window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Toyota GR Yaris dan GR Supra Buktikan Jadi Penguasa di Lintasan Balap

Prasetyo · 9 Jul, 2024 08:04

toyota gr yaris gt4

Toyota GR Yaris AP4 dan Toyota GR Supra berhasil mengantarkan tim Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) untuk membawa pulang banyak podium juara di lintasan balap.

Untuk Toyota GR Yaris AP4 baru saja membawa pulang trophi di Kelas H2 Kejurnas Sprint Rally 2024 Seri ke-3 di Sirkuit Klipang, Semarang, Jawa Tengah.

Semetara GR Supra mengantarkan Haridarma Manoppo untuk meraih double podium ketiga di race 1 dan race 2 Kelas GT4 yang berlangsung di Suzuka International Circuit, Jepang.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

"PT Toyota-Astra Motor (TAM) mengapresiasi spirit pembalap TGRI yang tampil all-out di gelaran Pertamax Turbo Kejurnas Sprint Rally 2024 Seri ke-3 sehingga sukses meraih Podium Pertama Kelas H2. Selamat juga kepada TGRI yang untuk ketiga kalinya berhasil mengharumkan nama Indonesia di kancah balap touring Jepang," ujar Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director TAM dalam keterangan tertulisnya, Selasa (09/07/2024).

Baca juga: Toyota GR Yaris 2024 Pakai Transmisi Matic dengan Teknologi Pertama di Dunia

Kemenangan Toyota GR Yaris AP4

toyota gr yaris ap4 tgri

Toyota GR Yaris AP4 TGRI

Pasangan pembalap TGRI Ryan Nirwan dan navigator Adi Indiarto mampu membawa GR Yaris AP4 untuk meraih podium pertama Kelas H2 event Pertamax Turbo Kejurnas Sprint Rally 2024 Seri ke-3 di Sirkuit Klipang Sidomuncul Tembalang, Semarang, Sabtu - Minggu (29–30 Juni 2024).

Sirkuit Klipang merupakan track sprint rally baru yang membuat para pembalap harus dapat beradaptasi dengan cepat demi menguasainya. 

Lintasan sepanjang sekitar 4,5 km dengan 4 special stage (SS) selama dua hari lomba tersebut, juga sangat variatif tingkat kesulitannya dengan dominasi jalan kerikil yang naik dan turun area perbukitan sehingga sangat menantang skill pembalap dan memikat perhatian penonton.

Sebelumnya di awal musim, TGRI telah melakukan reinforce chassis dan mengoptimalkan engine mapping supaya lebih kompetitif saat bertarung dengan kompetitor yang satu kelas di atasnya.

Pasangan pembalap TGRI berjuang memaksimalkan performa GR Yaris AP4 yang ditebus dengan catatan waktu tercepat ketiga 04:06.9 di special stage (SS) 1. 

toyota gr yaris ap4 tgri

Beraksi di Sirkui Klipang, Semarang

Kemampuan engineer TGRI dalam mempertahankan race performance-nya, mampu membuat pe-rally TGRI bertahan di posisi ketiga di SS 2 dengan catatan waktu 04:09.4.

Menjalani SS 3 dan SS 4 dengan track berlawanan arah dari sebelumnya di hari Minggu (29/6), pembalap dan engineer TGRI kembali berusaha mencari celah pengembangan rally car dan memperkuat koordinasi di dalam tim. 

Hasil positif diperoleh karena keduanya berhasil merebut posisi pertama SS 3 dengan catatan waktu tercepat 04:03.7. Sayangnya, Ryan dan Adi kurang beruntung di SS 4 sehingga hanya mencatatkan waktu 04:27.2.

Meski begitu raihan positif ini menempatkan duo pembalap TGRI sebagai Juara Pertama Kelas H2 Kejurnas Sprint Rally 2024 Seri ke-3 dengan gap yang cukup jauh dengan para pesaing dikelasnya sekitar 20 detik.

"Kerja keras tim TGRI di track baru membuat kami sanggup beradaptasi dengan cepat agar dapat memaksimalkan segala aspek mobil ini sehingga sukses meraih Podium Pertama Kelas H2. Semoga trofi ini dapat memacu TGRI supaya mampu meningkatkan daya saing di 3 event terakhir sprint rally 2024,” urai pereli TGRI, Ryan Nirwan.

toyota gr yaris ap4 tgri

Raih Podium Pertama Kelas H2

Ryan dan Adi juga mencatatkan waktu tercepat pertama di special stage (SS) 3. Mereka menempati posisi pertama Kelas H2 sekaligus tetap membuka peluang naik podium juara nasional Kejurnas Sprint Rally 2024.

"Meskipun Toyota GR Yaris AP4 kalah spesifikasi, namun tidak menggentarkan semangat engineer TGRI untuk memaksimalkan performanya yang membuat pembalap dapat tampil konsisten dan penuh percaya diri sepanjang lomba. Semoga hasil memuaskan ini sanggup memacu semangat TGRI untuk tampil lebih maksimal di seri berikutnya," sebut Anton.

Baca juga: Bosan dengan Morris Mini, Mr Bean Pilih Kendarai Toyota GR Yaris Hidrogen

Toyota GR Supra Evo GT4 TGRI Berjaya di Ajang Dunia

toyota gr supra evo gt4 tgri

Berlaga di Sirkuit Suzuka, Jepang

Jika GR Yaris AP4 yang dikemudikan Ryan Nirwan dan navigator Adi Indiarto menjuarai balap sprint rally, maka kemenangan GR Supra terjadi di kelas GT4 yang berlangsung di Suzuka International Circuit, Jepang, 6-7 Juli 2024.

Adalah Haridarma Manoppo bersama pembalap Jepang Seita Nonaka yang telah berhasil meraih double podium ketiga di race 1 dan race 2 Kelas GT4.

Balap endurance Japan Cup 2024 Kelas GT4 berlangsung selama satu jam plus satu putaran, dengan menggunakan mobil balap buatan pabrikan yang tersedia untuk umum dan dimodifikasi sesuai regulasi sehingga seluruh peserta memiliki level performa yang setara. 

Toyota GR Supra GT4 Evo dilengkapi mesin 3.000 cc 6-silinder single twin-scroll turbocharger yang sudah di-upgrade performanya oleh TGR, menghasilkan tenaga 430 dk dan torsi 650 Nm.

TGRI berlaga di event yang khusus diselenggarakan di Jepang yakni Japan Cup 2024 yang akan berlangsung dalam 8 seri kejuaraan back-to-back. 

toyota gr supra evo gt4 tgri

Double podium di Race 1 dan Race 2 Kelas GT4

Setelah meraih dua trophy juara di Fuji International Speedway, TGRI datang ke Suzuka International Circuit dengan penuh semangat untuk menorehkan prestasi yang sama.

Setelah bertarung bersama Kazuhisa Urabe, pembalap Jepang Seita Nonaka kembali mendampingi Haridarma di kompetisi yang semakin ketat. 

Di sini peran Seita yang sudah memiliki pengalaman, membantu mengembangkan GR Supra GT4 Evo dan menjadi mentor bagi Haridarma.

"Saya datang ke Sirkuit Suzuka tanpa ada pengalaman apapun. Kontribusi Seita Nonaka memberikan TGRI kesempatan untuk meningkatkan performa GR Supra GT4 Evo dan saya sendiri belajar banyak dari mentoring-nya sehingga meraih double podium ketiga di Seri ke-3 Japan Cup 2024," ucap Haridarma Manoppo.

toyota gr supra evo gt4 tgri

Tim TGRI diwakili Haridarma Manoppo

Kedua pembalap menempatkan Toyota GR Supra GT4 Evo di posisi pertama dan ke-4 sesi latihan resmi pertama dan kedua. 

Tim engineer TGRI berusaha meningkatkan performa race car tersebut dan akhirnya memperoleh lap time terbaik kedua pada kualifikasi pertama dengan catatan waktu 2:13.553, dan terbaik keempat pada kualifikasi kedua dengan catatan waktu 2:12.203, Jumat (5/7).

Haridarma mendapatkan kesempatan pertama untuk berlomba pada race 1 dan diikuti oleh Seita beberapa lap kemudian. Dalam pertarungan yang berlangsung ketat, akhirnya mereka finish di posisi ke-3 dengan total catatan waktu 1:00:32.822.

Start dari posisi ke-4, bukan perkara mudah bagi Haridarma dan Seita lantaran semua peserta Kelas GT4 memiliki performa kendaraan yang setara. 

Perlahan, keduanya berhasil naik ke posisi ketiga hingga bendera finish dikibarkan setelah bersaing sengit selama satu jam dengan total catatan waktu 1:01:04.248.

toyota gr supra evo gt4 tgri

Kuasai balap Japan Cup 2024 Kelas GT4

"Semoga TGRI tidak menemui kendala dan dapat tampil konsisten di seri terakhir Japan Cup 2024 agar dapat mempersembahkan gelar juara Kelas GT4 Japan Cup 2024 kepada masyarakat pecinta balap mobil di Indonesia," tukas Haridarma.

"PT TAM menghargai semangat dan konsistensi tim TGRI. Semoga tim TGRI dapat meningkatkan daya juang agar mendapatkan hasil yang lebih baik hingga akhir musim balap untuk memberikan joy of GR kepada para motorsport dan GR enthusiast," tutup Hiroyuki Oide, Marketing Director TAM.

Baca juga: New Toyota GR Supra 2023 Juga Rilis di Indonesia, Apa Saja yang Berubah?

Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang berbeda dari setiap kendaraan yang dibuat oleh masing-masing pabrikan, terus menumbuhkan minatnya di dunia otomotif hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

2021 Toyota GR Yaris 1.6 MT

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil