Apakah desainnya akan seperti ini? (Foto: Gaadiwaadi)
Selain informasi tentang kemunculan perdananya, wajah Fortuner hybrid ternyata sudah muncul lebih dulu.
Ini terkuak setelah pihak Gaadiwaadi mengunggah sketsa foto SUV ladder frame ini yang hanya berupa gambar hitam putih.
Dari unggahan itu terlihat Fortuner bakal punya wajah terinspirasi dari pickup Toyota Tacoma generasi terbaru yang ada di Amerika Serikat dan Eropa.
Toyota Tacoma (Foto: Istimewa)
Ini terlihat dari bentuk gril depan model heksagonal tiga lapis beraksen chrome yang dipadankan headlamp LED projector dengan desain lebih runcing dan terintegrasi Daytime Running Light (DRL).
Hal berubah lainnya terlihat dari lekuk bemper depan dengan airdam lebih besar dan skid plate yang lebih menonjol.
Kemudian siluet bodinya juga terlihat ada perubahan dengan kaca jendela yang lebih kecil, serta desain velg juga sepertinya akan alami revisi.
Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang berbeda dari setiap kendaraan yang dibuat oleh masing-masing pabrikan, terus menumbuhkan minatnya di dunia otomotif hingga saat ini.