Udah Gak Mahal Lagi, 5 SUV Mewah Bekas Ini Harganya Bikin Orang Melirik
Dito · 12 Okt, 2022 20:06
0
0
5 pilihan SUV mewah bekas ini harganya sudah lebih terjangkau.
Ada opsi SUV mewah bekas dari BMW dan VW.
Mazda CX-5 bekas atau Toyota Corolla Cross bekas juga menarik.
Mempunyai SUV mewah untuk beberapa orang adalah hal yang tidak mungkin karena harga yang mahal. Tetapi mendapatkan SUV mewah bekas dengan harga terjangkau tentu bisa mewujudkan mimpi tersebut.
Hal itu lantaran dengan banderol yang sudah lebih terjangkau, Anda bisa memiliki SUV mewah merek Eropa seperti BMW atau Mercedes. Selain itu beberapa pabrikan Jepang contohnya Toyota dan Mazda juga punya SUV mewah.
Apa saja pilihan SUV mewah bekas yang layak untuk dimiliki? Berikut 5 pilihannya dari kami.
Salah satu SUV mewah yang terjangkau harganya adalah BMW X3. Ada dua tipe mesin yang dijual yakni diesel dan bensin. Secara tampilan terlihat cukup gagah dan mewah khas BMW. Mesin diesel yang digunakannya pun terkenal irit bahan bakar.
Seperti yang dijual di Carsome Indonesia,
BMW X3 xDrive20D tahun 2015 yang saat ini harganya Rp500 jutaan. Namun bila ingin mesin bensin, bisa memilih
BMW xDrive20i lansiran tahun 2016 dengan banderol Rp600 jutaan.
Merek Mazda memang dikenal sebagai produsen mobil mewah asal Jepang. Terlihat dari salah satu produknya yakni Mazda CX-5. Desain KODO menjadi ciri khas produk global Mazda memberi kesan mewah juga timeless. Kabinnya pun tak kalah mewah dari eksteriornya.
Bila mencari
Mazda CX-5 ini, bisa ditemukan di Carsome Indonesia. Untuk tahun produksi 2018-2019 harganya berkisar Rp 400 jutaan. Sementara tahun yang lebih muda tentu lebih mahal dengan harga mencapai Rp 500 jutaan.
VW Tiguan
Pabrikan asal Jerman lainnya yang juga layak untuk diburu adalah VW Tiguan. Ada dua generasi yang dipasarkan di Indonesia, namun keduanya memakai mesin yang sama dengan kapasitas 1.400 cc. Namun ada perbedaan output tenaga yang dihasilkan. Generasi pertama menghasilkan tenaga 150 dk dan torsi 240 Nm. Sementara generasi terbarunya bertenaga 152 dk dan torsi 250 Nm.
Untuk generasi pertama, SUV ini dijual sekitar Rp180 jutaan. Sementara untuk generasi kedua dengan usia lebih muda, harga bekas
VW Tiguan berkisar Rp500 jutaan. Meski selisih harganya sangat jauh, namun perbedaannya sangat signifikan.
SUV mewah bekas lainnya dengan harga yang juga terjangkau saat ini ada Toyota Corolla Cross Hybrid. Dimensi bodinya tergolong compact namun tetap punya kharisma mewah. Kemewahan juga terasa dari kabinnya dengan material dasbor dan jok yang berkualitas.
Salah satu keunggulan selain kemewahan adalah mesinnya yang irit karena menggunakan teknologi hybrid. Bila berminat dengan
Toyota Corolla Cross Hybrid, di Carsome Indonesia harganya berkisar Rp400 jutaan. Umumnya harga tersebut untuk lansiran tahun 2021.
Mercedes-Benz GLC
Untuk Anda pecinta Mercedes-Benz, SUV mewah bekas dengan harga terjangkau bisa memilih GLC. Soal desain eksterior tidak perlu diragukan mengingat Mercedes-Benz yang identik dengan kemewahan. Mercedes-Benz GLC 250 4MATIC dibekali mesin 2.000 cc dengan tenaga maksimum 211 PS dan torsi puncak 350 Nm. Sedangkan GLC 200 CKD punya mesin yang sama namun tenaga lebih kecil yakni 184 PS dan torsi 300 Nm.
Untuk harga termurahnya, di Carsome Indonesia
Mercedes-Benz GLC 250 4MATIC dibanderol Rp 600 jutaan untuk tahun produksi 2016. Sedangkan usia yang lebih muda bisa memilih GLC 200 CKD tahun 2018 atau GLC 200 AMG dengan harga Rp 800 jutaan.