Pemerintah Republik Indonesia melalui Menteri Perindustrian (MenPerin) memberikan relaksasi Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) terhadap berberapa model kendaraan di bawah 1.500 cc yang telah memenuhi beberapa persyaratan. Salah satu mobil yang berkesempatan merasakan kebijakan ini adalah Daihatsu Terios.
Mendapatkan relaksasi PPnBM selama beberapa bulan ke depan, saudara kembar Toyota Rush ini, kini dibandrol Rp200.000.000 sampai dengan Rp251.800.000. Bila melihat harga dari dua tipe terendah Daihatsu Terios saat ini, LSUV ini ditawarkan lebih murah dari Xenia varian teratasnya. Diketahui bahwa cicilan termurah mobil ini hanya Rp4.460.000.
Menjadi lebih murah karena mendapat relaksasi PPnBM, apakah membuat kalian tertarik untuk meminang Daihatsu Terios secara kredit? Jika berencana untuk memilikinya pada tahun ini, kami akan memberikan simulasi cicilan pembelian LSUV jenama Daihatsu ini beserta diskon diler untuk semua variannya.
Apabila kalian beserta keluarga tercinta saat ini sedang mencari informasi mengenai cicilan harga kredit Daihatsu Terios setelah mendapat relaksasi PPnBM, kami akan membagikan informasi terkini.
Kami telah menghitung uang muka beserta cicilalnya. Berdasarkan perhitungan kalkulator yang disediakan oleh penyedia pinjaman kredit Astra Credit Companies (ACC) dengan metode ADDB, pertama-tama kami ingin mengambil contoh hitungan kredit Terios pada tipe paling bawahnya.
Untuk tipe paling rendah Daihatsu Terios X MT yang dibandrol Rp200.000.000, menurut kalkulator penyedia cicilan konsumen harus menyerahkan Down Payment (DP) sebesar 20 persen ditambah beberapa pembayaran administrasi lain sehingga menjadi Rp 42.650.000. Berdasarkan data, ACC sebagai penyedia cicilan memberikan tenor 12 bulan hingga 60 bulan.
Jika kalian berencana mengambil cicilan dengan tenor 12 bulan, pada hitungan setiap bulannya, kalian harus menyetorkan uang sebesar Rp15.040.000. Bila dianggap keberatan, masih ada opsi lain yang bisa kalian gunakan. Salah satunya melakukan pengajuan kredit dengan mengambil tenor selama 60 bulan, yang nantinya pada setiap bulannya harus membayar setidaknya Rp4.460.000.
Penghitungan skema kredit Daihatsu Terios selanjutnya mengambil contoh dari varian termahalnya. Sebagai tipe paling atas, Daihatsu Terios R AT Custom kini ditawarkan Rp251.800.000. Di dalam skema kredit, varian termahal Terios ini ditawarkan dengan uang muka Rp53.010.000.
Jika kalian berencana mengambil tenor cicilan selama 12 bulan, maka angsuran yang harus dibayarkan setiap bulannya mencapai Rp18.830.000. Akan sangat berbeda ketika kalian berencana mengambil tenor selama 60 bulan. Tentunya cicilannya terasa semakin ringan, dengan biaya Rp5.560.000 yang wajib dikeluarkan pada setiap bulannya.
Baca juga: Sah! Diskon PPnBM untuk Mobil di Bawah 2.500 CC, Fortuner 4x4 Cuma Rp400 Jutaan
Daihatsu Terios X MT | |||
---|---|---|---|
OTR | Tenor | Cicilan perbulan | DP |
Rp200.000.000 | 12 | Rp15.040.000 | Rp42.650.000 |
Rp200.000.000 | 24 | Rp8.390.000 | Rp42.750.000 |
Rp200.000.000 | 36 | Rp6.140.000 | Rp42.850.000 |
Rp200.000.000 | 48 | Rp5.100.000 | Rp42.950.000 |
Rp200.000.000 | 60 | Rp4.460.000 | Rp43.050.000 |
Daihatsu Terios X MT DELUXE | |||
---|---|---|---|
OTR | Tenor | Cicilan perbulan | DP |
Rp210.000.000 | 12 | Rp15.710.000 | Rp44.650.000 |
Rp210.000.000 | 24 | Rp8.760.000 | Rp44.750.000 |
Rp210.000.000 | 36 | Rp6.410.000 | Rp44.850.000 |
Rp210.000.000 | 48 | Rp5.330.000 | Rp44.950.000 |
Rp210.000.000 | 60 | Rp4.660.000 | Rp45.050.000 |
Daihatsu Terios X AT DELUXE | |||
---|---|---|---|
OTR | Tenor | Cicilan perbulan | DP |
Rp219.200.000 | 12 | Rp16.400.000 | Rp46.490.000 |
Rp219.200.000 | 24 | Rp9.150.000 | Rp46.590.000 |
Rp219.200.000 | 36 | Rp6.690.000 | Rp46.690.000 |
Rp219.200.000 | 48 | Rp5.560.000 | Rp46.790.000 |
Rp219.200.000 | 60 | Rp4.870.000 | Rp46.890.000 |
Daihatsu Terios R MT | |||
---|---|---|---|
OTR | Tenor | Cicilan perbulan | DP |
Rp230.700.000 | 12 | Rp17.260.000 | Rp48.790.000 |
Rp230.700.000 | 24 | Rp9.630.000 | Rp48.890.000 |
Rp230.700.000 | 36 | Rp7.040.000 | Rp48.990.000 |
Rp230.700.000 | 48 | Rp5.850.000 | Rp49.090.000 |
Rp230.700.000 | 60 | Rp5.120.000 | Rp49.190.000 |
Daihatsu Terios R MT DELUXE | |||
---|---|---|---|
OTR | Tenor | Cicilan perbulan | DP |
Rp240.700.000 | 12 | Rp18.000.000 | Rp50.790.000 |
Rp240.700.000 | 24 | Rp10.040.000 | Rp50.890.000 |
Rp240.700.000 | 36 | Rp7.350.000 | Rp50.990.000 |
Rp240.700.000 | 48 | Rp6.110.000 | Rp51.090.000 |
Rp240.700.000 | 60 | Rp5.340.000 | Rp51.190.000 |
Daihatsu Terios R AT | |||
---|---|---|---|
OTR | Tenor | Cicilan perbulan | DP |
Rp239.900.000 | 12 | Rp17.940.000 | Rp50.630.000 |
Rp239.900.000 | 24 | Rp10.010.000 | Rp50.730.000 |
Rp239.900.000 | 36 | Rp7.320.000 | Rp50.830.000 |
Rp239.900.000 | 48 | Rp6.090.000 | Rp50.930.000 |
Rp239.900.000 | 60 | Rp5.330.000 | Rp51.030.000 |
Daihatsu Terios R AT DELUXE | |||
---|---|---|---|
OTR | Tenor | Cicilan perbulan | DP |
Rp249.900.000 | 12 | Rp18.690.000 | Rp52.630.000 |
Rp249.900.000 | 24 | Rp10.430.000 | Rp52.730.000 |
Rp249.900.000 | 36 | Rp7.630.000 | Rp52.830.000 |
Rp249.900.000 | 48 | Rp6.340.000 | Rp52.930.000 |
Rp249.900.000 | 60 | Rp5.550.000 | Rp53.030.000 |
Daihatsu Terios R MT CUSTOM | |||
---|---|---|---|
OTR | Tenor | Cicilan perbulan | DP |
Rp242.600.000 | 12 | Rp18.150.000 | Rp51.170.000 |
Rp242.600.000 | 24 | Rp10.120.000 | Rp51.270.000 |
Rp242.600.000 | 36 | Rp7.400.000 | Rp51.370.000 |
Rp242.600.000 | 48 | Rp6.150.000 | Rp51.470.000 |
Rp242.600.000 | 60 | Rp5.390.000 | Rp51.570.000 |
Daihatsu Terios R AT CUSTOM | |||
---|---|---|---|
OTR | Tenor | Cicilan perbulan | DP |
Rp251.800.000 | 12 | Rp18.830.000 | Rp53.010.000 |
Rp251.800.000 | 24 | Rp10.460.000 | Rp53.110.000 |
Rp251.800.000 | 36 | Rp7.640.000 | Rp53.210.000 |
Rp251.800.000 | 48 | Rp6.350.000 | Rp53.310.000 |
Rp251.800.000 | 60 | Rp5.560.000 | Rp53.410.000 |
Dengan adanya diskon PPnBM dari pemerintah saat ini, tentunya bisa meringankan masyarakat Indonesia dalam memiliki sebuah mobil impian. Agar lebih menarik minat konsumen untuk memiliki Daihatsu Terios, diler PT Astra Interinational TBK – Daihatsu Jakarta, Kelapa Gading Branch memberikan tambahan diskon Rp7 juta.
