 GT memiliki tiga varian, hanya saja untuk Toyota Vios ada pilihan Premium Color (PC) dengan harga Rp1 juta.
Adapun untuk Toyota Vios hadir dengan lima pilihan warna yaitu Platinum White Pearl, Attitude Black, Metal Stream Metallic, Grey Metallic, dan Red Mica Metallic.
Sedangkan untuk MG 5 GT dilengkapi dengan warna Siler Metallic, Scarlet Red, Artica, Black Knigh, Light Up Yellow, dan Metal Ash Grey.
Mengawali karir sebagai jurnalis sejak tahun 2011 di salah satu media massa Nasional Tanah Air. Memiliki ketertarikan untuk membahas bidang otomotif, mulai dari sepeda motor, mobil, hingga bus dan truk.