Motor Batangan Masih Menarik, Ini Plus-Minus Honda MegaPro FI Bekas
Fariz · 10 Jul, 2024 11:30
0
0
Harga bekasnya mulai Rp 8 jutaan.
Kekurangan ada pada tutup tangki bensin.
Dikenal irit dan nyaman dikendarai.
Meski saat ini motor tipe matic mendominasi penjualan, namun masih ada masyarakat penikmat motor ‘laki’ seperti Honda MegaPro FI atau biasa dikenal NMP FI.
Motor yang diperkenalkan pada tahun 2014 dan stop produksi di tahun 2018 ini merupakan generasi terakhir dari sejarah panjang MegaPro.
Yang mana nama motor tersebut, sudah mewarnai pasar sepeda motor Indonesia sejak tahun 1999.
Karakter lembut pada suspensinya ini dilengkapi juga dengan jarak main atau travel cukup panjang, dengan begitu jarang terasa bottoming.
3. Rem Cakram Dikedua Roda
Salah satu fitur keselamatan, yaitu sistem rem pada NMP FI juga cukup mumpuni karena sudah menggunakan cakram ganda.
Meskipun sebenarnya ini juga sudah digunakan pada varian NMP karburator, hanya tetap dipertahankan di varian FI.
Pakai kaliper 2 piston di depan dan kaliper 1 piston di belakang, punya respon rem cukup baik sehingga ampuh menghentikan laju motor dengan berat kering 135 kg ini.
4. Mesin Injeksi
Kelebihan selanjutnya tentu saja penggunaan mesin 150 cc, SOHC 2 katup, dan pendingin udara yang sudah pakai sistem bahan bakar fuel injection atau PGM-FI.
Beberapa informasi menyebutkan kalau bahan yang digunakan tangki 12,3 liter ini agak tipis, jadi kerap bocor di bagian sambungan atau sirip di sisi bawah.
2. Tutup Tangki Jadul
Karena hadir di tahun 2014 jadi wajar kalau kelengkapan NMP FI ini terbilang jadul, salah satu contohnya adalah model tutup bensinnya yang terbilang lawas.
Posisi atau desain tangki bensinnya ini lebih tinggi dari tangi itu sendiri, kurang lebih seperti yang digunakan pada Honda Tiger.
Kekurangan dari model ini adalah air yang kerap masuk ke dalam tangki bensin dan mengakibatkan mesin mogok.
Kesimpulan
Dengan harga unit bekasnya yang sudah terjangkau, lalu posisi berkendara nyaman jelas motor ini bisa jadi opsi menarik.
Selain untuk harian, motor ini juga nyaman untuk dipakai jarak jauh keluar kota, apalagi konsumsi bahan bakar dikenal irit.
Namun harus diperhatikan juga kondisi mesin dan tangki bahan bakarnya, jangan sampai dapat unit yang tangkinya sudah keropos.
Mulai menjadi jurnalis otomotif & test rider sejak tahun 2015, ketertarikan terhadap dunia otomotif terutama sepeda motor jadi pemicunya. Berkendara, touring, hingga balap sepeda motor menjadi hal yang melekat dan dilakukan sampai saat ini.
Facebook: Fariz Ibrahim
Instagram: @farizibrahim17