window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Perbandingan Dimensi Toyota Vios 2023 Lawan Mazda 2 Sedan, MG 5 GT dan Honda City Sedan; Mana yang Proporsional?

Enda · 10 Agu, 2022 08:00

Small sedan 2022

Generasi terbaru Toyota Yaris Ativ berhasil diluncurkan secara world premier di Thailand, (9/8). Masuk ke Indonesia jadi Toyota Vios 2023, Toyota Motor Thailand Co., Ltd menyebutkan bahwa small sedan terbarunya tersebut mendapatkan ubahan secara radikal baik dari segi tampilan eksterior, interior dan fiturnya.

Sebagai sedan pertama Toyota yang menggunakan platform DNGA (Daihatsu New Global Architecture), Yaris Ativ suguhkan kenyamanan berkendara berkat kabin yang dibuat luas serta lebih ringan, dengan kepresisian tinggi sekaligus menghasilkan pengendalian lebih baik.

Melihat dari segi dimensi, benarkah Toyota Yaris Ativ paling proper jika dibandingkan dengan Mazda 2 sedan, MG 5 GT dan Honda City sedan? Supaya tidak penasaran, simak perbandingan dimensi dari keempatnya.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Baca juga: Pakai Mesin Sigra dan Sudah Ada TSS, Pantaskah Toyota Vios 2023 Ditunggu?

MG 5 GT Paling Panjang di Segmen Small Sedan

MG 5 GT

MG 5 GT paling panjang di kelasnya

Perbandingan dimensi keempatnya, pertama-tama kita membandingkan panjang secara keseluruhan dari setiap model yang disebutkan. Melihat daripada data di atas kertas, Toyota Yaris Ativ atau Vios 2023 memiliki panjang 4.425 mm. Untuk Mazda 2 sedan berada di angka 4.340 mm, MG 5 GT 4.675 mm dan Honda City sedan 4.553 mm.

Sedikit menarik kesimpulan pada parameter kali ini secara dimensi MG 5 GT paling panjang, disusul Honda City sedan, kemudian Toyota Yaris Ativ dan terakhir Mazda 2 sedan.  

Toyota Yaris Ativ Kalah Lebar dari Honda City Sedan

Toyota Yaris Ativ

Toyota Yaris Ativ lebih lebar dari Mazda 2 sedan

Setelah melakukan perbandingan panjang kendaraan secara keseluruhan dari keempatnya, selanjutnya membahas lebar mobil. Seperti yang diketahui untuk lebar MG 5 GT menempati urutan paling atas dengan angka 1.842 mm. Urutan nomor dua disusul Honda City sedan di 1.748 mm, Toyota Yaris Ativ 1.740 mm, dan Mazda 2 sedan 1.695 mm.

Baca juga: Tes Lengkap Honda City Sedan: Dibebani Banderol Harga Mahal, Dapat Apa Saja?

Tinggi Toyota Yaris Ativ dan MG 5 GT Beda Tipis

Mazda 2 sedan

Mazda 2 sedan lebih tinggi dari Honda City sedan

Selanjutnya membandingkan tinggi mobil Toyota Yaris Ativ dengan rival terdekatnya. Pada bagian ini tinggi generasi terbaru Yaris Ativ jika melihat dari data spesifikasi mencapai 1.480 mm atau sama seperti MG 5 GT. Menempati urutan nomor tiga, Mazda 2 sedan tingginya mencapai 1.479 mm dan terakhir Honda City sedan yang berada di angka 1.467 mm.

Wheelbase Mazda 2 Sedan Paling Pendek di Antara Ketiganya

Honda City sedan

Wheelbase Honda City kalah panjang dari Toyota Yaris Ativ

Terakhir membandingkan wheelbase dari keempatnya. Perlu diketahui, jarak sumbu roda yang panjang tentu dapat menawarkan keleluasan kabin guna memberikan kenyamanan berkendara.

Mengenai wheelbase, dari keempat model yang kami lakukan perbandingan Mazda 2 sedan memiliki ukuran paling kecil. Tercatat untuk jarak sumbu rodanya mobil yang belum lama ini diluncurkan oleh PT Eurokars Motor Indonesia tersebut berada di angka 2.570 mm. Sedikit lebih panjang, wheelbase Honda City sedan mencapai 2.600 mm, Toyota Yaris Ativ 2.620 mm dan MG 5 GT 2.680 mm.

Baca juga: Selisih Rp13 Jutaan, Seberapa Jauh Spesifikasi Mazda 2 Sedan Ungguli Toyota Vios?

Perbandingan Dimensi
Keterangan Toyota Yaris Ativ Mazda 2 Sedan MG 5 GT Honda City Sedan
Panjang 4.425 mm 4.340 mm 4.675 mm 4.553 mm
Lebar 1.740 mm 1.695 mm 1.842 mm 1.748 mm
Tinggi 1.480 mm 1.479 mm 1.480 mm 1.467 mm
Jarak sumbu roda 2.620 mm 2.570 mm 2.680 mm 2.600 mm

Kesimpulan

Melihat perbadingan daripada keempat model yang kami bahas, secara konklusi dimensi keseluruhan MG 5 GT memiliki dimensi paling besar yang kemudian disusul Honda City sedan, lalu Toyota Yaris Ativ dan terakhir Mazda 2 sedan. Dari dimensi ini bisa kita simpulkan kalau MG 5 GT ini punya kabin yang cukup luas, walau kategorinya merupakan sedan compact. 

Enda

Senior Writer

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia otomotif. Yang pada akhirnya hoby tersebut membawanya ke dalam dunia pekerjaanya sebagai penulis hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

Toyota Vios 1.5 EM/T 2023

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil