Perubahan paling menojol pada Toyota Fortuner 2022 di Thailand ini terjadi pada tipe Leader yang menggantikan tipe standar. Dengan nama tipe baru, tampilannya pun berubah total menjadi seperti tipe Fortuner Legender yang punya gril lebih sipit dan airdam pada bumper depan yang membesar.
Bagian belakang juga alami sedikit perubahan
Meski begitu, karena diposisikan sebagai Fortuner tipe terendah, maka tipe Leader hanya menggunakan lampu berdesain serupa dengan versi sebelumnya serta velg berukuran 18 inci, meski desainnya mirip dengan kepunyaan tipe Legender. Warna putihnya juga berubah dari White Pearl Crystal ke Platinum White Pearl.
Fitur Toyota Fortuner Leader
Selain bagian wajah dan area belakang yang berubah, semua tipe Fortuner Leader juga tersedia fitur keselamatan berupa Blind Spot Monitor (BSM) dan Rear Cross Traffic Alert (RCTA). Tapi lagi-lagi, Fortuner belum mendapatkan Toyota Safety Sense seperti tipe Legender dan GR Sport.
Fortuner Leader hanya tersedia dalam satu pilihan mesin saja, yakni diesel 2.400 cc 2GD-FTV. Mesin tersebut mampu mengeluarkan tenaga sebesar 150 PS dengan torsi 400 Nm, serta tersedia dalam opsi penggerak roda 4x2 dan 4x4.
Sementara untuk Toyota Fortuner 2022 tipe Legender dan GR Sport di Thailand menggunakan mesin diesel 2.800 cc tenaga 204 PS dan torsi 500 Nm seperti halnya yang telah diaplikasikan pula pada Fortuner versi Indonesia.
Menurut siaran pers yang diterbitkan di situs resmi Toyota Thailand, Senin (01/08/2022), Fortuner Leader dijual dari 1.371.000 baht hingga 1.560.000 baht atau setara dengan Rp563 jutaan - Rp641 jutaan. Khusus warna Platinum White Pearl dan Emotional Red perlu menambah 12 ribu baht (Rp4,9 jutaan).