Alasan Kawasaki Jualan Produk ATV, UV dan RUV di Indonesia

Kawasaki kenalkan lini bisnis baru.
  • Ikuti rencana global Kawasaki.
  • Mulai jual ATV, UV dan RUV.
  • Bakal boyong semua produk.

PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) dikenal sebagai brand yang kerap membuka segmen baru.

Setelah menghadirkan model motor sport dan juga moge, kini mereka mulai menjual produk roda 4 di Indonesia.

Bukan mobil penumpang, namun kendaraan khusus seperti UV (utility vehicle), ATV (all terrain vehicle) dan RUV (recreational Utility Vehicle).

Kehadiran produk-produk tersebut masuk dalam strategi lini bisnis baru KMI di Indonesia, yang dikenalkan di Track Offroad Pagedangan, BSD, Tangerang (11/9/2024).

Hal ini disebut Michael C Tanadhi selaku Dept. Head Sales & Promotion KMI, sejalan dengan rencana global.

Yup, setelah fokus memberikan kesenangan di segment motor sport, kawasaki juga akan memulai lini bisnis baru sesuai dengan misi perusahaan.

"Yaitu bekerja demi kesenangan dan kegembiraan semua orang dimana Kawasaki mengambil bagian dari kehidupannya," katanya.

Baca juga : Bukan Matic, Kawasaki Indonesia Justru Jual Kendaraan Roda Empat!

Menurutnya semenjak Kawasaki Motor Corporation (KMC) dipisah dari Kawasaki Heavy Industries, bisnis roda 4 ini bertumbuh.

KMC sendiri melihat ada beberapa spot kosong di dunia, termasuk di Indonesia.

ATV Kawasaki Brute Force 750.

"Dan sekitar 1 tahun yang lalu kita sudah study bisnis ini, sekarang akhirnya kita kenalkan langsung," katanya.

Melihat produk yang ditawarkan lewat 3 kategori itu, maka pasar yang disasar adalah pertambangan, perkebunan, rekreasi hingga kompetisi.

Penjualan di 5 Lokasi

Michael juga menegaskan, saat ini baru perkenalan lini bisnis dan masih dalam proses untuk unit dan juga dealer.

Rencananya pada kuartal 1 2025 sudah mulai jualan produk roda 4 mereka, dengan 5 dealer.

"Untuk unit kita masih dalam proses, termasuk model selain 2 unit yang kita bawa hari ini," kata Michael lagi.

Kawasaki Mule Pro-DXT FE.

Pihak KMI sendiri memang akan membawa masuk semua line up produk dari kategori UV, ATV hingga RUV tadi.

"Bertahap ya, untuk dealer kita sudah ada 5 yang berminat dan itu dealer existing saat ini," tambahnya.

Ada pun kelima lokasi dealer tersebut berada di Pekanbaru, Jakarta, Bali, Balikpapan dan Makassar.

Baca juga : Masih Favorit, Harga Kawasaki KLX150 Series Mulai Rp 33 Jutaan!

KMI berharap, produk ATV, UV dan RUV kelak bisa terjual 200 unit setiap tahunnya.

Sebagai perkenalkan, ada 2 produk yang telah hadir yaitu Kawasaki Brute Force 750 dan Kawasaki MULE PRO-DXT FE. 

Kawasaki Brute Force 750 merupakan produk ATV dengan kapasitas mesin 749cc, 4 stroke, V-twin, SOHC. 

Lini bisnis baru sejalan dengan rencana global.

ATV Kawasaki ini dilengkapi EPS (Electronic Power Steering) dengan penggerak roda yang dapat dipilih 2WD atau 4WD yang dapat mudah melibas lintasan offroad. 

Sedangkan Kawasaki MULE PRO-DXT FE tak lain sebagai produk UV dengan kapasitas mesin 993 cc, 4 stroke, 3 silinder, liquid cooled. 

UV bermesin diesel ini dilengkapi EPS (Electronic Power Steering) dengan penggerak roda 2WD atau 4WD sebagai opsi.

Baca juga : Update harga Kawasaki W Series, Ada yang Tembus Rp 300 Juta!

Ada pun banderol dari kedua produk tersebut masing-masing Rp 340 juta dan Rp 390 juta, dengan status CBU dari Amerika.

Dan setelah mengenalkan bisnis roda 4, KMI juga membocorkan mereka juga akan mengenalkan produk Personal Water Craft (PWC) lewat produk Jetski.

Dan buat informasi saja, nama Jetski sendiri adalah trademark dari Kawasaki.

Menarik nih!
 

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Harry

Senior Reporter

Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberi...

Video Pendek Terkait

Desain baru mirip Honda Forza. Mesin kemungkinan diset ulang. Siap hadang Yamaha NMax Turbo. Kehadiran Yamaha NMax Turbo beberapa waktu lalu bikin panas persaingan matic premium 150-160 cc. Honda dengan PCX 160 yang merupakan pemain sekelas, disebut tak tinggal diam untuk merespon kompetitornya itu. Pabrikan sayap mengepak itu disebut menyiapkan generasi terbaru dari Honda PCX 160. Perubahan besar disebut terjadi pada desain mukanya, yang mana ada aura dari Honda Forza 250, seperti dituliskan da
Peluncuran produk terbaru Kawasaki Ekspansi bisnis Kawasaki Indonesia melalui peluncuran produk di segmen roda empat Langkah Kawasaki Filipina tak membuat Kawasaki Indonesia 'latah' ikutan meniagakan motor matic. Geng hijau justru memilih untuk berjualan kendaraan roda empat. Sebagaimana diketahui, jenama ini sempat ramai jadi perbincangan lantaran keputusan Kawasaki Filipina menjajakan motor matic. Matic bernama Kawasaki Brusky 125 itu pun masuk ke dalam etalase penjualan domestik mereka di san
Plat nomor wajib dipasang pada kendaraan di jalan raya. Tapi banyak pengguna sepeda motor tak memasang. Sepeda motor atau kendaraan lainnya wajib menggunakan Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB), atau plat nomor yang dipasang pada bagian depan maupun belakang. Hanya saja, sejumlah oknum pengendara motor kerap tidak memasang plat nomor khususnya pada bagian belakang. Jika bertemu petugas polisi, berbagai alasan muncul, mulai dari karena tidak tahu, mur baut terlepas, terjatuh dan patah. Baca jug
Punya tampilan khas dengan fitur modern. Ruang bagasi 25 liter bisa memuat banyak barang bawaan. Pasar sepeda motor matic yang begitu menggiurkan ternyata membuat pabrikan asal Italia, yaitu Aprilia turut bermain di segmen ini dengan membawa SR-GT 200 ke Indonesia. Harga baru matic satu ini memang cukup bikin kaum mendang-mending bermunculan, pasalnya dijual mulai dari harga Rp 60 juta on the road Jadetabek. Dengan harga Rp 60 jutaan, membuat Aprilia SR-GT 200 punya positioning harga jauh di ata
Pelopor trail 150 cc di Indonesia. Harga mulai Rp 33 jutaan. Model supermoto kini masuk klan KLX150. Jadi pelopor motor trail 150 cc, Kawasaki KLX150 masih menjadi model favorit banyak orang. Yup, motor racikan PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) itu jadi andalan banyak penikmat garuk tanah. Banyak yang menebusnya untuk mengisi waktu diakhir pekan dengan hobi garuk tanah. Mulai dari trabasan, enduro hingga ikut kompetisi dengan ubahan yang beragam. Tapi ada pula yang menjadikan Kawasaki KLX150 ini

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 32,17 - 36,30 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor