Sketsa Mobil Top Gear: Keajaiban membuat sketsa, Toyota Avanza menjadi Toyota Alphard "versi ramah dikantong"
Adji · 3 Jan, 2021 16:00
0
0
Salam dari penulis
Halo pembaca Autofun, Salam.
Jumpa kembali pada laman reviu singkat dan sketsa otomotif.
Pada ulasan kali ini saya akan berbagi dengan pembaca tetang bagaimana membuat gambar ilustrasi dan teknik sketsa cepat sebuah obyek kendaraan, yang masih mirip dengan teknik pada tayangan sebelumnya. Teknik ini dapat kita pakai dan butuhkan ketika kita mendapat ide seketika atau hendak menuangkan ide dalam situasi waktu yang terbatas atau sempit atau saat hendak menyampaikan ide kepada orang lain dalam waktu singkat.
Sepintas Teknis Obyek Kendaraan yang akan dibuat dengan Sketsa
Toyota Avanza merupakan kendaraan jenis LMPV yang paling populer di Indonesia dan pastinya menjadi kendaraan andalan semua kalangan serta bisa diajak ke berbagai situasi. Seolah semua perbedaan kelas hilang ditelan ketenaran Avanza ini.
Pemilihan sketsa kali ini, pertama adalah permintaan dari beberapa pembaca, kedua melihat kemungkinan bahwa model ini bisa jadi seri terakhir Avanza di 2020 yang menggunakan penggerak roda belakang. Kita lihat perkembangan selanjutnya apa yang bakal terjadi di 2021.
Sketsa dengan genre modifikasi yang berbeda
Pada artikel ini kita akan membuat sketsa tampilan agar kendaraan yang dikenal dengan istilah sejuta umat ini sedikit berbeda dan terlihat “naik kelas”.
Perubahan disain hanya seputar mengganti Facia depan tanpa merubah struktur dan bentuk konstruksi apapun, dengan hanya mencopot facia depan atau set Grill dan Bumper dan mengganti dengan bemper custom yang umumnya terbuat dari serat fiber atau carbon fiber, sehingga masih bisa plug and play saat mengganti kembali dengan tampang aslinya.
Disain ini cukup terlihat unik dan berbeda, namun masih mengacu gaya disain Toyota saat ini, yaitu bahasa disain dari Line Up Toyota yang orang kenal dengan jenis Toyota Alphard.
Sketsa Tampilan awal dan Alternatif disain
Selanjutnya mulai membuat finishing tahap demi tahap sampai menuju gambar yang presentatif.
Buat gelap terang warna dengan goresan dari tipis ke tebal sesuai kontur badan kendaraan dan arah cahaya yang diinginkan.
Beri penekanan warna dengan mempertebal dan bantuan warna yang lebih kuat atau lebih gelap untuk mendapatkan efek dramatis dan lekuk badan yang tegas.
Dalam sketsa ini berbeda dengan tampilan sketsa pada tayangan sebelumnya yang dibuat dengan sketsa doodle atau sketsa cepat. Kali ini dibuat sketsa lebih halus dan memperhatikan kerapihan garis.
Hasil Akhir Tampilan Toyota Avanza 2020
Nah demikian sketsa pada tayangan kali ini, semoga bisa menjadi referensi atau alternatif dalam memodifikasi.
Bagi pembaca, ditunggu apabila ada saran dan masukan tentang sketsa apa yang akan saya buat dalam konten saya yang berikutnya pada kolom komentar di bawah ini.
Follow Instagram ig@sketcarsm.
Terimakasih dan sampai jumpa Kembali pada Tahun 2021.