window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Salah Satu Alternatif Mobil Rp 200 juta-an, Apakah Toyota New Yaris Patut Dipertimbangkan?

Derry · 7 Mei, 2020 09:00

Ketika kita ingin membeli mobil dengan budget Rp 200 juta-an, Anda bisa menemukan banyak sekali opsi mobil. Baik itu mobil baru atau bekas, salah satu model yang patut dipertimbangkan adalah Toyota New Yaris yang dijual mulai Rp 235 juta, apakah hatchback jagoan Toyota itu patut dipertimbangkan?

Varian dan harga Toyota New Yaris

Saat ini, Toyota New Yaris baru hadir dalam tiga varian, E, G dan TRD Sportivo, masing-masing hadir dengan dua pilihan transmisi berbeda, yakni manual 5-percepatan dan CVT 7-percepatan.

Toyota New Yaris varian G dan E

Dua varian murah New Yaris, E dan G

Hadir sebagai varian termurah, mobil Yaris New E yang dibanderol mulai Rp 250 juta tampil sangat sederhana dengan absennya lampu kabut dan Daytime Running Light (DRL) di sisi depan menjadi pembeda dengan varian yang lebih mahal. Pelek yang dipakai juga hanya pelek standar berukuran 15 inci, masuk ke dalam, fitur entertainment dan pengontrol AC yang dipakai juga sangat sederhana.

Naik ke trim menengah, New Yaris G yang dibanderol mulai Rp 259 juta menawarkan kelengkapan yang lebih lengkap. Untuk bagian depan, Anda sudah mendapatkan lampu kabut, lampu projector meski masih halogen, dan pelek ukuran 16 inci yang lebih sporty. Sistem audio yang ditawarkan juga sudah mendukung teknologi Web Link, Auto Folding Mirror, dan Display Distance.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Toyota New Yaris TRD Sportivo

New Yaris TRD Sportivo hadir sebagai varian tertinggi

Beralih ke varian tertinggi New Yaris TRD Sportivo yang dibanderol mulai Rp 279 juta, Anda mendapatkan berbagai upgrade yang tidak didapat dua varian di bawahnya. Mulai dari bodykit TRD yang menguatkan aura sporty, lampu DRL (Daytime Running Lights) LED yang memberi kesan modern, sampai kesan mewah yang dihadirkan door handle finishing krom mobil Yaris Toyota.

Makeover signifikan pada desain eksterior diimbangi dengan sederet fitur yang hadir di dalam kabin. Mulai dari AC dengan digital display, sampai paddle shift dan mode berkendara pada varian transmisi CVT, yang memberi dinamika tersendiri dalam berkendara.

Rival dari segmen sejenis

Honda Jazz RS 2019

Honda Jazz jadi salah satu alternatif hatchback selain Yaris

Berbicara soal rival Toyota Yaris New, tentu yang pertama kali terlintas adalah Honda Jazz. Bagaimana tidak, kedua model sudah mendominasi pasar hatchback sejak tahun 2000-an, meski diakui Jazz, yang dibanderol sedikit lebih mahal, mulai Rp 250 juta, unggul dari mobil Yaris baru untuk soal penjualan.

Pilihan untuk semakin beragam dengan kehadiran si anak baru, Suzuki Baleno Hatchback, yang coba mengacaukan pertarungan Jazz-Yaris New di pasar hatchback bermodalkan harga lebih murah dari kedua model, mulai Rp 230 juta.

Lebih baik mana?

Suzuki New Baleno 2020

Suzuki New Baleno merupakan hatchback paling murah saat ini

Berbicara soal performa dan kesenangan berkendara, kita semua di sini sepakat bahwa Honda Jazz lebih baik dari Toyota New Yaris. Bukan tanpa alasan, bermodalkan mesin yang jauh bertenaga dan body yang lebih kompak, mengendarai Jazz jauh lebih menyenangkan dibandingkan mobil Toyota Yaris.

Namun dengan panjang 4.145mm, yang mana 110mm lebih panjang dari Jazz, Toyota New Yaris baru menawarkan akomodasi kabin yang lebih baik. Belum lagi kehadiran fitur driving mode pada varian TRD Sportivo CVT yang mencatatkan bisa mencatatkan pemakaian bbm hampir 20 km/l.

Bagaimana dengan Baleno? Well, jika Anda mencari sebuah hatchback modern dengan transmisi otomatis dengan harga kurang dari Rp 250 juta, Suzuki Baleno adalah satu-satunya pilihan untuk Anda.

Rival dengan harga sejenis

Toyota New Veloz 2019

Toyota New Veloz bisa dibilang jadi pilihan favorit dengan budget Rp 200 juta-an

Dengan uang budget 200-an juta, pilihan mobil yang bisa Anda pinang sangatlah beragam. Mulai dari pilihan MPV, dengan budget yang sama seperti mobil Yaris New Anda bisa mendapatkan Toyota Sienta V, dengan banderol Rp 290 juta untuk varian CVT, bisa juga Toyota Avanza Veloz yang dibanderol Rp 248 juta.

Jika Anda juga mempertimbangkan merek non-Toyota, bisa melirik Mitsubishi Xpander, yang mana varian Ultimate A/T dibanderol Rp 272 juta rupiah, atau bisa juga memilih Wuling Cortez yang dibanderol Rp 268 juta.

Selain MPV, anda juga bisa melirik SUV murah seperti Wuling Almaz varian Enjoy, yang dibanderol Rp 275 juta rupiah, bisa juga Toyota Rush (Rp 276 juta). Untuk pilihan mobil bekas, tentu Anda bisa melirik model yang lebih mewah seperti Honda CRV generasi keempat, bahkan sedan Eropa seperti Mercedes C-Class W204, E-Class W212, BMW 3 Series E90 atau 5 Series F10 sebelum LCI.

Kesimpulan

Toyota Yaris TRD Sportivo 2019

Apakah New Yaris layak dipinang? Semuanya kembali ke kebutuhan Anda

Apakah Toyota New Yaris baru merupakan mobil yang cocok untuk Anda? Well, jika yang Anda cari adalah hatchback dengan ruang yang lega dengan efisiensi BBM jempolan, mobil ini patut Anda lirik. Namun seperti kita ketahui, dengan budget yang sama Anda bisa melirik berbagai alternatif hatchback. Mulai dari Jazz yang punya performa dan rasa berkendara lebih baik, sampai Suzuki Baleno yang punya harga terbaik di kelasnya.

Namun jika Anda membuka pilihan untuk model lain, Anda tentu akan kesulitan dengan banyaknya alternatif pilihan yang bisa Anda ambil dengan budget setara Toyota New Yaris. Intinya, sesuaikan dengan kebutuhan saja.

Derry

Sangat terobsesi dengan motorsport, penyuka mobil performa tinggi, khususnya dari Jerman.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Harga tukar tambah yang adil

Toyota Yaris G CVT 3 AB 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil