Toyota Agya GR Sport Tampil Mirip dengan TRD Sportivo, Apa Istimewanya?
Enda · 12 Agu, 2021 19:00
0
0
PT Toyota Astra Motor (TAM) belum lama ini memperkenalkan beberapa produknya dengan membawa varian GR Sport sebagai tipe teratasnya, yang salah satunya adalah Toyota Agya GR Sport. Varian ini diketahui sekaligus menggantikan TRD Sportivo sebagai divisi motorsportnya saat ini.
Jika dilihat, Toyota Agya GR Sport ini tidak jauh berbeda dengan varian TRD Sportivo. Begitupun harga barunya, melansir situs resmi Toyota Indonesia, Agya GR Sport juga tidak mengalami perubahan harga dari varian TRD Sportivo ke GR Sport. Seperti yang diketahui city car berpenampilan hatchback yang masuk dalam segmen LCGC ini dibandrol Rp154,5 juta hingga Rp170,3 juta.
Lalu apa sih keistimewaan Toyota Agya GR Sport? Berikut ulasannya.
Tampilan Toyota Agya GR Sport Tetap Terlihat Sporty dan Berkarakter
Untuk membuatnya terlihat berkarakter, maka Toyota Agya GR Sport mendapat wajah yang terlihat sporty berkat penggunaan bumper model trapezoid dengan tampilan menyudut, yang disertai sentuhan warna New Black Chrome Element dengan identitas GR Sport di tengah bumber bawahnya.
Pada sistem pencahayaannya, Toyota Agya GR Sport mendapatkan Black Paint for Elegant Headlamp with LED yang diselimuti projector Guide yang juga terlihat atraktif. Bagian samping mobil ini pun terlihat dinamis dan sporty dengan penggunaan decal GR Sport, New Side Skirt, New Side Moulding serta velg dual tone R14 model kipas yang juga diaplikasikannya spion retractable berukuran besar, untuk meningkatkan visibilitas pengemudi disaat mengintip ke belakang.
Di bagian buritan, Agya GR Sport ini berhasil tersematkan stop lamp New Impressive Design Rear bermodelkan “reverse L-shape” dengan tampilan yang modern dan stylish untuk reflektornya. Layaknya disuntik steroid, bumper belakangnya pun mewariskan tampilan varian TRD Sportivo yang terlihat kekar dan sporty. Tak tertinggal embelem GR Sport kini diletakan tepat berada di bawah emblem Agya sebagai identitasnya.
Interior Toyota Agya GR Sport Terkesan Semakin Sporty
Bila melihat bagian dalam Toyota Agya GR Sport, tampaknya varian ini tidak ada ubahan yang signifikan dari versi TRD Sportivo. Mobil ini diketahui masih memiliki bentuk dashboard yang menggunakan warna serta material yang masih tetap sama.
Untuk beberapa fitur yang diletakan di dashboard, kalian bsa menemukan New AC Knob Design dan New Audio 2DIN Advance Entertainment yang dilengkapi dengan sistem audio seperti, radio AM/FM, pemutar CD. Sistem entertainment juga dapat dikoneksikan secara langsung dengan smartphone melalui sistem Bluetooth.
Ketika ingin melakukan perpindahan lagu serta mengatur volume suara, pengemudi tidak perlu merasa direpotkan. Mengingat fitur Audio Steering Switch telah menempel pada setir kemudi untuk varian GR Sport ini.
Sebagai informasi, Toyota Agya GR Sport juga mendapatkan New Seat Cover, New Door Trim Design, New Center Cluster with Digital AC dan New Combination Meter with Red Accent untuk memberikan suasanya baru serta kemudahan dalam setiap menjalankan fiturnya. Pada jok serta door trimnya, Toyota Agya GR Sport memperoleh sentuhan warna hitam yang dikombinasikan warna merah dan abu-abu untuk mempertegas kesan sportynya.
Sekelas LCGC, Toyota Agya GR Sport Punya Fitur Keselamatan dan Keamanan Cukup Baik
Bicara soal fitur fitur keselamatan, Toyota Agya GR Sport berhasil disematkan dual SRS airbags sebagai fitur keselamatan standar untuk mengurangi benturan keras saat terjadinya tabrakan. Bagian dinding mobil terdapat side impact beam yang berguna untuk mengurangi resiko cedera jika mengalami benturan dari samping.
Untuk mencegah ban terkunci saat melakukan rem secara mendadak, Toyota menyematkan fitur Anti-Lock Braking System (ABS) pada varian ini. Dengan begitu kemungkinan tabrakan bisa dapat dicegah. Tidak tertinggal Agya GR Sport mendapatkan fitur pengaturan kursi ISOFIX, serta fitur Child Safety Locks.
Mengenai fitur keamanannya, mobil ini didukung dengan Anti Theft Alarm System, serta tombol start/stop engine dan keyless entry. Dengan begitu untuk menghidupkan mesin kalian hanya tinggal menginjak pedal rem dan menekan tombol start stop engine di sisi kanan dashboard.
Hadir dengan Mesin 1,2L, Toyota Agya GR Sport Lebih Bertenaga dan Minim Getaran
Mendapat ubahan yang terbilang sangat minor, Toyota Agya GR Sport masih mewariskan jantung pacu yang sama seperti Agya sebelumnya. Perlu kalian ketahui, Toyota Agya GR Sport ini hanya ditawarkan pilihan mesin 1,2L dengan kode 3NR-VE, DOHC Dual VVT-i 4-silinder segaris berkubikasi 1.197 cc yang mana menurut data di atas kertas, mampu melecutkan tenaga hingga 88 PS @6.000 rpm dengan torsi maksimal mencapai 107 Nm @4.200 rpm.
Dengan menggunakan 4-silinder, tentunya getaran yang dihasilkan lebih kecil dibandingkan varian 1,0L nya yang masih mengandalkan 3-silinder. Untuk membuatnya dapat berjalan, Agya GR Sport dihadirkan dengan dua pilihan transmisi, yaitu manual 5-percepatan serta otomatis 4-percepatan.
Oh iya, perlu diketahui bahwa Agya GR Sport telah dilengkapi dengan fitur Eco Driving yang disinyalir mampu memberikan tingkat konsumsi bahan bakar yang lebih efisien.
Secara data Agya dengan mesin 1,2L ini mampu mencatat angka 19,3 km/liter untuk penggunaan luar kota dengan kecepatan yang konstan. Berbeda ketika digunakan di dalam kota yang notabene sering kali melakukan stop and go, konsumsi mobil ini mencapai angka 15 km/liter.
Kesimpulan
Terlihat sedikit lebih atraktif dan sporty dari varian TRD Sportivo, Toyota Agya GR Sport tidak mengalami perubahan harga. Sebagai city car berpenampilan hatchback, mobil ini sangat cocok digunakan untuk mobilitas sehari-hari di kota-kota besar. Bicara mengenai warna, Toyota Agya GR Sport ini hadir dengan pilihan Red, Orange Metallic, Yellow, White, Silver Metallic, Gray Metallic dan Black.
Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia otomotif. Yang pada akhirnya hoby tersebut membawanya ke dalam dunia pekerjaanya sebagai penulis hingga saat ini.