“Kalau Daihatsu Terios di kami bukan cuma diskon dari pemerintah saja. Diler kami juga memberikan tambahan potongan harga untuk terios sebesar Rp7 juta,” ucap salah satu Sales Executive diler Daihatsu ini.
Daihatsu Terios X MT Ditambah Diskon Diler | ||
---|---|---|
Harga Daihatsu Terios X MT | Diskon diler | Harga baru dikurangi diskon diler |
Rp200.000.000 | Rp7.000.000 | Rp193.000.000 |
Daihatsu Terios X MT DELUXE Ditambah Diskon Diler | ||
---|---|---|
Harga Daihatsu Terios X MT | Diskon diler | Harga baru dikurangi diskon diler |
Rp210.000.000 | Rp7.000.000 | Rp203.000.000 |
Daihatsu Terios X AT DELUXE Ditambah Diskon Diler | ||
---|---|---|
Harga Daihatsu Terios X AT DELUXE | Diskon diler | Harga baru dikurangi diskon diler |
Rp219.200.000 | Rp7.000.000 | Rp212.200.000 |
Daihatsu Terios R MT Ditambah Diskon Diler | ||
---|---|---|
Harga Daihatsu Terios R MT | Diskon diler | Harga baru dikurangi diskon diler |
Rp230.700.000 | Rp7.000.000 | Rp223.700.000 |
Daihatsu Terios R MT DELUXDE Ditambah Diskon Diler | ||
---|---|---|
Harga Daihatsu Terios R MT DELUXE | Diskon diler | Harga baru dikurangi diskon diler |
Rp240.700.000 | Rp7.000.000 | Rp233.700.000 |
Daihatsu Terios R AT Ditambah Diskon Diler | ||
---|---|---|
Harga Daihatsu Terios R AT | Diskon diler | Harga baru dikurangi diskon diler |
Rp239.900.000 | Rp7.000.000 | Rp232.900.000 |
Daihatsu Terios R AT DELUXE Ditambah Diskon Diler | ||
---|---|---|
Harga Daihatsu Terios R AT DELUXE | Diskon diler | Harga baru dikurangi diskon diler |
Rp249.900.000 | Rp7.000.000 | Rp242.900.000 |
Daihatsu Terios R MT CUSTOM Ditambah Diskon Diler | ||
---|---|---|
Harga Daihatsu Terios R MT CUSTOM | Diskon diler | Harga baru dikurangi diskon diler |
Rp242.600.000 | Rp7.000.000 | Rp235.600.000 |
Daihatsu Terios R AT CUSTOM Ditambah Diskon Diler | ||
---|---|---|
Harga Daihatsu Terios R AT CUSTOM | Diskon diler | Harga baru dikurangi diskon diler |
Rp251.800.000 | Rp7.000.000 | Rp244.800.000 |
Daihatsu Terios masuk sebagai salah satu mobil yang mendapatkan relaksasi PPnBM nol persen sampai dengan Mei 2021. Diketahui bahwa dua tipe terendah Daihatsu Terios, yaitu Terios X MT dan Terios X MT DELUXE dibandrol dengan harga lebih murah dari Xenia tipe teratasnya.
Apabila kalian berencana membeli Daihatsu Terios secara cash maupun kredit, saat ini adalah waktu yang tepat. Seperti yang disampaikan di atas, cicilan terendah mobil ini setiap bulannya hanya Rp4.460.000. Sedangkan, cicilan termahalnya mencapai Rp18.830.000.
Sebagai catatan, skema cicilan kredit yang disampaikan di atas belum dikurangi dengan diskon diler sebesar Rp7 juta. Jika hitungan kredit yang didapat sudah termasuk diskon diler, tentunya cicilan pada setiap bulannya untuk Daihatsu Terios ini akan menjadi lebih murah.
Membeli mobil secara kredit memang sangat membantu bagi sebagian orang. Namun begitu, kalian harus mengetahui bahwa membeli mobil dengan cara kredit jatuhnya akan jadi lebih mahal ketimbang membelinya secara cash.
Baca juga: Daftar Mobil di Bawah 2.500 CC yang Mendapat Relaksasi PPnBM Dari Pemerintah
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
2021 Toyota RAIZE S 1.0
15.274 km
2 tahun
Jawa Barat
2021 Kia SONET DYNAMIC 1.5
12.742 km
2 tahun
Java East
2021 Daihatsu TERIOS X 1.5
19.465 km
2,5 tahun
Banten
2021 Toyota RAIZE GR SPORT TSS 1.0
14.811 km
2 tahun
Banten
2021 Daihatsu ROCKY X 1.2
13.726 km
1,5 tahun
Banten